Obat untuk sesak nafas karena asam lambung

Jumat, 08 Oktober 2021 | 04:20 WIB Sumber: Kompas.com

Obat untuk sesak nafas karena asam lambung

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tidak hanya mengalami nyeri yang mengganggu pada bagian perut, penderita asam lambung juga kerap mengalami sesak napas. 

Sesak napas merupakan salah satu gejala penyakit asam lambung kronis atau gastroesophageal reflux disease (GERD). Untuk memahami kelindan antara dua masalah kesehatan yang saling berkaitan ini, simak penjelasan berikut. 

Alasan mengapa asam lambung naik bisa bikin sesak 

Dilansir dari Healthline, ada beberapa penyebab asam lambung bisa bikin sesak napas, antara lain: 

  • Cairan asam lambung dari perut yang naik ke kerongkongan tanpa disengaja masuk ke paru-paru, biasanya saat tidur. Akibatnya, saluran udara di paru-paru. bengkak dan memicu asma atau pneumonia aspirasi. Karena saluran napas terganggu, asam lambung naik bikin sesak, batuk, dan mengi 
  • Cairan asam lambung dari perut naik ke kerongkongan memicu refleks saraf. Hal itu membuat saluran udara menyempit, untuk mencegah cairan asam keluar. Kondisi ini juga bisa bikin penderita sesak napas. 
  • Asam lambung naik juga bisa melukai lapisan tenggorokan, saluran pernapasan, dan paru-paru. Kondisi ini rentan menyebabkan asma pada penderita penyakit asam lambung yang sudah punya riwayat asma 

Mengingat ada beberapa alasan kenapa asam lambung naik bisa bikin sesak, penting bagi setiap penderita untuk mengelola penyakitnya. 

Apa yang harus dilakukan saat sesak karena asam lambung? 

Melansir Medical News Today, cara mengatasi sesak napas akibat asam lambung memerlukan perubahan gaya hidup, menjaga pola makan sehat, dan minum obat. 

Di antaranya dengan: 

  • Menjaga berat badan tetap ideal
  • Setop merokok
  • Tinggikan sandaran kepala saat tidur
  • Tidak menggunakan pakaian ketat, ikat pinggang, atau aksesori yang menekan bagian perut
  • Mengonsumsi makanan bergizi lengkap dan seimbang
  • Tidak berbaring atau tidur dalam waktu kurang dari tiga jam setelah makan
  • Mengidentifikasi dan menghindari makanan pemicu asam lambung naik
  • Mengurangi atau menghindari alkohol, meminimalkan asupan kafein seperti teh dan kopi
  • Hindari makan besar, makan dengan porsi kecil tapi lebih sering
  • Minum obat asam lambung dengan opsi antasida, proton pump inhibitor (PPI), atau H2 receptor blocker Kelola stres 


Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Asam Lambung Naik Bikin Sesak, Apa yang Harus Dilakukan?"
Penulis : Mahardini Nur Afifah
Editor : Mahardini Nur Afifah

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

  • INDEKS BERITA


Tag

  • Asam Lambung
  • Asam lambung naik
  • gejala asam lambung
  • Cara mengatasi asam lambung
  • Sesak Nafas
  • penyebab sesak nafas
  • unlisted
  • Jangan Lewatkan

Terbaru

Terpopuler

  1. Ada RDG BI, Simak Rekomendasi Saham Pilihan dan Proyeksi IHSG Pekan Depan
  2. Harga CPO Kembali Normal, Masihkah Saham Emiten CPO Menarik?
  3. IHSG Berpotensi Rebound pada Senin (17/10), Intip Rekomendasi Saham Pilihan
  4. Sebelum Window Dressing, Saham-Saham Ini Bisa Dilirik
  5. Komentar Teman Kuliah Seangkatan Jokowi di UGM Soal Isu dan Gugatan Ijazah Palsu
  6. Begini Prospek Saham Konsumer di Tengah Melonjaknya Tingkat Inflasi
  7. Momen Presiden Jokowi Bareng Teman Seangkatan Kuliah Tertawakan Isu Ijazah Palsu
  8. Bunga KPR Naik, Nasabah Jangan Panik
  9. Demi Keamanan Transaksi Digital, OJK Berikan Tips Cara Jaga Data Pribadi
  10. Harga Minyak Mentah Anjlok di Pekan Ini, Kekhawatiran Resesi Kembali Merebak

Jangan Lewatkan

  1. Terbaru dan Terlaris, Simak Harga HP OPPO A57 per Oktober 2022 dan Spesifikasinya
  2. Spesifikasi & Harga HP Vivo Y35 per Oktober 2022
  3. Daftar Harga HP OPPO A53 RAM 4 GB per Oktober 2022
  4. Cek Harga HP OPPO Termurah per Oktober 2022

Halodoc, Jakarta - Sesak napas adalah salah satu gejala GERD yang lebih menakutkan dan bentuk kronis dari kondisi tersebut. GERD bisa dikaitkan dengan sesak napas seperti bronkospasme dan aspirasi. Sesak napas terkadang bisa menyebabkan komplikasi pernapasan yang mengancam jiwa. 

GERD adalah penyakit yang disebabkan oleh melemahnya katup atau sfingter yang terletak di kerongkongan bagian bawah. Sesak napas bisa terjadi dengan GERD karena asam lambung yang masuk ke kerongkongan bisa masuk ke paru-paru, terutama saat tidur. Kondisi ini menyebabkan pembengkakan saluran udara, yang bisa menyebabkan reaksi asma atau pneumonia aspirasi. 

Baca juga: 4 Cara Pilih Makanan Terbaik untuk Pengidap Maag

Hubungan GERD dan Asma

Sesak napas bisa terjadi hanya pada GERD, tapi juga sering terjadi bersamaan dengan asma. Kedua kondisi tersebut seringkali saling berkaitan. Beberapa kaitannya, yaitu:

  • Lebih dari tiga perempat pengidap asma juga mengalami GERD.
  • Orang dengan asma dua kali lebih mungkin menderita GERD dibandingkan mereka yang tidak memiliki asma.
  • Orang dengan batuk asma kronis yang parah yang resisten terhadap pengobatan kemungkinan besar juga mengidap GERD.

Meskipun penelitian menunjukkan adanya hubungan antara asma dan GERD, hubungan yang tepat antara kedua kondisi tersebut masih belum pasti. Salah satu kemungkinannya adalah aliran asam menyebabkan cedera pada lapisan tenggorokan, saluran udara, dan paru-paru. 

Baca juga: Jangan Sepelekan 3 Bahaya Akibat Asam Lambung

Hal ini bisa menyebabkan serangan asma pada mereka yang sudah menderita asma sebelumnya. Alasan lain mungkin ketika asam memasuki kerongkongan, itu memicu refleks saraf yang menyebabkan saluran udara menyempit untuk mencegah asam keluar. Hal inilah yang menyebabkan sesak napas.

Sama seperti GERD yang bisa memperburuk gejala asma dan sebaliknya, mengobati GERD akan memperbaiki gejala asam, seperti sesak napas. Dokter cenderung mengaitkan GERD sebagai penyebab asma, saat asma:

  • Terjadi di masa dewasa.
  • Memburuk setelah stres, makan, olahraga, berbaring, atau di malam hari.
  • Gagal menanggapi pengobatan standar. 

Bisa Ditangani dengan Perubahan Gaya Hidup

Entah sesak napas berkaitan erat dengan GERD atau karena asma terkait GERD, ada beberapa langkah kecil yang bisa dilakukan untuk mencegah dan mengobatinya. Biasanya, langkah efektif untuk mencegah GERD melibatkan perubahan gaya hidup. Berikut ini beberapa tipsnya:

  • Ubah pola makan. Makan lebih sedikit, lebih sering, dan hindari camilan atau makanan sebelum tidur. 
  • Turunkan berat badan jika memiliki berat badan berlebih. 
  • Identifikasi pemicu gejala GERD dan hindari. Misalnya, hindari makanan pemicu. 
  • Berhenti merokok dan kurangi atau hilangkan asupan alkohol. Merokok dan mengonsumsi alkohol bisa memperburuk gejala GERD.
  • Tinggikan kepala saat tidur, untuk membantu makanan di perut dan tidak kembali ke kerongkongan.
  • Hindari menggunakan terlalu banyak bantal saat tidur. Ini bisa membuat tubuh berada dalam posisi canggung yang memperburuk gejala GERD.
  • Hindari mengenakan ikat pinggang dan pakaian ketat yang menekan perut. 

Baca juga:Agar Tak Salah, Ini 5 Tips Mencegah GERD

Jika perubahan gaya hidup saja tidak bisa mengatasi masalah sesak napas terkait GER, dokter akan merekomendasikan perawatan obat untuk gejala GERD. Obat-obatan yang mungkin direkomendasikan dokter, yaitu antasida, penghambat reseptor H2, dan penghambat pompa proton. Pada kasus yang jarang terjadi, operasi mungkin diperlukan. 

Jika kamu mengalami GERD dan asma, teruslah minum obat asma yang diresepkan dan obat untuk GERD (jika dokter meresepkannya). Kamu juga bisa beli obat resep dokter melalui aplikasi Halodoc, tanpa perlu keluar rumah. Sangat praktis, bukan?

Obat untuk sesak nafas karena asam lambung

Referensi:Healthline. Diakses pada 2021. Acid Reflux and Shortness of BreathMedical News Today. Diakses pada 2021. What causes acid reflux and shortness of breath?

Apa obat sesak nafas karena asam lambung?

Obat Sesak Nafas karena Asam Lambung Naik H2-blocker (Ranitidine atau Famotidine) Proton pump inhibitor/PPI (omeprazole)

Mengapa asam lambung bisa menyebabkan sesak napas?

Kenapa maag bisa bikin sesak napas? Sesak napas karena asam lambung naik bisa terjadi ketika cairan asam tersebut bersentuhan dengan kerongkongan atau justru masuk ke dalam paru-paru. Kondisi ini kemudian memicu refleks saraf yang menyebabkan saluran udara menyempit untuk memaksa cairan tersebut keluar dari paru.

Sesak nafas asam lambung apakah berbahaya?

Serangan sesak napas akibat asam lambung yang hanya muncul sekali atau dua kali umumnya tidak perlu dikhawatirkan. Anda bisa berkonsultasi ke dokter saat ada jadwal kontrol rutin untuk mengatasi penyakit ini. Namun, apabila gejala sesak ketika asam lambung naik memburuk, segera bawa penderita ke rumah sakit.

Bagaimana cara melegakan pernafasan?

Berbagai Cara Mengatasi Sesak Napas.
Pursed-lip breathing. Ini adalah teknik pernapasan sederhana yang bisa Anda lakukan di mana pun. ... .
2. Duduk dengan posisi tubuh sedikit membungkuk. ... .
3. Berdiri Menyandar Pada Dinding. ... .
4. Berbaring. ... .
Mencoba teknik pernapasan diafragma..