Minuman yang Cocok untuk kerja malam

Jakarta - Pekerja malam alias orang bekerja dengan jam shift malam sering mengalami kesehatan yang buruk, karena harus tetap terjaga sepanjang malam. Tapi ada beberapa kiat sehat untuk pekerja malam.

Orang yang kerja shift malam atau bekerja hingga larut malam sering menderita insomnia. Bekerja di malam hari tentu saja membuat tubuh stres, karena secara biologis tubuh dirancang untuk menjadi aktif pada siang hari dan istirahat di malam hari.

Cara tubuh berfungsi dan jenis hormon yang diproduksi bervariasi tergantung apakah orang tidur atau terjaga. Jika jadwal tidur Anda keluar jalur, maka dapat mengganggu siklus tidur-bangun (ritme sirkadian) yang normal dan tubuh menjadi tidak berfungsi sebagaimana mestinya, yang akhirnya akan mengarah pada insomnia dan masalah kesehatan lainnya.

Dilansir dari GeniusBeauty, Jumat (16/7/2010), berikut beberapa cara untuk mengurangi dampak kesehatan akibat siklus tubuh yang terganggu:

1. Pola makan selama kerja malam
Pastikan Anda makan malam yang hangat sebelum pergi bekerja. Ini akan menjamin proses pencernaan tetap sehat untuk memberi energi di malam hari. Serta kurangi konsumsi minuman seperti kopi, teh atau minuman berkafein lainnya. Kafein dapat berakibat buruk pada tubuh, terlebih bila ritme sirkadian Anda abnormal.

2. Minuman untuk shift malam
Jus alami dan air putih adalah minuman terbaik di malam hari. Dalam situasi stres, tubuh membutuhkan lebih banyak cairan yang harus diganti.

3. Vitamin untuk meningkatkan efisiensi kerja
Mengatasi stres yang terkait dengan kerja shift malam atau kerja hingga larut malam adalah dengan mengonsumsi cukup vitamin B, kalsium dan magnesium. Vitamin-vitamin ini bisa mengurangi risiko kesehatan karena dampak bekerja hingga larut malam.

4. Jangan merokok saat kerja malam
Jangan merokok ketika Anda kerja di malam hari. Serupa dengan kafein, nikotin yang terkandung dalam rokok juga bertindak sebagai stimulan, yang pada akhirnya akan memperburuk kondisi kesehatan Anda.

5. Gaya hidup sehat dan olahraga
Luangkan waktu lebih untuk diri sendiri dan mempertahankan gaya hidup sehat. Lakukan lebih banyak jalan dan berolahraga setidaknya setengah jam sehari. Lari, renang dan olahraga kebugaran (fitness) tidak hanya akan membantu mempertahankan tingkat kebugaran yang baik tetapi juga menyediakan dukungan untuk tidur yang sehat.
(mer/ir)

Minuman yang Cocok untuk kerja malam

Freepik

Pola makan pekerja shift malam tidak bisa disamakan dengan bekerja saat siang hari, ada beberapa waktu dan menu makan yang harus diperhatikan.

Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana

Grid.ID – Jika kamu bekerja di luar jam 7 pagi hingga 6 sore, tenang, kamu tidak sendiri.

Ada banyak sekali orang yang juga harus menyelesaikan pekerjaannya saat malam hari.

Kerja shift malam memang menciptakan ketidakseimbangan jam internal.

Oleh karena itu, kamu perlu mengetahui waktu dan menu makanan apa saja yang bagus untuk dikonsumsi saat kerja malam.

Dirangkum Grid.ID dari Mynetdiary.com, berikut cara untuk tetap berenergi selama shift malam.

Baca Juga: Hati-hati, Ini nih Deretan Penyakit yang Mengintai Para Pekerja Shift Malam

1. Tetap terhidrasi

Tetap terhidrasi dengan baik sangat penting untuk mengatur suhu tubuh, melumasi sendi, membuang limbah dari tubuh, dan mencegah sembelit.

Tetap cukup terhidrasi juga dapat membantu tetap terjaga selama kerja malam.

Hal ini lantaran dehidrasi ringan dapat berdampak negatif pada konsentrasi, kewaspadaan, dan ingatan jangka pendek.

Sayangnya, banyak pekerja shift beralih ke kafein karena efek rangsangannya untuk menghindari rasa kantuk.

Padahal, terlalu banyak kafein dapat mengganggu hidrasi serta memengaruhi tidur.

Jika kamu memutuskan untuk mengonsumsi minuman berkafein, pastikan untuk minum banyak air juga.

Baca Juga: Pola Makan Terbaik untuk Pekerja Shift Malam, Jangan Diabaikan ya!

2. Waktu dan menu makan

Waktu makan mungkin menjadi salah satu dilema yang paling membingungkan saat melakukan kerja shift malam.

Para ahli menyarankan untuk makan makanan yang seimbang sebelum tiba di tempat kerja atau dalam 2-3 jam setelah memulai shift.

Ini akan memberikan fondasi yang kuat untuk membantu melewati malam.

Pastikan makanan mengandung protein tanpa lemak dan serat makanan.

Protein dan serat bisa membantu tetap kenyang.

Baca Juga: Aturan Pola Makan untuk Pekerja Shift Malam, Harus Hati-hati nih Biar Tetap Sehat, Gimana Caranya?

Contoh kehidupan nyata dari makan sehat saat bekerja malam hari.

Seorang operator instalasi pengolahan air, yang bekerja dari jam 6 sore hingga 6 pagi, membagikan makanan dan rencana kegiatannya.

Seperti kebanyakan dari kita, dia aktif mengatur berat badannya.

Terutama berfokus pada pilihan makanan sehat, memerhatikan porsi, dan melakukan aktivitas luar ruangan setiap hari.

Baca Juga: Dokter Reisa Sebut Kondisi Stres Bisa Turunkan Imunitas Tubuh, Simak 5 Cara untuk Mencegahnya

- Makan berat: jam 8 malam

Terdiri dari 4 ons bison patty dengan saus tomat dan mustard, 1 cangkir brokoli kukus, 1 ubi jalar ukuran sedang, 1 cangkir kopi hitam

- Camilan: jam 12 malam

Terdiri dari apel kecil, selai kacang alami, dan air

Baca Juga: Hati-hati! Ini Bahaya dari Kebiasaan Mengigit Kuku, Stop dari Sekarang!

- Camilan: jam 02.30 pagi

Terdiri dari 1 ons almond mentah, wortel, seledri, dan air

- Camilan: jam 04.30 pagi

Terdiri dari yogurt tawar dan buah beri

Kamu juga bisa makan camilan sebelum bekerja pada jam 16.30, terdiri dari 1 cangkir sereal, 3/4 cangkir susu, 1 telur rebus, dan kopi hitam.

Lebih lanjut, kurang tidur saat shift malam sering kali membuat kamu ingin makanan tinggi lemak dan gula.

Namun, makanan berminyak seperti ayam goreng, pizza, dan kentang goreng lebih sulit dicerna dan menyebabkan gangguan pencernaan.

Baca Juga: Waspadai Gigi Berlubang alias Karies Gigi, Ditandai dengan Nyeri Saat Mengunyah

Sebagai ganti makanan berminyak, pilihlah makanan rendah lemak dan kaya protein dalam porsi kecil, seperti ayam tanpa kulit, daging deli, produk susu rendah lemak, dan smoothie.

Itu juga termasuk sayuran, buah-buahan, biji-bijian, dan kacang-kacangan.

Terakhir, jangan beralih ke alkohol saat istirahat.

Minuman beralkohol membuat dehidrasi, mengganggu siklus tidur tubuh dan membuat lebih lelah.

(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Minuman yang Cocok untuk kerja malam

Artikel ini merupakan bagian dari Parapuan.

Parapuan adalah ruang aktualisasi diri perempuan untuk mencapai mimpinya.

Apa resiko kerja malam?

Kerja shift malam berpotensi menyebabkan gangguan irama sirkadian tubuh yang membawa dampak buruk pada kesehatan, seperti gangguan pada metabolisme, pencernaan, dan kardiovaskuler.

Bolehkah mandi setelah pulang kerja malam?

Semua bergantung kondisinya. Oleh karenanya, jika udara cukup dingin, sebaiknya mandi malam tidak dilakukan. Namun, jika kamu merasa tidak nyaman dan perlu untuk mandi, disarankan untuk menunggu sekitar 20 menit.

Apa zat gizi yang direkomendasikan lebih banyak di konsumsi untuk shift malam?

4 Tips Gizi bagi Pekerja "Shift" Malam.
Makan lebih banyak protein dan sedikit karbohidrat. Pilih makanan dengan protein tinggi seperti ikan tuna, telur, keju, selai kacang, daging ayam, dan tahu. ... .
Hindari gula dan minuman manis. ... .
Jangan menyalahgunakan kafein. ... .
Jangan gunakan makanan sebagai hiburan..

Habis kerja malam bolehkah olahraga?

Olahraga setelah pulang kerja pada dasarnya boleh saja dilakukan. Hanya saja, Anda disarankan untuk melakukan olahraga dengan intensitas yang ringan. Hal ini dilakukan lantaran tubuh Anda sudah tidak sebugar pagi hari.