Pada saat melakukan kombinasi teknik dasar permainan tenis meja pemain harus

Foto: Butuh teknik dasar permainan tenis meja untuk bermain seperti yang dilakukan Perdana Menteri Inggris Boris Johnson (Foto: REUTERS)

BERMAIN tenis meja tak bisa sembarangan, diperlukan teknik dasar permainan tenis meja agar permainan berjalan lancar dan seru. Olahraga ini terbagi menjadi dua kategori, yakni single dimainkan satu orang dari masing-masing tim serta double oleh dua orang.  

Tenis meja biasa disebut ping pong, permainan bola yang pada prakteknya mirip dengan tenis rumput dan dimainkan di atas meja datar yang dibagi menjadi dua lapangan yang sama dengan jaring sebagai pembatas daerah.Tiap pemain berusaha mencetak poin untuk meraih kemenangan.

Baca Juga : Sportpedia: 9 Jenis Pukulan dalam Permainan Tenis Meja

Tenis adalah salah satu cabang olahraga Olimpiade dan dimainkan pada semua tingkat masyarakat di segala usia. Tenis meja dipopulerkan bangsa Inggris sejak abad ke-19 sebagai alternatif permainan di dalam ruangan saat musim dingin.

Di Indonesia, induk organisasi tenis meja Indonesia adalah PTMSI (Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia) yang didirikan pada tahun 1958. Berikut teknik dasar dalam permainan tenis meja:

1. Posisi Siap (Teknik Stance)

Posisi siap adalah posisi awal dalam permainan tenis meja. Dari teknik ini, seorang pemain dapat meilihat dan menunggu apa yang akan dilakukan lawan serta siap untuk bergerak ke segala arah. Dalam posisi ini, beberapa aspek harus diperhatikan, yakni kaki, lutut, tubuh bagian atas, dan bat (raket). 

Stance terbagi menjadi tiga jenis, meliputi side stance, square stance, teknik open stance.

- Side Stance adalah tubuh pemain harus berada di sisi meja kiri atau kanan samping lapangan. Penggunaan teknik ini diharapkan pemain dapat melakukan perlawanan terhadap pukulan lawan.

- Square Stance adalah memposisikan diri di tengah menghadap net guna blocking atau membalikkan servis. Teknik ini dilakukan dengan posisi badan menghadap ke arah lapangan. Posisi badan saat melakukan teknik square stance mengunakan kedua kaki untuk tumpuan berat badan. kemudian posisi kaki ditekuk sedikit dan lengan bawah posisi horizontal dan lengan atas vertikal.

Teknik Open Stance adalah teknik dari kombinasi side stance yang dilakukan untuk gerakan backhand block. Cara melakukan teknik open stance adalah posisikan badan dan kaki kiri sedikit terbuka dan ke depan, kemudian posisi kaki kanan di belakang.

2. Memegang Bet

Memegang bet yang benar dalam tenis meja sangat penting karena berpengaruh terhadap pengontrolan seperti tinggi bola, kedalaman bola, kecepatan bola, arah bola, jenis putaran, dan sebagainya. Ada tiga macam cara memegang bet dalam permainan tenis meja, yakni:

- Teknik Seemiller grip atau American Grip merupakan teknik yang hampir mirip dengan shakehand grip. Perbedaanya terdapat pada penempatan posisi jari telunjuk, memposisikan telunjuk di bagian sisi bat guna menyangga kepala bat. 

Dalam teknik seemiller grip yang berada pada posisi bet sehingga posisi kaki berbentuk sudut 90 derajat dari posisi tubuh pemain. 

- Teknik Penhold grip atau biasa disebut Asia Grip adalah teknik memegang ini dianalogikan seperti memegang pulpen dengan kepala bat mengarah ke bawah.

Teknik Penhold Grip bertujuan untuk melakukan pukulan forehand dan backhand dengan cepat. Namun dalam penggunaannya dibutuhkan pergerakan yang lincah.

- Teknik Shakehand grip adalah Teknik pegangan yang terakhir ini umum digunakan oleh banyak orang. Alasan penggunaan teknik ini karena memudahkan pemain untuk melakukan forehand dan backhand. Penggunaannya seperti berjabat tangan dan kepala bat berada di atas.

Teknik berjabat tangan dalam tenis meja biasanya digunakan pemain jarak jauh. Cara melakuka teknik shakehand grip adalah bet dipegang diantara ibu jari dan telunjuk. Kemudian posisi telunjuk berada dibawah permukaan bet, selanjutnya bet digenggam menggunakan tiga jari.


Page 2

Hobi

SPORTPEDIA: 6 Teknik Dasar Permainan Tenis Meja Yang Perlu Dikuasai Pemula

Foto: Butuh teknik dasar permainan tenis meja untuk bermain seperti yang dilakukan Perdana Menteri Inggris Boris Johnson (Foto: REUTERS)

3. Teknik Gerakan Kaki (Teknik footwork)

Gerakan kaki atau footwork adalah teknik untuk mendekati arah bola ketika posisi menyerang atau bertahan. Ada beberapa jenis gerakan footwork, namun semua tergantung dari jarak datangnya bola.

Apabila bola masih bisa dijangkau dengan satu langkah, pemain cukup berpindah satu langkah. Adapun untuk gerakan two step, cara melakukannya yaitu menekuk sedikit lutut guna menumpukan kaki sebagai titik berat, dan posisikan kuda-kuda kaki.

Baca Juga : Sportpedia: Teknik Memegang Bet dalam Permainan Tenis Meja

Kemudian ujung kaki menjadi tumpuan badan, ketika melakukan serangan ke kanan lawan maka berat badan bertumpu pada kaki kanan.

4. Teknik Memukul atau Stroke

Dalam tenis meja, ada dua teknik dasar dalam memukul yakni forehand dan backhand. Kedua jenis pukulan ini memiliki fungsi tersendiri, forehand berguna agar bola melaju dengan cepat sedangkan backhand untuk pukulan top spin dan back spin.

Cara memukul forehand Tenis Meja:

  • Lakukan forehand bila bola ada di sisi kanan pemain
  • Membuat posisi tubuh lebih rendah
  • Tangan yang dipakai memegang bat bisa digerakkan ke arah pinggang sebelah kanan, begitu pun sebaliknya bagi seorang pemain kidal.
  • Siku membentuk sudut sekitar 90 derajat.

Cara memukul backhand Tenis Meja:

  • Lakukan backhand bila bola ada di sisi kiri pemain. 
  • Membuat posisi tubuh lebih rendah.
  • Tangan yang dipakai memegang bat bisa digerakkan ke arah pinggang sebelah kiri, apabila bukan seorang kidal.
  • Jaga siku tetap 90 derajat.

5. Teknik Service

Pukulan servis dalam tenis meja ada dua jenis, yaitu servis forehand dan servis backhand. 

Baca Juga : Sportpedia: Peraturan Permainan Tenis Meja

Servis forehand adalah servis yang dilakukan dengan memegang bagian bet di sebelah kanan tangan atau di sebelah kiri pemain. Sedangkan servis backhand adalah servis yang dilakukan dengan menggunakan bagian kepala bet. Berikut cara melakukan servis dalam tenis meja:

  • Servis dilakukan dengan bola diam berada di permukaan telapak tangan yang terbuka dari tangan bebas pemain.
  • Pemain harus melambungkan bola vertikal keatas dengan ketinggian 16 cm dari permukaan tangan bebas.
  • Ketika bola turun, pemain harus memukul hingga menyentuh meja dahulu dan setelah melewati net harus menyentuh meja lawan.
  • Setelah bola dilambungkan, tarik tangan dan lepaskan bola

6. Teknik Smash

Teknik smash dalam tenis meja dilakukan untuk menyerang lawan dengan keras dan akurat. Tujuannya adalah membuat lawan pemain menjauh dari meja. Berikut cara melakukan smash tenis meja:

  • Memutar tubuh menghadap ke samping dan pandangan fokus ke arah datangnya bola dan sasaran taget yang dituju.
  • posisikan kaki kiri di belakang kaki kanan. Untuk pemain kuidal berarti sebaliknya.
  • Bertumpu berat badan di kaki belakang yang bertujuan untuk memberi tenaga saat melakukan smash
  • Posisikan bet lebih tinggi agar saat melakukan smash, bet bisa di pukul ke arah bawah
  • Ketika bola memantul dari meja, condongkan tubuh ke depan. Ketika bersamaan pindahkan berat badan dari kaki belakanng ke kaki depan
  • Terakhir, bola dipukul setara dengan bahu pemain.

(zahran fathin

Editor : Maruf

Penjas Orkes SMPMTs Kelas VIII 106

A. Permainan Bulutangkis

1. Variasi atau Kombinasi Keterampilan Teknik Dasar

Variasi atau kombinasi merupakan gabungan beberapa hal teknik dasar yang dilakukan dalam satu rangkaian gerakan, dengan tujuan agar anak didik dapat memperkirakan efek dari pukulan, mengetahui yang harus dilakukan untuk mencetak angka, dan membuat tempo permainan .

a. Variasi atau kombinasi servis panjang dengan pukulan

forehand overhead dan smash, dilakukan berpasangan Cara pelaksanaannya sebagai berikut. 1 Pemain A melakukan servis panjang. 2 Pemain B mengembalikan dengan pukulan forehand overhead. 3 Pemain A melakukan smash penuh, begitu seterusnya ber- gantian yang melakukan servis pemain B.

b. Variasi atau kombinasi servis pendek dengan netting, lob,dan smash

dilakukan berpasangan Cara pelaksanaannya sebagai berikut. 1 Pemain A melakukan servis pendek. 2 Pemain B melakukan pukulan netting, dilanjutkan pemain A melakukan lob ke belakang dan diakhiri dengan smash yang dilakukan pemain B. 3 Begitu seterusnya dilakukan bergantian yang melakukan servis pemain B.

2. Peraturan Permainan

Dalam permainan bulutangkis digunakan aturan-aturan yang telah baku yang telah dikeluarkan IBF International Badminton Federation. Beberapa peraturan pokok dalam permainan bulutangkis adalah sebagai berikut. a. Setiap pelanggaran kesalahan dalam bermain akan dikenai hukuman, yaitu perpindahan servis ke pemain lawan. b. Sistem penilaian menggunakan sistem 3 set game 15, dimana apabila terjadi angka 13 sama atau 14 sama maka terjadi deuce selisih 2 poin. Berlaku untuk semua partai pertandingan. Gambar 11.3 Variasi servis pendek dengan netting. Il u str as i: S u sa n to Gambar 11.2 Servis panjang dengan pukulan overhead dan smash. Il u str as i: S u sa n to Di unduh dari : Bukupaket.com 107 Permainan dan Olahraga Bola Kecil c. Apabila salah satu pemainpasangan mendapat angka 8, maka keduanya mendapatkan waktu istirahat selama 1 menit. d. Apabila terjadi rubber set maka pada angka 8 terjadi pindah tempat. e. Sistem penilaian menggunakan sistem 3 set game 15, berlaku untuk single putra putri, double putraputri, dan ganda campuran. Tugas Lakukan secara berpasangan dua orang, dengan gerakan forehand selama satu menit dan pukulan backhand selama satu menit satu orang sebagai pengumpan dan satu orang sebagai pemukul. Lakukan dari lambat ke pukulan cepat dan gerakan ini dilakukan secara bergantian. Perhatikan beberapa pukulan dalam satu menit, makin banyak makin baik

B. Permainan Tenis Meja

1. Kombinasi atau Variasi Keterampilan Teknik Dasar

Variasi atau kombinasi merupakan gabungan beberapa hal teknik dasar yang dilakukan dalam satu rangkaian gerakan, dengan tujuan agar anak didik dapat memperkirakan efek dari cara memegang bet, pukulan, dan servis.

a. Variasi atau kombinasi pukulan servis

forehand dilanjutkan dengan puku- lan forehand dilakukan dua pemain dengan posisi silang Cara melakukannya sebagai berikut. 1 Pemain A melakukan servis forehand silang. 2 Pemain B mengembalikan bola dengan pukulan forehand silang pada pemain A. 3 Pemain A mengembalikan bola juga dengan pukulan forehand silang. 4 Begitu seterusnya sampai bola mati, dilakukan bergantian yang servis pemain B.

b. Variasi atau kombinasi pukulan servis

backhand dilanjutkan dengan puku- lan backhand dilakukan dua pemain dengan posisi silang Cara melakukannya sebagai berikut. 1 Pemain A melakukan servis backhand silang. 2 Pemain B mengembalikan bola dengan pukulan backhand silang pada pemain A. Gambar 11.4 Teknik kombinasi dasar. Il u str as i: S u sa n to Di unduh dari : Bukupaket.com