Cara mengembalikan kartu SD yang hilang di hp Vivo

Mengatasi File di Kartu Memori Tiba-tiba Hilang di HP Android – Anda pasti pernah mengalami file di Kartu Memori tiba-tiba hilang di HP android yang Anda miliki. Apalagi jika Anda tidak merasa menghapus File tersebut, pasti akan membingungkan Anda. Ada beberapa kemungkinan yang menyebabkan file tidak dapat terlihat dari kartu memori.

Jika File yang tak tampak pada HP android berupa gambar, atau video maka kemungkinan terbesar file tersebut tertutup file lain yang berextensi “.nomedia”. Atau File yang sengaja disembunyikan, akan tetapi Anda lupa hingga menyebabkan file tersebut tak nampak pada HP Android. Ada juga faktor lain yang membuat memori tiba-tiba hilang, yakni terkena virus.

Tips lainnya: Mengembalikan Data Memory Card Hilang Menggunakan EaseUS Data Recovery Wizard

Anda tak perlu merasa khawatir, karena dalam artikel ini akan kami berikan solusi untuk mengatasi file kartu memori yang tiba-tiba hilang di HP android. Untuk bisa mengembalikan data photo, video, dan juga musik yang hilang, Anda bisa mengikuti langkah-langkah berikut:

Cara atasi file MicroSD atau SDcard tiba-tiba hilang

1) Dengan menggunakan Rescan Media

Aplikasi khusus android yang memiliki fungsi mencari dan juga mendata ulang file-filenyang ada pada memory, adapun cara penggunaan dari aplikasi Rescan Media sangatlah mudah

Langkah awal, Anda harus mendownload Rescan Media yang ada pada Google Play Store.

Cara mengembalikan kartu SD yang hilang di hp Vivo

Setelah terinstal, Anda hanya cukup membuka dan membiarkan aplikasi Rescan Media menyelesaikan tugas dari aplikasi ini.

Cara mengembalikan kartu SD yang hilang di hp Vivo

Setelah aplikasi Rescan Media selesai, diamkan selama beberapa menit, lalu lihat kembali File yang tiba-tiba hilang pasti sudah kembali.

Cara ini terbukti sangat ampuh untuk mengembalikan file-file yang telah hilang.

Simak juga: Foto dan Video di Galeri Smartphone Hilang Tiba-tiba? Ini Solusinya!

2) Dengan menggunakan Explorer atau file manager

Aplikasi Explorer adalah aplikasi yang menampilkan file-file tersimpan yang ada pada memori external secara mendetail. Untuk beberapa Smartphone aplikasi File Manager sudah bisa digunakan.
Namun jika Smartphone yang Anda miliki belum mendukung adanya aplikasi ini, Anda bisa download Explore di Google Play Store. Berikut langkah yang harus Anda lakukan untuk mengatasi File yang tiba-tiba hilang dari memory di HP Android:

Download Aplikasi File Manager (File Explore) di Google Play Store dan Install Aplikasi

Cara mengembalikan kartu SD yang hilang di hp Vivo

Cari File yang biasa digunakan untuk menyimpan File gambar ataupun video

Cara mengembalikan kartu SD yang hilang di hp Vivo

Lalu cari File yang berekstensi “.nomedia” (Hapus tanda kutip) jika Anda menemukan file berektensi tersebut, Anda bisa menghapus File tersebut

Cara mengembalikan kartu SD yang hilang di hp Vivo

Cari terus sampai tak ada lagi file yang berextensi “.nomedia”, setelah selesai menghapus semua file yang berextensi “.nomedia” Anda bisa merestart Handphone Anda.

Lainnya: Penyebab Foto Hilang di Gallery HP dan Cara Mengatasinya

Demikian info tentang mengatasi File yang tiba-tiba hilang di HP Android yang bisa kami sampaikan, tapi ingat langkah ini hanya untuk file yang tiba-tiba hilang, bukan file yang sudah di hapus. Semoga Artikel ini mampu menjawab rasa penasaran Anda dan juga semoga bermanfaat bagi Anda.

Kartu SD Tidak Terbaca di HP Vivo – Penggunaan smartphone atau ponsel pintar kini bisa digunakan oleh hampir semua orang. Selain itu, banyak merek HP pintar yang dijual di pasaran dengan harga yang terjangkau dan ramah kantong.

Salah satu merk HP yang terkenal dan saat ini banyak penggunanya adalah HP Vivo, berbagai tipe dikeluarkan oleh pabrikan asal China ini. Selain itu, pembekalan spesifikasi HP Vivo mungkin sangat bagus, karena kualitas yang diberikan selalu unggul.

Namun, terkadang masih ada masalah yang menyebabkan HP Vivo tidak berfungsi dengan baik atau normal. Salah satu masalah yang paling umum adalah dengan kartu SD atau kartu memori yang tiba-tiba menjadi tidak terbaca oleh HP Vivo.

Saat menghadapi masalah ini, pengguna HP Vivo mungkin bertanya-tanya apa penyebab dan solusinya. Karena jika SD card tidak terbaca maka data atau file yang ada tidak akan ditampilkan di HP Vivo kamu.

Kartu SD Tidak Terbaca di HP Vivo

Apa saja penyebab dan cara atau solusi untuk mengatasinya secara lengkap tergambar di bawah ini. Bagi Anda pengguna HP Vivo yang mengalami masalah serupa, Anda dapat segera menyelesaikannya dengan cara yang disajikan di bawah ini oleh banyupos.com.

Penyebab SD card/memori tidak terbaca di HP Vivo

Sebelum melanjutkan ke pembahasan cara atau solusi untuk memperbaiki kartu SD yang tidak terbaca, perlu diketahui terlebih dahulu faktor apa saja yang menjadi penyebabnya. Dimana penyebab SD tidak terbaca di HP Vivo adalah :

  • Slot kartu SD HP Vivo rusak
  • Kotoran menempel pada kartu SD
  • Memori microSD rusak
  • Ada bug pada Smartphone/HP Vivo
  • HP Vivo mengalami kesalahan pengaturan memori

TRENDING:  Superman Mining Apk Apakah Aman atau Scam?

Solusi untuk memperbaiki kartu SD yang tidak terbaca di HP Vivo

Sekarang setelah Anda berhasil mengetahui penyebab membuat kartu SD tidak dapat dibaca, harap ketahui cara mengatasinya. Cara memperbaiki kartu SD tidak terbaca dengan sendirinya tergantung pada apa yang menyebabkan masalah.

1. Coba lepas dan masukkan kembali kartu SD di HP Vivo anda

Pertama, coba atasi masalah tersebut dengan mengeluarkan kartu SD dari slot memori di HP Vivo dan memasukkan kembali kartu tersebut. Atau bisa juga anda pasangkan kartu sd tersebut di hp lainnya.

Tujuan melepas kartu SD ini adalah untuk menguji apakah kartu SD tersebut benar-benar tidak terbaca. Jika SD card masih tidak bisa terbaca pada saat pengecekan, berarti SD card dalam keadaan rusak.

2. Bersihkan kartu SD

Kedua, selain mencoba melepas dan memasukkan kembali kartu SD seperti dijelaskan di atas, Anda juga perlu membersihkan kartu SD di sisi tembaga. Karena ada kemungkinan kotoran yang menempel tersebut menjadikan kinerja sd card tidak optimal.

TRENDING:  8 Cara Menghapus Aplikasi Bawaan Xiaomi 100% Sukses

Untuk membersihkan sendiri Anda dapat menggunakan penghapus atau kapas, harap bersihkan secara menyeluruh. Kemudian cukup periksa kembali dengan memasang kembali kartu SD di HP Vivo Anda.

3. Format Ulang Kartu SD

Solusi berikutnya yang harus dilakukan adalah memformat ulang. Namun cara ini hanya bisa digunakan jika keadaan SD card bisa dibaca tapi tidak bisa dibuka. Cara formatnya sendiri cukup simple, Anda dapat mengikuti cara di bawah ini:

  • Buka menu Setting di HP Vivo kamu.
  • Kemudian pilih menu “Pengaturan Tambahan”.
  • Jika sudah pilih menu RAM & Storage Space.
  • Kemudian pilih “Kartu SD”.
  • Kemudian pilih “Hapus Kartu SD” untuk mengonfirmasi.
  • Jika sudah mengikuti langkah-langkah di atas, silahkan tunggu hingga proses format selesai. Ini adalah cara
  • memeriksa apakah kartu SD Vivo HP Anda membaca dengan normal atau tidak. Namun jika tetap sama, format dengan bantuan komputer/laptop.

Perhatikan bahwa jika Anda memformat kartu SD, semua data pada kartu SD akan hilang dan dihapus total.

Selanjutnya silahkan cek kembali apakah SD card tersebut dapat dibaca dan menyimpan data kembali setelah anda memformat SD card tersebut.

4. Restart HP Vivo Anda

Keempat, Anda dapat memperbaiki kartu SD yang tidak terbaca dengan restart perangkat HP Anda. Pada umumnya banyak pengguna HP Vivo yang menggunakan cara ini untuk mengatasi dan berhasil.

TRENDING:  9 Cara Menghemat Baterai Samsung Tanpa Aplikasi

Selain itu, solusinya juga sangat sederhana dan mudah, Anda hanya perlu menahan tombol power hingga muncul opsi baru dan klik restart. Setelah melakukan ini, tunggu proses restart HP Vivo selesai.

5. Factory Reset

Kelima, SD card yang tidak terbaca di HP Vivo diatasi dengan factory reset. Solusi ini akan mempengaruhi penghapusan semua file di penyimpanan internal HP Vivo, tetapi data SD Card tetap aman.

Namun, untuk mengantisipasinya, yang perlu Anda lakukan hanyalah memindahkan file HP Anda ke beberapa penyimpanan lain, seperti di laptop atau PC.

Cara Reset HP VIVO terbilang cukup mudah, Anda hanya perlu masuk ke menu pengaturan. Namun, Anda juga dapat menggunakan hard reset dan kode rahasia yang disediakan untuk mereset HP Vivo, hanya saja tidak semua pemilik HP Vivo mengetahui kode tersebut.