Berapa lama bulu mata palsu bertahan

Jakarta -

Bagi kamu yang menggunakan eyelash extension pasti ingin bulu mata palsu tersebut bertahan lama. Bingung bagaimana cara membersihkan dan merawat eyelash extention agar tidak mudah lepas? Simak tips agar eyelash extension bertahan lama.

Bagi kamu pengguna eyelash extension, penting sekali mengetahui bagaimana cara membersihkan bulu mata palsu tersebut dengan benar. Membasuhnya dengan air secara teratur dianjurkan agar bulu mata kamu tetap bersih. Namun pembersihan yang dilakukan secara tidak benar dapat menyebabkan beberapa masalah untuk eyelash extension, seperti iritasi atau tidak tahan lama dari waktu yang seharusnya.

Buat kalian yang sudah menggunakan bulu mata extension disarankan agar tidak menggunakan maskara atau eyeliner dalam keseharian kecuali untuk acara penting dan menggunakan full make up. Karena untuk membersihkannya harus lebih ekstra. Kebersihan bulu mata extension ini sangat penting agar untuk kesehatan mata kamu juga.

Alasan lain untuk membersihkan bulu mata extension adalah mengurangi penumpukan minyak pada bulu mata. Jika kamu memiliki kulit wajah berminyak dan menggunakan make up atau pelembap yang mengandung minyak pasti sebagian akan menempel di bulu mata extensions anda.

Kalau kamu jarang atau tidak membersihkannya maka bisa merusak eyelash extension. Semakin terhindar dari minyak bulu maya extension akan semakin baik kualitasnya dan bertahan lama. Berapa lama eyelash extension bertahan? Jika kamu merawatnya dengan baik, eyelash extension dapat bertahan dalam kondisi sempurna tiga minggu sampai satu bulan.

Berikut tips agar eyelash extension bertahan lama dan cara membersihkannya:

1. Jika kamu sedang menggunakan riasan pada mata, maka cara membersihkannya dengan menggunakan remover yang bebas minyak dan glikol. Gunakan ujung kapas untuk menghapus eyeliner lakukan dengan hati-hati jangan sampai terkena eyelash extensions-nya.

2. Bersihkan foundation atau bedak terlebih dahulu sebelum membersihkan mata. Lakukan dengan hati-hati karena beberapa pembersih mengandung minyak.

3. Setelah mata bersih dari make up, selanjutnya basahi mata dengan air dingin yang sudah dicampur dengan sampo khusus bulu mata. Oleskan di kedua mata satu per satu dengan hati-hati. Ingat ya hindari menggosok mata, disarankan menggunakan cotton bud, lakukan berulang hingga bulu mata bersih.

4. Bilas dan keringkan dengan lembut. Tidak masalah jika sedikit lembab dan merapat karena setelah disisir akan terpisah kembali.

5. Cara menyisir eyelash extension, gunakan sisir bulu mata dan menyisirnya dengan cara memutar namun lembut

6. Lakukan perawatan ini 2-3 kali per minggu agar eyelash extension bertahan lama dan tetap bersih.

Itulah tips agar eyelash extension bertahan lama, selamat mencoba dan semoga bermanfaat. Penting untuk diingat jangan langsung melakukan tips ini sebelum 24 jam kamu menggunakan eyelash extension.

Simak Video "Unik! Pelukis Garut Bikin Lukisan Para Pesohor Pakai Cutter"


[Gambas:Video 20detik]
(eny/eny)

Anda juga bebas tidur dengan posisi apa pun dan tidak perlu khawatir saat mencuci muka atau pakai makeup. Ini karena sesudah Anda beraktivitas, bulu mata tersebut dapat Anda lepaskan.

Karena itu, dari sisi medis sebenarnya risiko pakai bulu mata palsu masih lebih minim daripada risiko eyelash extension. Bulu mata palsu tidak disulam, hanya menempel saja pada kelopak mata (biasanya agak di atas bulu mata asli Anda, tidak seperti eyelash extension). Maka melepas dan memasangnya pun jadi lebih mudah dan tidak begitu berisiko menyebabkan iritasi, bengkak, atau bulu mata asli Anda rontok.

Akan tetapi, buat orang yang harus pakai bulu mata palsu setiap hari, hal ini bisa terasa merepotkan. Belum lagi Anda mungkin harus beli bulu mata palsu berkali-kali bila yang saat ini Anda gunakan kualitasnya menurun.

Jadi harus pakai yang mana?

Keputusan ini kembali lagi ke tangan Anda. Bulu mata seperti apa yang Anda butuhkan? Apakah Anda rajin dan pandai merawat bulu mata? Pasalnya, eyelash extension kurang cocok untuk orang yang malas merawat bulu mata. Sedangkan bulu mata palsu biasa jauh lebih mudah dirawat.

Namun, jika Anda memang harus selalu pakai bulu mata, eyelash extension bisa memudahkan Anda. Sekali lagi, dengan catatan Anda betul-betul merawatnya dengan baik.

Satu pertanyaan besar, eyelash extension tahan berapa lama ya? Kini, bulu mata lentik memang bisa didapatkan dengan eyelash extension namun ada beberapa yang meragukan ketahanannya. Ingin eyelash extension kamu bertahan lama? Ada beberapa hal yang harus kamu lakukan dan kamu hindari agar bulu mata tidak mudah rontok. Simak tips ini!

Eyelash extension adalah salah satu cara yang banyak dilakukan wanita untuk mempermudah rutinitas make up sehari-hari. Pasalnya, dengan eyelash extension, kita tidak perlu lagi mengaplikasikan mascara atau menggunakan fake eyelashes untuk menonjolkan kecantikan mata. Namun sekali lagi, kira-kira eyelash extension tahan berapa lama?

Normalnya, eyelash extension bisa bertahan antara satu hingga dua bulan sejak pemakaian. Hal ini tentu bergantung pada bagaimana kebiasaan kita sehari-hari dalam cara merawat extension bulu mata. Jika salah perawatan, maka eyelash extension akan cepat rontok, lho. Berikut cara agar eyelash extension kamu bisa bertahan lama.

Berapa lama bulu mata palsu bertahan
Foto: https://www.thelashresortandbrowstudio.com/


Dos: Cara Merawat Extension Bulu Mata

1. Perlakukan dengan lembut. Hindari mengucek mata, atau menggosok bagian mata saat membersihkan wajah. 2. Untuk menghapus makeup dan membersihkan kotoran, gunakan waterbased cleanser dengan menggunakan cotton bud. Setelah itu, kamu bisa membilasnya dengan air agar kebersihan kulit sekitar kelopak mata tetap terjaga. 3. Setelah mencuci wajah, sisir bulu mata dengan lembut agar tetap rapi. 4. Lakukan retouch setiap 2 atau 3 minggu, agar bulu mata yang rontok bisa kembali terisi, dan penampilan kamu selalu maksimal.

Donts:

1. Menggunakan oilbased products seperti makeup remover, eyecream, dan produk lain yang mengandung minyak akan membuat lem pada bulu mata cepat terlepas. 2. Berada di lingkungan yang panas terlalu lama seperti sauna, berendam di jacuzzi, atau melakukan bikram yoga. Hal ini juga berdampak pada keawetan lem eyelash extension. 3. Menggosok mata, atau menarik-narik bulu mata, karena hal ini bisa menyebabkan bulu mata asli ikut tercabut dan menyebabkan kebotakan. 4. Jika ingin melepas extension, pastikan kamu ditangani oleh profesional. Jangan mencabutnya sendiri, karena hal ini membutuhkan remover khusus. 5. Tidur tengkurap, hal ini juga bisa membuat eyelash extension tertekan dan mengakibatkan cepat rontok. Perhatikan juga saat kamu tidur dengan posisi menyamping ya. 6. Membersihkan dengan kapas akan membuat serat halus kapas tersangkut di bulu mata. 7. 1x24 jam setelah melakukan extension, sebaiknya hindari bulu mata dari air agar lem bisa bertahan lebih lama.

Rekomendasi

Ingin mencoba eyelash extension agar tampilan mata kamu lebih dramatis? Kamu bisa mencobanya di Siena Wong. Kamu bisa memilih Korean eyelash extension seharga Rp400.000 atau Russian volume eyelash seharga Rp700.000

Berapa lama bulu mata palsu bertahan
Foto: https://www.instagram.com/beautybysienawong/


Hasil extensionnya sangat nyaman dan tidak membuat kelopak mata gatal atau iritasi. Hal ini dikarenakan extension akan ditempelkan pada bulu mata asli per helainya, bukan pada kelopak mata, dengan jarak 1mm. Sehingga, tidak akan mengganggu kelopak, tidak terasa berat, dan tidak merusak bulu mata asli. Kamu juga tidak perlu kuatir untuk mencuci wajah setelah melakukan extension, karena Siena Wong memiliki alat khusus yang memungkinkan bulu mata bisa langsung terkena air saat dibersihkan, tidak perlu menunggu hingga 24 jam. Penasaran mau coba? Tersedia berbagai ukuran panjang bulu mata dan tingkat kelengkungan yang bisa kamu sesuaikan dengan selera kamu. Informasi lebih lengkap bisa kamu lihat di akun Instagram @beautybysienawong ya.

(ebn/ebn)

KOMPAS.com - Bulu mata yang tebal, panjang, dan lentik, dianggap lebih mampu mencuri perhatian pada penampilan. Bagi mereka yang kondisi bulu matanya kurang tebal dan lentik, bulu mata sambungan (eye lash extention) bisa menjadi pilihan.

Meski bisa mengubah penampilan mata secara dramatis, namun bulu mata palsu dianggap kurang praktis karena harus pasang dan lepas setiap harinya. Namun, dengan teknik terbaru dari Jepang, bulu mata tambahan tersebut kini bisa awet 3 hingga 4 minggu.

Menurut CEO Lash Tokyo Sandy Atmadjaja, eyelash extension terdiri dari dua macam. Pertama, eyelash extension yang bisa dibeli dan dipasang sendiri di rumah. Kelebihannya adalah lebih mudah dan cepat, namun harus dipasang dan dilepas setiap hari sehingga agak merepotkan, dan juga bentuknya terlihat seperti palsu.

"Ini yang telah lama dikenal wanita pada umumnya," katanya dalam siaran pers yang diterima Kompas Lifestyle.

Sedangkan yang kedua, merupakan perpanjangan bulu mata dengan cara menempelkan bahan bulu mata sintetis di atas bulu mata asli dengan lem khusus sehingga menyatu dengan bulu mata asli.

"Kelebihannya, bulu mata akan terlihat lebih natural dan dapat bertahan, tergantung kondisi bulu mata asli dan perawatannya. Dengan demikian, tidak perlu repot mengganti bulu mata palsu setiap hari dan memotong waktu untuk make up," jelasnya.

Berapa lama bulu mata palsu bertahan

Berapa lama bulu mata palsu bertahan
Lihat Foto

Dok Lash Tokyo

Pemasangan bulu mata tambahan (eye lash extention).

Pemasangan eyelash extension harus dikerjakan oleh tenaga ahli dan tidak bisa sendiri. Hal ini karena bulu mata palsu akan ditempelkan satu persatu pada setiap helai bulu mata asli sehingga membutuhkan keahlian dan ketelitian yang tinggi sehingga hasilnya tampak natural.

Menurut dia, kelebihan dari produk Jepang ini adalah penggunaan lem perekat khusus sehingga enam jam setelah dipasang bulu mata tambahan bisa tahan air.

Menurut pemilik Lash Tokyo Yumi Ueno, agar terlihat alami ketebalan bulu mata yang disarankan adalah 0,10-0,15 mm dan panjang 9-13 mm. Penempelan bulu mata mulai dari jumlah 100-500 helai," ujar dia.

Untuk menentukan jumlah dan bentuknya, Yumi menambahkan, akan disesuaikan dengan bentuk mata dan keinginan konsumen. 

Di Lash Tokyo, ada tiga pilihan tipe yang ingin diciptakan dengan bulu mata extension. Mulai dari bentuk cute yang panjang pada bagian tengahnya agar bola mata terlihat lebih besar, elegan terlihat lebih seperti mata kucing dan berkesan natural, dan seksiyang  membuat mata terlihat lebih panjang.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita berikutnya