Bagaimana cara mengganti orientasi kertas kerja dalam Word?

Orientasi kertas pada file Word biasanya berbentuk Portrait (memanjang ke bawah). Dan apabila dokumen memiliki tabel atau gambar yang lebar, maka orientasi kertas perlu dibuat ke bentuk Landscape (melebar ke samping).

Untuk kasus seperti ini, mungkin ada yang membuat dokumen Microsoft Word tersendiri yang khusus berisi halaman Landscape.

Hal ini tidak perlu dilakukan, karena dengan menggunakan section break, kita bisa membuat halaman Landscape di antara halaman Portrait dalam satu file Word yang sama.

Berikut cara mengubah halaman dari portrait ke landscape tanpa mempengaruhi halaman sebelumnya.

Baca juga: Cara Membuat Landscape dan Portrait dalam Satu File Excel

Anda bisa melihatnya pada video berikut atau baca langkah-langkah detil di bawah ini.

Tutorial: Word 2007, 2010, 2013, 2016, 2019, 2021, 365.

Tutorial ini menggunakan contoh dokumen yang berisi tabel seperti gambar berikut ini.

Langkah-Langkah:

  1. Pisahkan halaman 1 dan 2 dengan section break.
    Caranya: klik di ujung baris halaman 1. Pada tab Page Layout, grup Page Setup, klik Breaks, dan pilih Section BreaksNext Page.
  2. Selanjutnya kita akan membuat orientasi Landscape untuk halaman 2 yang berisi tabel. Klik pada halaman tabel, kemudian pada tab Page Layout, grup Page Setup, klik Orientation, dan pilih Landscape.

Sekarang dokumen Word sudah memiliki halaman Portrait dan Landscape.

Untuk membuat halaman berikutnya (halaman 3) kembali menjadi Portrait, pisahkan lagi halaman dengan section break.

Caranya: klik di akhir halaman 2 dan ulangi langkah 1 di atas untuk membuat section break.

Kemudian pada tab Page Layout, grup Page Setup, klik Orientation dan pilih Portrait.

Hasilnya adalah seperti gambar ini.

Bila Anda ingin membuat halaman Landscape lagi pada halaman 4 atau halaman lainnya, maka tinggal mengulangi cara di atas.

Jadi cukup 2 langkah saja untuk mengatur orientasi kertas landscape dan portrait di halaman tertentu pada dokumen Word yang sama.

Yaitu pisahkan antar halaman dengan Section Break dan ubah orientasi halaman ke Landscape atau Portrait.

Ada sedikit perbedaan langkah dengan tutorial di video, dimana semua Section Break dibuat terlebih dahulu, yaitu antara halaman 1 dan 2 serta antara halaman 2 dan 3. Namun, hasil akhirnya tetap sama.

Perlu diketahui bahwa isi header atau footer halaman Landscape juga mengikuti format landscape.

Akan tetapi kita bisa Membuat Posisi Nomor Halaman Portrait di Halaman Landscape Word.

Pada saat mengetik di Microsoft Word, secara default orientasi dokumennya adalah portrait. Tetapi terkadang dalam satu file tersebut terdapat dokumen yang harus diketik secara landscape. Misalkan ketika hendak membuat tabel dengan kolom yang banyak.

Ketika menghadapi kasus tersebut terkadang pengguna lebih memilih memisahkan dokumen yang bersangkutan menjadi dua buah file. Dimana file pertama berisis dokumen dengan orientasi portrait dan dokumen lainnya dengan orientasi landscape.

Sebenarnya dokumen yang kita ketik pada Microsoft Word bisa terdiri dari page layout portrait  dan landscape, meskipun ada dalam satu file dokumen. Tak hanya orientasi yang berbeda, bahkan dalam satu file dokumen bisa diatur dengan ukuran kertas yang berbeda. Misalkan 3 lembar pertama ukuran kertasnya A4 dan untuk lembar ke 4 ukurannya A3. Berikut cara menggabungkan portrait landscape dalam satu file dokumen Microsoft Word. Microsoft Office yang digunakan pada artikel ini adalah versi Office 2013.

Cara menggabungkan portrait landscape pada Word

Pertama, klik pada ribbon Page Layout > Page Setup, klik pada pojok kanan bawah tools Page Setup (poin 02 pada gambar di bawah).

Kedua, pada jendela Page Setup, pilih orientasinya menjadi landscape (poin 03 pada gambar di bawah). Dilanjutkan dengan memillih This point porwad pada drop down menu Apply to (poin 04 pada gambar di bawah). Klik Ok, sekarang orientasi halaman kedua dokumen tersebut telah berubah menjadi landscape.

Tak hanya orientasi, sebenarnya pengguna juga bisa mengatur margin dan ukuran kertas yang berbeda untuk halaman selanjutnya. Caranya tak jauh berbeda dengan cara merubah orientasi. Yaitu dengan merubah properti margin dan ukuran kertas pada jendela Page Layout. kemudian jangan lupa untuk memillih This point porwad pada drop down menu Apply to (poin 04 pada gambar di atas) agar halaman selanjutnya berbeda sesuai dengan yang kita inginkan.

Pada Microsoft Word versi sebelumnya (2010 dan 2007) langkah-langkah untuk mengatur dan atau menyatukan orientasi layar sebenarnya tidak jauh berbeda dengan cara menggabungkan portrait landscape pada Microsoft Word 2013.

Secara default, orientasi semua halaman di aplikasi Microsoft Office adalah portrait. Terkadang, Anda menginginkan halaman tertentu dokumen Word mempunyai orientasi berbeda, misalnya ketika Anda menyisipkan tabel Excel yang cukup lebar. Anda menginginkan tabel Excel yang disisipkan ke dokumen Word mempunyai orientasi landscape agar sebagian kolom tabel Excel yang terpotong bisa kelihatan.

Microsoft Word memiliki fitur untuk maksud ini. Microsoft Word dapat menggunakan orientasi halaman yang berbeda di satu dokumen. Anda dapat merubah orientasi halaman tertentu dari portrait ke landscape sehingga dapat lebih menampung keseluruhan tabel Excel yang disisipkan ke dokumen Word. Tabel akan diletakkan di halaman tersendiri dengan orientasi landscape.

Baca artikel Membalik Kanvas Secara Horisontal Dengan Photoshop

Sebenarnya tidak hanya tabel, tetapi lebih tepatnya adalah bagian yang diseleksi atau disorot dapat diletakkan di halaman tersendiri dengan orientasi landscape. Misalnya, Anda dapat menyeleksi teks tertentu untuk diletakkan di halaman tersendiri dengan orientasi landscape. Berikut ini adalah cara menggunakan orientasi halaman berbeda di dokumen Microsoft Word 2016:

Jalankan aplikasi Microsoft Word dan buka dokumen yang terdapat tabel Excel. Letakkan kursor mouse di salah satu tabel tabel, kemudian klik kanan tombol mouse tepat di ikon tabel (1) untuk menampilkan daftar menu pintas dan selanjutnya pilih Table Properties...(2).

Di kotak dialog Table Properties yang muncul, pastikan Anda berada di tab Table (1), di bagian Text Wrapping, pilih None (2) dan kemudian klik tombol OK (3).

Di ribbon Microsoft Word, klik tab Layout (1) dan kemudian klik tombol untuk opsi lain Page Setup (2).

Di kotak dialog Page Setup yang muncul, pastikan Anda telah berada di tab Margins (1), di bagian orientation, pilih Landscape (2), di bagian Preview, pilih Selected text (3) dan kemudian klik tombol OK (4).

Sekarang, Anda dapat melihat tabel Excel yang disisipkan ke dokumen Microsoft Word diletakkan di halaman dokumen Word sendiri dengan orientasi landscape.

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA