Formula pada excel dan fungsinya

Cara Membuat Formula Pada Excel – Untuk mempermudah penggunanya dalam melakukan perhitungan matematika, Excel menghadirkan fitur atau formula yang memungkinkan usernya untuk melakukan perhitungan matematika dari data sel secara cepat dan tepat.

Formula pada excel dan fungsinya

Secara pengertian, formula pada Ms. Excel adalah sekumpulan ekspresi yang dimuat pada suatu sel. Dimana ekspresi ini mampu melakukan perhitungan matematika terhadap data pada sel lainnya menggunakan rumus Excel yang secara fundamental disebut function.

Daftar Isi

  • Contoh Kegunaan atau Aplikasi Formula pada Excel
  • Fundamental Membuat Formula Pada Microsoft Excel
  • Cara Membuat Formula Pada Ms. Excel dan Menggunakan Autofill
  • Cara Menampilkan Formula Pada Microsoft Excel

Contoh Kegunaan atau Aplikasi Formula pada Excel

Dalam praktiknya, formula Excel meberikan manfaat yang sangat beragama bagi penguna. Contoh-contoh perhitungan matematika yang banyak menggunakan formula Excel antara lain sebagai berikut:

  1. Menghitung pembukuan pada suatu perusahaan
  2. Menghitung laba rugi dagang
  3. Menghitung pajak
  4. Menghitung daftar belanja atau nota di toko
  5. Menghitung model matematika dari suatu permasalahan
  6. Melakukan analisis statistika deskriptif
  7. Mengurutkan nilai siswa
  8. Melakukan perhitungan untuk insentif karyawan
  9. Menghitung diskon pada penjualan produk
  10. Menghitung data penduduk yang layak mendapat bansos, dan masih banyak lainnya.

Fundamental Membuat Formula Pada Microsoft Excel

Agar suatu formula dapat berfungsi sebagaimana mestinya, ada beberapa peraturan serta hal-hal yang perlu Anda perhatikan ataupun terapkan, yakni:

  • Pembuatan formula Excel harus diawali dengan tanda “=” sama dengan.
  • Formula pada Excel memungkinkan pengguna melakukan perintah Autofill berdasarkan alamat sel yang tercantum pada formula tersebut.
  • Formula Excel bisa memuat operasi matematika dasar dan juga rumus-rumus Excel.

Berikut ini adalah tabel Rumus Operasi Matematika pada Microsoft Excel.

Simbol

Fungsi

*

Perkalian

/

Pembagian

+

Penjumlahan

Pengurangan

=

Sama dengan

%

Persen

^

Perpangkatan

Lebih dari

Kurang dari

>=

Lebih dari sama dengan

<=

Kurang dari sama dengan

<> 

Tidak sama dengan

Cara Membuat Formula Pada Ms. Excel dan Menggunakan Autofill

Formula Excel bisa dibuat langsung pada sel ataupun melalui formula bar di Microsoft Excel. Berikut ini panduan untuk membuat formula pada Ms. Excel:

  • Klik sel yang hendak dimuat dengan formula Excel.
  • Ketika tanda “=” untuk mendefinisikan ekspresi formula pada Excel.
  • Anda bisa memasukkan alamat sel dengan cara klik sel yang akan dilakukan operasi hitung atau dengan menulisnya secara manual.
  • Tekan Enter untuk mulai menghitung.
  • Jika sel yang Anda hitung terletak di suatu range, Anda bisa melakukan autofill.

Cara Menampilkan Formula Pada Microsoft Excel

Secara default, formula yang Anda buat pada suatu sel tidak akan ditampilkan. Namun jika Anda Anda ingin melihat formula yang sudah dibuat, baik secara manual maupun menggunakan fitur Autofill, maka Anda bisa menggunakan perintah Show Formulas di menu Formula pada Ribbon Excel.

Caranya cukup mudah, yakni:

  • Blok atau sorot sel yang ingin Anda tampilkan formulanya
  • Setelah itu klik Show Formulas  pada bagian Ribbon Excel
  • Maka secara otomatis formula yang sudah Anda input akan ditampilkan pada worksheet.

Formula pada excel dan fungsinya

Untuk menghilangkan tampilan formula, Anda bisa mengulang kembali cara tersebut hingga formula tidak lagi tampil pada worksheet.

Formula pada excel dan fungsinya

Selain itu, Anda juga bisa menggunakan perintah shortcut CTRL +`. Untuk perintah shortcut ini formula pada satu worksheet akan ditampilkan semua.

Ada kesulitan untuk menggunakan formula pada Microsoft Excel? Untuk memudahkan Anda mengaplikasikan formula Excel, Anda harus paham dengan rumus-rumus Excel terlebih dahulu. Mengingat formula Excel juga bisa dibuat dengan rumus Ms. Excel.

Apa saja formula dalam Excel?

Rumus Excel yang Sering Digunakan Dalam Dunia Kerja, Wajib Catat Nih!.
IF. Fungsi rumus Excel IF adalah mengambil salah satu dari dua nilai berdasarkan suatu kondisi. ... .
SUM. Fungsi rumus Excel SUM adalah menjumlahkan sekumpulan angka. ... .
Count. ... .
CountA. ... .
CountIF. ... .
SumIF. ... .
Match. ... .
VLookUp..

Apa itu rumus formula dan fungsi pada Excel?

Formula adalah rumus Excel yang diketik secara manual oleh pengguna. Contohnya seperti “=C1+C2+C3” atau “=A1-A2/A3”. Function merupakan template rumus yang disediakan oleh Excel. Contohnya seperti “=SUM(A1:A3)” atau “=AVERAGE(A1:A3)”.

Apa fungsi dari formula?

Formula adalah sebuah rumus yang digunakan untuk menghitung nilai dari sebuah cell, sedangkan Fungsi adalah formula yang sudah dibuat oleh excel yang bisa digunakan untuk berbagai keperluan.

Apa perbedaan antara formula dan function?

Rumus yaitu perhitungan atau pengolahan data angka yg penulisannya diketikkan oleh pengguna Ms. Excel sesuai keinginan. Function yaitu perhitungan atau pengolahan data angka yg penulisannya telah disediakan dalam program Ms. Excel.