Cara membuat air jahe untuk anak

Cara membuat air jahe untuk anak

Ilustrasi bajigur./Copyright shutterstock.com

Cara membuat air jahe untuk anak
Cara membuat air jahe untuk anak

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Jahe merupakan rempah yang kaya manfaat. Sering digunakan sebagai bahan untuk membuat minuman yang menghangatkan dan menyehatkan tubuh. Saat mencari tahu apa manfaat jahe saat dijadikan minuman dan dikonsumsi rutin, salah satunya adalah bisa bantu meredakan nyeri dan memberi efek menenangkan.

Kali ini, Fimela hadirkan lima resep minuman enak pakai air jahe yang bisa dicoba. Selengkapnya, langsung saja simak kompilasi resepnya berikut ini.

1. Resep Bajigur

Bahan-Bahan

  • 150 gram gula aren, disisir
  • 1 liter santan kelapa
  • 100 gram jahe, dibakar lalu dimemarkan
  • 4 lembar daun pandan, disimpul
  • 2 batang serai, dimemarkan
  • 4 cm kayu manis
  • 1 sdm kopi bubuk

Cara Membuat

1. Rebus santan kelapa dengan api kecil.

2. Masukkan gula aren, jahe, serai, pandan, dan kayu manis ke dalam rebusan. Aduk rata.

3. Masak hingga mendidih.

4. Masukkan kopi bubuk. Matikan api. Aduk kembali hingga kopi tercampur rata.

5. Bajigur gula aren bisa langsung dinikmati selagi hangat.

Selamat mencoba!

2. Resep Wedang Jahe Jeruk Nipis

Cara membuat air jahe untuk anak

Ilustrasi wedang jahe

Bahan-Bahan

  • 1 rimpang jahe, bersihkan
  • 1 buah jeruk nipis
  • Madu, secukupnya sesuai selera
  • 1 liter air

Cara Membuat

  1. Rebus jahe bersama air hingga mendidih. 
  2. Tambahkan setengah perasan air jeruk nipis ke dalam rebusan air, matikan kompor. 
  3. Iris tipis sisa jeruk nipis. Letakkan di pinggiran cangkir atau gelas. 
  4. Tuang air rebusan jahe dan jeruk nipis ke dalam gelas. 
  5. Tambahkan madu secukupnya. 
  6. Wedang jahe jeruk nipis yang nikmat siap disantap untuk dapatkan stamina tubuh yang lebih kuat. 

3. Resep Wedang Susu Jahe

Cara membuat air jahe untuk anak

Ilustrasi/copyright shutterstock.com/Sunny Forest

Bahan-Bahan

  • 1 liter susu segar
  • 100 gram jahe, cuci bersih memarkan
  • 1 butir cengkeh
  • 50 gram gula merah, sisir halus
  • 1 cm kayu manis
  • 4 sdm gula pasir

Cara Membuat

  1. Rebus jahe dan susu segar hingga mendidih dengan api kecil sambil terus diaduk.
  2. Tambahkan cengkeh dan kayu manis ke dalam rebusan susu bersama jahe, aduk rata.
  3. Tambahkan gula merah dan gula putih. Aduk rata, rebus semua bahan hingga gula larut.
  4. Koreksi rasa, tambahkan gula jika wedang ini belum cukup manis. Angkat wedang susu jahe yang telah matang, saring dan sajikan di gelas saji.

Selamat mencoba!

4. Resep Wedang Jahe Serai

Cara membuat air jahe untuk anak

Ilustrasi teh serai madu./Copyright shutterstock.com

Bahan-bahan:

  • 2 batang serai, iris tipis atau geprak
  • 2 ruas jahe, iris tipis atau geprak
  • 1 sdm madu
  • gula baru secukupnya
  • air secukupnya

Cara membuat:

  1. Rebus air hingga mendidih, masukkan jahe dan sereh. Masak hingga sedap dan harum.
  2. Tuang air rebusan ke dalam cangkir, masukkan gula baru secukupnya. Ketika sudah hangat, masukkan madu.

5. Resep Wedang Kembang Tahu

Cara membuat air jahe untuk anak

Ilustrasi tahwa./Copyright shutterstock.com

Untuk puding:

  • 750 ml susu kacang kedelai
  • 50 gram gula (atau sesuai selera)
  • 2 gram bubuk agar-agar plain
  • 1/4 sdt garam

Untuk kuah jahe:

  • 750 ml air
  • 75 gram jahe digeprek
  • 150 gram gula jawa
  • 2 batang serai digeprek
  • 2 lembar daun pandan
  • sejumput garam

Cara Membuat

  1. Campur susu kedelai, gula, agar-agar, dan garam. Masak hingga mendidih. Pindahkan dalam wadah, dinginkan hingga mengeras.
  2. Rebus dan didihkan semua bahan kuah jahe. Matikan api, lalu saring. Tata puding dalam mangkuk. Sendoki puding, lalu tuangkan kuah jahe. Tahwa paling pas dinikmati selagi hangat.

Selamat mencoba!

Cara membuat air jahe untuk anak
Cara membuat air jahe untuk anak

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

  • Cara membuat air jahe untuk anak

What's On Fimela

powered by

Cara membuat air jahe untuk anak

Apakah anak kecil boleh minum air jahe?

University of Maryland Medical Center mengatakan kalau jahe tidak aman untuk bayi sehingga jangan pernah memberi minuman jahe pada anak di bawah usia 2 tahun. Alasan di balik mengapa jahe tidak aman dikonsumsi bayi di bawah dua tahun karena berisiko terlalu keras pada sistem pencernaannya.

Bagaimana cara membuat air jahe yang benar?

Cara membuat air rebusan jahe di rumah.
Parut 1,5 sendok teh jahe segar..
Rebus 4 gelas air..
Tambahkan jahe ke dalam air..
Biarkan jahe meresap selama sekitar 5 – 10 menit..
Saring airnya untuk memisahkan parutan jahe..
Air jahe dapat diminum baik panas maupun dingin..

Bagaimana cara mengolah jahe untuk obat batuk anak?

Cara Membuat Wedang Jahe untuk Obat Flu dan Batuk.
Kupas jahe lalu cuci bersih kemudian iris tipis-tipis..
Rebus bersama gula dan air hingga mendidih. ... .
Minum selagi masih hangat untuk mengobati batuk..
Untuk dapatkan hasil yang maksimal, minum ramuan ini dua kali dalam sehari pagi dan sore hari..

Apakah jahe bisa mengobati batuk pada anak?

Manfaat jahe untuk mengatasi batuk pada anak secara alami Kandungan zat anti-inflamasi dan antitusif yang terdapat pada jahe menjadi alasan mengapa banyak orang memanfaatkannya untuk keperluan kesehatan, salah satunya adalah untuk meredakan batuk, baik pada orang dewasa maupun batuk pada anak.