Pakaian yang cocok untuk ke pantai bagi hijaber

Pantai jadi favorit banyak orang untuk dijadikan destinasi wisata, nggak terkecuali para hijabers. Meskipun begitu, pemilihan outfit yang tepat seringkali jadi masalah bagi perempuan berhijab. Memakai pakaian tertutup seringkali membuat perempuan hijab kurang nyaman karena lebih cepat gerah.

Maka dari itu, kamu perlu tahu tips memilih outfit hijab yang tetap nyaman dipakai seharian saat liburan ke pantai. Let's take a look!

1. Gaya simpel ke pantai yang tetap modis, pilih kombinasi kulot putih dan outer yang anti gerah. Sebagai dalaman, kenakan manset hitam dan hijab berwarna senada. Nggak lupa floppy straw hat biar makin chic.

2. Kunci supaya tetap nyaman seharian di pantai ialah memakai pakaian yang simpel dengan bahan yang adem. Linen top dan pants bisa jadi andalan.

3. Tampil bergaya dengan outfit bernuansa warna biru seperti warna laut. Coba tumpuk manset putih sebagai inner dan slip dress motif shibori yang trendi.

Pakaian yang cocok untuk ke pantai bagi hijaber
instagram.com/helminursifah

4. Jangan ragu pakai tunik untuk tampil stylish di pantai. Pastikan tunik pilihanmu berbahan flowy yang adem. Lengkapi dengan sandals dan hijab berwarna senada.

5. Dress juga bisa jadi andalan untuk tetap nyaman saat liburan ke pantai, lho. Pasangkan maxi dress dengan motif floral yang cantik dan sempurnakan dengan straw hat berwarna senada.

Pakaian yang cocok untuk ke pantai bagi hijaber
instagram.com/megaiskanti

Baca Juga: 7 Ide Aksesori Hijab a La Selebgram Indonesia

Baca Juga: Tips Fashion Hijab untuk Tampil Modis & Nyaman Saat Liburan

Baca Juga: Ide Pakaian Hijab dengan Celana yang Cocok untuk Hadiri Pesta

Saat berlibur ke pantai seorang muslimah pasti membutuhkan gaya berpakaian ke pantai untuk wanita berhijab yang benar. Outfit hijab menjadi fokus utama dari liburan.

Pantai menjadi salah satu destinasi wisata terbanyak dan paling ramai pengunjung, apalagi saat liburan. Para pengunjung datang dari segala tempat juga dari berbagai macam orang.

Tidak terkecuali kita para muslimah. Dan yang selalu menjadi tantangan adalah bagaimana seorang muslimah berhijab bisa berlibur ke pantai tapi tetap syar’i?

Karena alasan ini juga para wanita berhijab jarang berlibur ke pantai. Mereka semua takut akan cara yang berpakaian yang tidak syar’i.

Bukannya berlibur bersenang-senang tapi malah was-was terus.

Maka dari itu sekarang Muslimah Center mau bagikan bagaimana gaya berpakaian ke pantai untuk wanita berhijab yang paling keren.

Dahulu kala mungkin bagaimana kita berpakaian akan menjadi tantangan dan masalah tersendiri, tapi sekarang jangan khawatir.

Aku sendiri sudah berpengalaman untuk masalah style dan gaya. Kita sebagai muslimah bukan cuma harus tampil modis, tapi juga syar’i, ya kan?

Langsung aja yuk, ini dia 5 outfit hijab untuk berlibur ke pantai yang terbaik:

1. Selalu Memakai Baju yang Berwarna Netral dan Terang

Pakaian yang cocok untuk ke pantai bagi hijaber
hijab untuk ke pantai

Pantai itu identik dengan pasri berwarna putih dan laut yang berwarna biru. Kamu sebagai seorang muslimah yang memahami mode, yang mengedepankan style, harus tahu bahwa warna terang adalah yang terbaik di pantai.

Perpaduan pasir yang berwarna putih kecoklatan, laut yang biru kehijauan, dan langit cerah dan berawan sedikit, sangat cocok berpadu dengan warna cerah.

Warna terang atau cerah itu gimana sih? kasih contoh dong! Okee okee, contohnya seperti ini:

  1. Putih tulang
  2. Putih cerah
  3. Kuning muda
  4. Cream
  5. Abu muda

Yang jelas coba hindari warna gelap, karena warna gelap tidak menyatu dengan suasana pantai. Kecuali kamu mau menjadi pusat perhatian dari para pengunjung pantai, haha.

Pakaian pantai wanita berhijab dengan warna dasar ini akan mudah dikombinasikan dengan apapun, jadi jangan khawatir.

2. Padukan Style Hijabmu Dengan Topi Liburan Pantai

Pakaian yang cocok untuk ke pantai bagi hijaber
outfit hijab yang cocok untuk ke pantai

Topi ini adalah hal yang wajib untuk dibawa ke pantai, tahu kenapa? Memang kegunaan utama dari topi ini adalah melindungi kita dari panasnya terik matahari.

Terik matahari langsung bisa membuat kulit menggelap, dan jelas hal ini adalah sesuatu yang sangat dihindari oleh muslimah. Entah dia berhijab atau tidak. Walaupun sudah memakai sunblock, tetap saja perlu bantuan lain seperti topi.

Selain bisa melindungi dari teriknya matahari, topi juga menjadi aksesoris kombinasi terbaik untuk dibawa ke pantai. Hampir semua baju perempuan berhijab cocok dipadukan dengan topi.

Topi yang seperti apa yang harus dibawa ke pantai?

Yang jelas bukan topi bola yaa haha. Topi yang cocok untuk dibawa ke pantai itu adalah topi berwarna cerah seperti baju tadi, dan modelnya seperti topi cowboy. Jadi melebar ke segala arah, dan berbentuk lingkaran.

Bahan topi ini bermacam-macam, ada yang topi anyaman, ada yang topi kain, tapi yang jelas topi pantai ini cocok berpadu dengan baju cerah tadi.

Dan lagi dengan seorang wanita muslimah memakai topi ini, level cantiknya akan jauh bertambah. Mereka akan terlihat lebih unyu, lebih lucu, lebih manis, dan cocok saat difoto.

3. Jangan Lupa Bawa Tas Kecil Untuk Aksesoris Outfit Hijab

Pakaian yang cocok untuk ke pantai bagi hijaber
model baju hijab untuk ke pantai

Biasanya sih seorang perempuan jika berlibur, kemanapun mereka berlibur, itu tujuan utamanya adalah foto. Benar kan? Liburan, berenang, dan sebagainya itu bisa menjadi list terakhir, tapi yang utama adalah foto.

Kurang tepat rasanya jika seorang perempuan berangkat kemanapun tanpa membawa barang pribadi seperti hp, dompet, dan kosmetik seperti bedak juga lipstik.

Maka dari itu aku sarankan untuk membawa tas kecil. Selain berguna untuk membawa barang pribadi, tas ini juga menjadi aksesoris yang sangat indah saat masuk foto.

Tas kecil bisa menambah keanggunan seorang wanita. Benar-benar membuat seorang wanita menjadi ‘wanita’.

Barang ini juga tidak berat, mudah dibawa kemanapun, dan meningkatkan level style kamu.

4. Apapun Bajumu, Padukan Dengan Outer/Cardigan

Pakaian yang cocok untuk ke pantai bagi hijaber
baju hijab buat ke pantai

Jika warna baju kita tadi adalah warna-warna dasar, maka kamu akan membutuhkan warna kombinasi. Supaya baju/gamis yang kamu pakai bisa berwarna, coba tambahkan warna kombinasi.

Tapi bagaimana harus menaruh warna kombinasi tersebut? Jawabannya ada di outer. Outer atau cardigan yang dipakai boleh berwarna agak terang dan warna-warni, sebagai pasangan dari warna dasar tadi.

Jika memang bajumu abu-abu misalkan, bisa memakai pasangan outer berwarna biru muda. Jangan terlalu mencolok, karena funsi outer hanya memberikan sedikit warna.

Dan untuk outer sendiri, kamu bisa membawa beberapa, tidak harus 1 warna. Lagian outer kan barang yang ringan dan tidak makan tempat.

5. Tetap Berpakaian Syar’i

Pakaian yang cocok untuk ke pantai bagi hijaber
pakaian pantai wanita berhijab

Tips terakhir dari gaya berpakaian ke pantai untuk wanita berhijab yang baik adalah, jaga pakaianmu tetap syar’i.

Syar’i berarti memenuhi kaidah pakaian yang harus dipakai oleh seorang muslimah. Syar’i berarti menutup aurat, tidak menampakkan bentuk tubuh, hijab harus panjang sampai menutup dada, dan banyak lainnya.

Salah satu masalah yang terjadi jika seorang wanita berhijab ke pantai adalah dia masih sering menampakkan auratnya. Ada juga yang menampakkan lekuk tubuhnya dengan memakai pakaian yang ketat.

Ada juga yang walaupun sudah memakai hijab, tapi rambutnya masih terlihat. Hal seperti itu harus kita hindari, mari kita coba untuk tetap bergaya tapi masih syar’i.

Bagaimana tips yang aku share untuk kalian para muslimah yang ingin berlibur ke pantai, sudah cukup keren kan?