Banyaknya sisi balok yang sama besar adalah

Jakarta -

Bangun ruang adalah bangun-bangun yang mempunyai ruang dan dapat dihitung isi atau volumenya. Bangun ruang memiliki beragam bentuk, apa saja?

Berbeda dengan bangun datar yang memiliki dua dimensi, bangun ruang merupakan suatu bangun yang memiliki 3 dimensi dan memiliki volume.

Dikutip dari buku "Asyiknya Belajar Bangun Ruang dan Sisi Datar" oleh Nur Laila Indah Sari, berikut ini macam-macam bangun ruang beserta ciri-cirinya.

Bangun Ruang Kubus

Kubus adalah bangun ruang yang semua sisinya berbentuk persegi dan memiliki rusuk-rusuk yang sama panjang.

Ciri-ciri bangun ruang kubus:

  • Jumlah bidang sisi pada kubus ada 6 yang berbentuk persegi dengan ukuran panjang dan luas yang sama
  • Mempunyai 8 titik sudut
  • Mempunyai 12 rusuk yang sama panjang
  • Semua sudutnya siku-siku
  • Mempunyai 12 diagonal sisi dengan ukuran yang sama panjang
  • Mempunyai 4 diagonal ruang dengan ukuran yang sama panjang
  • Mempunyai 6 bidang diagonal yang berbentuk persegi panjang


Bangun Ruang Balok

Balok adalah bangun ruang yang memiliki sisi berbentuk persegi panjang dan persegi.


Ciri-ciri balok:

  • Jumlah bidang sisi pada balok ada 6, 4 sisi berbentuk persegi panjang dan 2 sisi berbentuk kotak dan sejajar
  • Mempunyai 12 rusuk, 8 pasang rusuk merupakan sama panjang
  • Total jumlah sudut ada 8
  • Mempunyai 12 garis diagonal bidang/sisi dan 4 garis diagonal ruang
  • Mempunyai 6 bidang diagonal


Bangun Ruang Tabung

Bangun ruang tabung adalah sebuah bangun dari ruang tiga dimensi dan mempunyai tutup serta alas, bentuknya sendiri adalah sebuah lingkaran yang memiliki ukuran yang sama seperti yang diselimuti persegi panjang.


Ciri-ciri Tabung:

  • Mempunyai 2 rusuk
  • Mempunyai 3 sisi, ada alas, selimut atau selubung, dan tutup
  • Tinggi tabung adalah jarak antara alas dengan tutup tabung
  • Sisi alas serta tutupnya berbentuk lingkaran dan sama besar

Bangun Ruang Prisma

Prisma adalah ruang tiga dimensi yang memiliki alas dan tutup.

Ciri-ciri Prisma

  • Mempunyai 3 sisi yakni alas, tutup, dan selimut atau selubung
  • Mempunyai selimut berbentuk bidang datar (kotak atau persegi panjang)
  • Sudutnya berjumlah 2 kali segi alasnya
  • Rusuknya 3 kali segi alasnya


Bangun Ruang Limas

Bangun ruang limas memiliki 2 bentuk yakni limas segitiga dan limas segi empat. Adapun ciri-ciri dari keduanya yang membedakan adalah alasnya.


Ciri-ciri limas segitiga:

  • Mempunyai 4 sisi di mana 1 sisi merupakan alas berbentuk segitiga dan 3 sisi merupakan selimut berbentuk segitiga
  • Jumlah rusuk ada 6
  • Jumlah sudut ada 4 di mana 3 pada bidang alas dan 1 pada ujung kerucut limas

Ciri-ciri limas segi empat:

  • Mempunyai 4 sisi di mana 1 sisi merupakan alas berbentuk segi empat dan 4 sisi merupakan selimut berbentuk segitiga
  • Jumlah rusuk ada 8
  • Jumlah sudut ada 5 di mana 4 sudut pada alas dan 1 sudut pada kerucut limas


Bangun Ruang Kerucut

Kerucut adalah bangun ruang berbentuk limas yang memiliki alas berbentuk lingkaran serta selimut melengkung.

Ciri-ciri kerucut:

  • Mempunyai 2 sisi berbentuk lingkaran dan melengkung.
  • Sisi lingkaran merupakan alas, dan sisi melengkung sebagai selimut
  • Mempunyai 1 rusuk berbentuk bulat
  • Mempunyai 1 sudut di ujung kerucut

Itulah penjelasan macam bangun ruang dan ciri-cirinya. Selamat belajar detikers!

Simak Video "AS dan Eropa Akan Bangun Depot Tabung Sampel di Mars"


[Gambas:Video 20detik]
(erd/erd)

Gambar berikut adalah sebuah balok, yang diberi nama KLMN.OPQR.

Banyaknya sisi balok yang sama besar adalah

1) Mempunyai 6 sisi, 12 rusuk dan 8 titik sudut.

2) Setiap sisinya berbentuk persegi panjang.

3) Terdapat tiga kelompok rusuk yang sejajar, setiap kelompok terdiri dari 4 rusuk yang sejajar dan sama panjang.

4) Terdapat tiga kelompok pasangan sisi yang sejajar.

a. Hubungan Antar Sisi

1) Sejajar dan berhadapan, misalnya sisi ABCD dan EFGH.

2) Berpotongan, misalnya sisi ABCD dan ABFE dengan AB sebagai garis potong.

b. Hubungan Antar Rusuk

1) Rusuk-rusuk sejajar, misalnya AB dan CD.

2) Rusuk-rusuk berpotongan, misalnya AB, AE dan AD berpotongan tegak lurus di titik A.

3) Rusuk-rusuk bersilangan, misalnya AB dan FG.

a. Diagonal sisi ( Diagonal Bidang )

Diagonal sisi adalah diagonal yang terletak pada sisi, misalnya EG dan HF pada gambar (i) merupakan diagonal sisi EFGH.

b. Diagonal Ruang

Diagonal ruang adalah ruas garis yang berada di dalam ruangan dan menghubungkan dua buah titik sudut pada kubus, misalnya HB dan CE pada gambar (i) merupakan diagonal ruang balok.

c. Bidang Diagonal

Bidang diagonal adalah bidang datar yang dibentuk oleh dua buah rusuk dan dua buah diagonal sisi, misalnya ABGH pada gambar (ii) merupakan bidang diagonal balok.

Suatu kotak berbentuk balok, bila dirilis pada beberapa rusuknya kemudian direbahkan sisi-sisinya di atas meja atau lantai, maka akan terbentuk bangun datar yang dinamakan jaring-jaring kotak tersebut.

Banyaknya sisi balok yang sama besar adalah

1. Perhatikan balok ABCD.EFGH berikut.

Tuliskan seluruh :

a. Sisi yang sejajar dengan ABFE,

b. Sisi yang sejajar dengan ADHE,

c. Sisi yang sejajar dengan ABCD,

d. Rusuk-rusuk yang sejajar dengan AB,

e. Rusuk-rusuk yang sejajar dengan AE,

f. Rusuk-rusuk yang sejajar dengan AD,

g. Banyak titik sudut,

h. Banyak sisi seluruhnya,

i. Banyak rusuk seluruhnya,

Jawab :

a. Sisi yang sejajar dengan ABFE = DCGH

b. Sisi yang sejajar dengan ADHE = BCGF

c. Sisi yang sejajar dengan ABCD = EFGH

d. Rusuk-rusuk yang sejajar dengan AB = CD, GH, EF

e. Rusuk-rusuk yang sejajar dengan AE = BF, CG, DH

f. Rusuk-rusuk yang sejajar dengan AD = BC, FG, EH

g. Banyak titik sudut = 8 buah

h. Banyak sisi seluruhnya = 6 buah

i. Banyak rusuk seluruhnya = 12 buah

Banyaknya sisi balok yang sama besar adalah

2. Perhatikan gambar balok berikut.

Banyaknya sisi balok yang sama besar adalah

Bidang ABGH adalah bidang diagonal. Tuliskan seluruh bidang diagonal.

Jawab :

CDEF, BCHE, ADFG, BFHD, dan AEGC.

Sebuah balok panjang = p cm, lebar = l cm, dan tinggi = t cm dapat ditulis balok berukuran p cm x l cm x t cm.

Banyaknya sisi balok yang sama besar adalah

Contoh :

1. Rita membuat kerangka balok dari kawat dengan panjang 15 cm, lebar 10 cm dan tinggi 8 cm. Berapa panjang kawat yang diperlukan ?

Jawab :

Panjang = p = 15 cm

Lebar = l = 10 cm

Tinggi = t = 8 cm

Jumlah panjang rusuk balok = 4p + 4 l + 4t

= 4 x 15 + 4 x 10 + 4 x 8

= 60 + 40 + 32

= 132 cm

2. Rina mempunyai kawat 5 meter yang semuanya akan dipakai untuk membuat kerangka balok berukuran 12 cm x 9 cm x 6 cm. Berapa panjang sisa kawat ?

Jawab :

Panjang = p = 12 cm

Lebar = l = 9 cm

Tinggi = t = 6 cm

Jumlah panjang rusuk balok = 4p + 4 l + 4t

= 4 x 12 + 4 x 9 + 4 x 6

= 48 + 36 + 24

= 108 cm

Kawat = 5 m = 500 cm.

Banyak kerangka balok yang dapat dibuat = = 4 buah

Sisa kawat = 500 – ( 4 kerangka x 108 )

= 500 – 432

= 68 cm

3. Untuk membuat model kerangka balok, Rifa memiliki kawat yang panjangnya 60 cm.

a. Panjang model kerangka tersebut 6 cm dan lebarnya 5 cm. Berapakah tinggi kerangka tersebut ?

Jawab :

Jumlah panjang rusuk balok = 4p + 4 l + 4t

60 = 4 x 6 + 4 x 5 + 4t

60 = 24 + 20 + 4t

60 = 44 + 4t

4t = 60 – 44

4t = 16

t = 16 : 4

t = 4 cm

b. Lebar dan tinggi kerangka tersebut sama yaitu 4 cm. Berapakah panjang kerangka tersebut ?

Jawab :

Jumlah panjang rusuk balok = 4p + 4 l + 4t

60 = 4p + 4 x 4 + 4 x 4

60 = 4p + 16 + 16

60 = 4p + 32

4p = 60 – 32

4p = 28

p = 28 : 4

p = 7 cm

Sebuah balok berukuran p cm x l cm x t cm.

Banyaknya sisi balok yang sama besar adalah

Contoh soal :

Perhatikan gambar balok ABCD.EFGH. Panjang AB = 12 cm, BC = 9 cm dan CG = 20 cm. Tentukan :

a. Panjang diagonal sisi AC

b. Panjang diagonal ruang AG

Banyaknya sisi balok yang sama besar adalah

Luas permukaan balok = luas jaring-jaringnya

= 2 x ( p x l ) + 2 ( p x t ) + 2 ( l + t )

Banyaknya sisi balok yang sama besar adalah

Banyaknya sisi balok yang sama besar adalah

Jika sebuah balok dengan panjang = p satuan, lebar = l satuan dan tinggi = t satuan maka volume balok = La x t

= p x l x t

Banyaknya sisi balok yang sama besar adalah

Contoh soal :

1. Sebuah balok berukuran panjang 10 cm, lebar 8 cm, dan tinggi 5 cm. Berapa luas permukaan dan volume balok ?

Jawab :

Luas balok = 2pl + 2pt + 2lt

= 2 x 10 x 8 + 2 x 10 x 5 + 2 x 8 x 5

= 160 +100 + 80

= 340 cm2

Volume balok = plt

= 10 x 8 x 5

= 400 cm3

2. Perbandingan rusuk balok adalah 2 : 3 : 5. Volume balok 1.920 cm3. Berapa seluruh luas permukaan balok ?

Jawab :

Vbalok = p l t

1.920 = 2x . 3x . 5x

1.920 = 30x3

x3 = 1.920 : 30

x3 = 64

x = akar pangkat tiga dari 64

x = 4

Panjang = 2x = 2 . 4 = 8 cm

Lebar = 3x = 3 . 4 = 12 cm

Tinggi = 5x = 5 . 4 = 20 cm

Luas balok = 2pl + 2pt + 2lt

= 2 x 8 x 12 + 2 x 8 x 20 + 2 x 12 x 20

= 192 +320 + 480

= 992 cm2

3. Suatu bungkus snack terbuat dari karton seperti gambar berikut berukuran 20 cm x 15 cm x 8 cm. Berapakah luas karton yang dibutuhkan ?

Banyaknya sisi balok yang sama besar adalah

Jawab :

Luas karton = luas balok

Luas balok = 2pl + 2pt + 2lt

= 2 x 20 x 15 + 2 x 20 x 8 + 2 x 15 x 8

= 600 +320 + 240

= 1.160 cm2