Berapa jumlah pasangan elektron ikatan dan pasangan elektron bebas yang dimiliki atom N dalam molekul NH?

NH3 adalah senyawa kovalen tunggal antara 1 atom N dan 3 atom H. Karena atom N memiliki 5 elektron valensi maka dalam senyawa NH3 terdapat 3 pasangan elektron ikatan (PEI) dan 1 pasang elektron bebas (PEB).

Berapa banyak pasangan elektron ikatan pada senyawa ClF3?

Molekul ClF3​ memiliki 3 domain pasangan elektron ikatan dan 2 domain pasangan elektron bebas.

Berapa banyak pasangan elektron ikatan pada senyawa BrF6?

Senyawa BrF6 mempunyai 5 pasangan elektron yang terikat dan 1 pasangan elektron bebas.

3 Apakah hubungan antara bentuk molekul dengan teori VSEPR?

Dasar teori VSEPR adalah jumlah pasangan elektron ikatan dan pasangan elektron bebas dalam kulit valensi atom pusat suatu molekul. Teori ini menyatakan bahwa bentuk molekul dapat ditentukan berdasarkan tolakan antarpasangan elektron dalam kulit valensi atom pusat.

NH3 molekul apa?

Amonia, molekul NH3. Ini adalah hidride pnictogen, senyawa anorganik yang terdiri dari atom nitrogen tunggal yang terikat dengan tiga atom hidrogen.

Apa bentuk molekul ClF3?

Bentuknya bukan segitiga bipiramida, tetapi berbentuk huruf T. Hal ini disebabkan, dua dari orbital sp3 d digunakan untuk menampung dua pasang elektron bebas dari atom Cl. Jadi, molekul ClF3 diprediksi berbentuk huruf T.

Apa nama senyawa dari ClF3?

Klorin trifluorida adalah sebuah senyawa interhalogen dengan rumus kimia ClF3. Senyawa ini berwujud gas tak berwarna, beracun, korosif, dan sangat reaktif.

Berapa banyak pasangan elektron ikatan pada senyawa so2?

Pada senyawa SO₂ terbentuk 1 ikatan kovalen koordinasi dan 1 ikatan kovalen rangkap dua antara atom pusat S dengan 2 atom O. Satu pasang elektron yang dipakai bersama berasal dari atom S kepada satu atom O untuk berikatan kovalen koordinasi.

Apa yang dimaksud dengan teori VSEPR?

Teori VSEPR (Valence Shell Electron Pair Repulsion: “tolakan pasangan kulit elektron valensi”) adalah suatu model kimia yang digunakan untuk menjelaskan bentuk-bentuk molekul kimiawi berdasarkan gaya tolakan elektrostatik antar pasangan elektron.

Apa yang dimaksud teori VSEPR?

Ide dasar teori VSEPR adalah adanya tolakan antara pasangan elektron sehingga pasangan elektron tersebut akan menempatkan diri pada posisi sejauh mungkin dari pasangan elektron lainnya. Posisi pasangan elektron satu dengan yang lain yang semakin berjauhan akan menyebabkan tolakan antar mereka menjadi semakin kecil.

Berapa jumlah pasangan elektron ikatan dan pasangan elektron bebas yang dimiliki atom N dalam molekul NH?

CH2 adalah senyawa kovalen tunggal antara 1 atom C dan 2 atom H. Karena atom C memiliki 4 elektron valensi maka dalam senyawa CH2 terdapat 2 pasangan elektron ikatan (PEI) dan 1 pasang elektron bebas (PEB).

HBr adalah senyawa kovalen tunggal antara 1 atom H dan 1 atom Br. Karena atom Br memiliki 7 elektron valensi maka dalam senyawa HBr terdapat 1 pasangan elektron ikatan (PEI) dan 6 pasang elektron bebas (PEB).

NH3 adalah senyawa kovalen tunggal antara 1 atom N dan 3 atom H. Karena atom N memiliki 5 elektron valensi maka dalam senyawa NH3 terdapat 3 pasangan elektron ikatan (PEI) dan 1 pasang elektron bebas (PEB).

Pembahasan

Tuhan menciptakan berbagai macam unsur di alam. Sebagian dari unsur-unsur tersebut tersedia di alam dalam bentuk stabil dan sebagian yang lain dalam kondisi tidak stabil. unsur-unsur golongan gas mulia tersedia dalam kondisi stabil, yaitu memiliki konfigirasi elektron penuh memenuhi aturan duplet (2 elektron valensi) dan aturan oktet (8 elektron valensi).

Unsur-unsur yang tercipta dalam kondisi tidak stabil akan berusaha menstabilkan diri sehingga memiliki konfigurasi elektron seperti gas mulia yaitu dengan cara membentuk ikatan satu sama lain. Pembentukan senyawa melibatkan 2 jenis ikatan utama yaitu:

  • Ikatan ion merupakan ikatan yang terbentuk antara atom-atom dengan cara serah terima elektron. Atom dari unsur logam cenderung melepas elektron valensi membentuk ion positif (kation) dan atom-atom dari unsur non logam cenderug menangkap elektron membentuk ion negatif (anion). Natrium klorida (NaCl) merupakan contoh senyawa yang terbentuk dengan ikatan ion dimana Na+ sebagai kation dan Cl- sebagai anion.
  • Ikatan kovalen merupakan ikatan antar atom yang terbentuk dengan cara pemakaian bersama elektron valensi oleh aton-atom penyusunnya. Air (H2O) merupakan senyawa yang terbentuk dengan ikatan kovalen dimana masing-masing atom H dan O melibatkan 1 elektron dalam pembentukan senyawa tersebut.

Ikatan logam merupakan ikatan yang terbentuk oleh atom-atom logam yang menggunakan secara bersama-sama elektron valensinya. Logam besi, seng dan perak memiliki ikatan logam. Ikatan logam dijelaskan dengan menggunakan teori lautan elektron yang menyatakan bahwa elektron valensi dari atom-atom logam dapat bergerak bebas dalam strukturnya sehingga membentuk awan elektron yang menyelimuti ion positif logam.

Senyawa kimia yang terbentuk berdasarkan ikatan kimia memiliki geometri molekul sebagai berikut :

  • Linear, atom-atom terhubung membentuk satu garis lurus dengan sudut ikatan 180. Contoh Karbon dioksda (CO2).
  • Trigonal planar, molekul berbentuk segitiga sama sisi dengan sudut ikatan 120. Contohnya adalah molekul BF3
  • Bengkok, molekul memiliki sudut ikatan tidak sama dengan 180 misalnya molekul air (H2O).
  • Tetrahedral molekul memiliki empat sisi muka dengan sudut ikatan 109. contohnya adalah CH4.
  • Oktahedral, molekul memiliki delapan sisi muka dengan sudut ikatan 90. Contohnya adalah SF6 .
  • Piramida, molekul memiliki bentuk menyerupai piramida. Contohnya adalah molekul NH3.

Gaya antar molekul merupakan gaya tarik-menarik antar molekul yang saling berdekatan. Gaya antar molekul ini berbeda dengan ikatan kimia. Terdapat tiga macam gaya antar molekul, yaitu:

  • Gaya Van der Waals  adalah gaya tarik antar dipol pada molekul polar. Molekul polar memiliki ujung-ujung yang muatannya berlawanan. Ketika dikumpulkan, maka molekul polar akan mengatur dirinya  sedemikian rupa hingga ujung yang bermuatan positif akan berdekatan dengan ujung yang bermuata negatif dari molekul lain.
  • Ikatan Hidrogen  adalah ikatan yang terjadi antara atom hidrogen pada satu molekul dengan atom nitrogen (N), oksigen (O), atu fluor (F) pada molekul yang lain. Gaya tarik dipol yang kuat terjadi antara molekul-molekul tersebut. Gaya tarik antar molekul yang terjadi memiliki kekuatan 5 sampai 10% dari ikatan kovalen.
  • Gaya London merupakan gaya antar dipol sesaat pada molekul non polar. Seperti kita ketahui molekul non polar seharusnya tidak mempunyai kutub/polar (sesuai dengan namanya). Namun, karena adanya pergerakan elektron mengelilingi atom/molekul, maka ada saat-saat tertentu dimana elektron akan terkonsentrasi di salah satu ujung molekul, sedang di ujung yang lain elektronnya “kosong”. Hal ini membuat molekul tersebut “tiba-tiba” memiliki dipol, yang disebut dipol sesaat. Munculnya dipol ini akan menginduksi dipol tetangga disebelahnya. Ketika elektron bergerak lagi, dipol ini akan hilang kembali.

Pelajari lebih lanjut

Detail Tambahan

Kelas : X SMA

mapel : Kimia

Materi : Ikatan Kimia

kode : 10.7.4

Kata Kunci : Ikatan ion, ikatan kovalen, elektron valensi, konfigurasi elektron

  • kak, mohon bantuannya dong kk...

  • Berapa jumlah pasangan elektron ikatan dan pasangan elektron bebas yang dimiliki atom N dalam molekul NH?

    Setahu saya, PEB HBr adalah 3, dan PEI nya 1, Terima Kasih