Pengalamanku liburan sekolah di masa pandemi covid 19

Pengalamanku liburan sekolah di masa pandemi covid 19
lihat foto
Pengalamanku liburan sekolah di masa pandemi covid 19

tiktok.com/@mute10

Cerita seorang bocah SD bernama Inaya ini viral karena menceritakan pengalaman liburannya di akhir tahun. 

TRIBUNNEWS.COM - Video seorang siswi SD yang mendapat tugas untuk menceritakan pengalaman liburannya, viral di media sosial.

Video tersebut pertama kali diunggah oleh Muthia, melalui akun TikToknya @mute10 pada Selasa (5/1/2021) lalu.

Muthia menuturkan, sosok bocah yang ada di video itu merupakan keponakannya sendiri.

Sosok bocah tersebut bernama Inaya Azmi Athifa, seorang siswi kelas 2 di Sekolah Dasar Negeri (SDN) Jombang 04, Tangerang Selatan.

Baca juga: VIRAL Video Siswa SMA Praktik Akad Nikah di Sekolah, Rupanya Berharap Jadi Kenyataan di Masa Depan

Menurut Muthia, Inaya memang merekam video tersebut karena mendapat tugas sekolah mata pelajaran Bahasa Indonesia, untuk menceritakan pengalaman liburannya.

"Video tersebut dibuat untuk memenuhi tugas sekolah."

"Seperti tugas mata pelajaran Bahasa Indonesia pada umumnya, setiap awal tahun sehabis liburan akhir tahun sudah merupakan hal lumrah guru-guru memberikan tugas seperti itu."

"Menceritakan pengalaman liburan di akhir tahun," kata Muthia kepada Tribunnews, Selasa (12/1/2021).

Pengalamanku liburan sekolah di masa pandemi covid 19
Cerita seorang bocah SD bernama Inaya ini viral karena menceritakan pengalaman liburannya di akhir tahun. (tiktok.com/@mute10)

Perempuan berusia 22 tahun ini juga mengatakan, cerita yang dibeberkan oleh keponakannya adalah kejadian nyata.

Pasalnya, sejak pandemi Covid-19 melanda Tanah Air, keluarganya tidak pergi berlibur.

Untuk itu, kegiatan sehari-hari selama liburan akhir tahun hanya diisi dengan dirumah saja.

"Yang dia ceritakan itu faktanya, jadi selama pandemi Covid-19 ini, kita sekeluarga tidak bisa berlibur."

"Jadi yang kita lakukan kurang lebih hanya makan bersama, nonton TV, main gadget, dan hal-hal yang bisa dilakukan di dalam rumah," kata Muthia.

Baca juga: Viral Video Aksi Pria Berdandan Ikon Indonesia, Akui Dibuat Hanya Sehari hingga Tuai Pujian Warganet

Selain tugas Bahasa Indonesia ini, Muthia menuturkan, hampir setiap hari keponakannya mendapat tugas untuk dikerjakan dalam bentuk video.

Ilustrasi kegiatan liburan di rumah selama pandemi. Foto: Pexels

Sejak pandemi Covid-19 melanda dunia, kegiatan di luar rumah menjadi terbatas. Hal ini membuat waktu liburan yang biasanya ditunggu-tunggu jadi terasa berbeda, mengingat sehari-harinya kegiatan yang dilakukan tampak seperti hari libur.

Meskipun demikian, momen liburan di masa pandemi juga menyimpan banyak cerita menarik. berikut contoh cerita liburan di masa pandemi Covid-19 yang bisa disimak.

Liburanku di Masa Pandemi Covid-19

Ilustrasi menghabiskan waktu di rumah. Foto: Pexels

Sejak kasus pertama Covid-19 di Indonesia tahun lalu, pemerintah dengan sigap memutuskan untuk menutup tempat-tempat umum, termasuk sekolah. Karena sekolah ditutup, akhirnya diadakan pembelajaran jarak jauh.

Selama kegiatan belajar-mengajar dari rumah, rasanya seperti menjalani liburan yang panjang. Jadi, ketika liburan semester tiba, aku tidak merasakan sesuatu yang istimewa karena tidak ada waktu libur yang dinantikan. Semuanya bagiku terasa sama saja.

Aku juga tidak bisa melakukan kegiatan di luar rumah, mengingat larangan dari pemerintah dalam menjaga jarak dan mobilitas. Untuk itu, aku merasa bosan, dan biasanya hanya menghabiskan waktu untuk berbaring di tempat tidur.

Kedua orang tuaku yang sama-sama pekerja juga terkena imbas dari pandemi Covid-19. Mereka diharuskan bekerja dari rumah.

Biasanya, aku akan menemukan ayahku sedang mengadakan pertemuan lewat panggilan video dan mengerjakan proyek kantornya di ruang kerja.

Sementara ibuku yang seorang dosen sering kali terlihat sedang mengajar secara daring lewat konferensi video. Kadang-kadang, aku diminta ibuku untuk membantu mengatur panggilan videonya jika beliau merasa kesulitan.

Jadi, selama liburan, aku tidak punya hal-hal yang istimewa untuk menghabiskan waktu dengan orang tuaku. Kegiatan yang aku lakukan biasanya sama saja, seperti berolahraga di rumah, menonton serial kegemaranku di Netflix, dan mengikuti tren yang ada di Twitter dan TikTok.

Tidak jarang aku juga membaca berita di internet. Ada banyak peristiwa negatif akibat pandemi Covid-19. Setiap melihat berita tersebut, aku selalu berharap pandemi akan segera usai dan semua orang bisa hidup dengan kondisi yang lebih baik.

Mengisi Liburan dengan Kegiatan Bermanfaat

Ilustrasi melakukan kegiatan kerja dari rumah. Foto: Pexels

Selama liburan sekolah, aku lebih banyak menghabiskan waktu di tempat tidur. Banyaknya aturan yang dikeluarkan selama pandemi Covid-19 membuat berbagai tempat umum ditutup, termasuk tempat wisata. Akhirnya selama liburan, aku hanya bisa melakukan aktivitas di dalam rumah.

Namun, tidak banyak aktivitas yang bisa kulakukan selain menonton film dan bermain game. Ibuku yang melihatku hanya berbaring di tempat tidur, menyuruhku untuk mencari aktivitas lain yang bermanfaat.

Akhirnya, aku mencoba untuk mencari kegiatan sukarelawan yang bisa dilakukan secara daring. Setelah mencari-cari di internet, aku menemukan beberapa komunitas yang membuka lowongan sebagai pekerja sukarela di tempat mereka.

Aku kemudian mencoba untuk mendaftarkan diriku di beberapa tempat tersebut. Ada pendaftaranku yang ditolak, ada pula yang diterima. Setelah melalui berbagai proses seleksi, aku berhasil menjadi anggota sukarelawan di komunitas yang aku daftarkan.

Selama liburan, aku mengisi waktu dengan berbagai kegiatan sukarelawan. Selain mengasah kemampuan interpersonal, aku juga bertemu dengan banyak orang baru. Melihatku melakukan kegiatan yang memberi dampak positif, ibuku pun senang dan mendukungku.