Apakah body butter sama dengan body lotion?

Tidak heran lagi kalau perawatan tubuh khususnya bagi perempuan sangatlah kompleks mulai dari perawatan ujung rambut hingga ujung kaki. Banyaknya jenis-jenis perawatan tersebut terkadang membuat kamu sering bingung sendiri terutama pada satu jenis produk tetapi memiliki pengaplikasian yang sama, misalnya pelembab untuk tubuh.

Pelembab untuk kulit berfungsi untuk mengendalikan kelembapan kulit, menghaluskan kulit dan menjaga kadar air kulit agar tetap lentur dan sehat. Namun, tahukah kamu kalau pelembab kulit itu banyak jenisnya loh, yuk simak informasinya dibawah ini.

1. Body Lotion

Instagram.com/makyajkelebegiblog

Lotion adalah jenis pelembab yang paling ringan hingga bisa digunakan sepanjang hari. Lotion berkualitas bagus akan mudah diserap oleh kulit dan tidak meninggalkan bekas minyak. Pelembab jenis ini sangat cocok untuk jenis kulit normal dan berminyak. Sesuai namanya, body lotion bisa digunakan untuk melembabkan diseluruh tubuh kecuali wajah.

2. Body Cream

Instagram.com/cream_dream_beauty_kitchen

Kandungan minyak pada pelembab body cream lebih tinggi daripada body lotion. Oleh karena itu, sebaiknya jangan mengoleskan body cream dibagian tubuh yang memiliki banyak kelenjar minyak, misalnya didaerah dada dan punggung karena dikhawatirkan akan memicu timbulnya jerawat. Produk body cream ini dilebih dikhususkan untuk kulit kering.

Baca Juga: 5 Cara Untuk Mulai Cegah Agar Gak Body-Shaming ke Orang Lain

3. Body Butter

Sesuai dengan namanya, bentuk body butter sangat mirip dengan margarin atau mentega. Kandungan minyak dalam body butter sangatlah tinggi. Biasanya minyak yang digunakan pada body butter adalah shea butter, cocoa butter, dan coconut butter. Berhati-hatilah saat menggunakan body butter di tubuh, karena kandungan minyak yang tinggi, membuat body butter bisa meninggalkan noda pada pakaian. Disarankan menggunakan body butter hanya pada malam hari. Body butter terbukti sangat efektif membuat kulit di daerah siku, lutut, dan tumit menjadi lebih lembut. Pelembab jenis ini juga bisa digunakan untuk mencegah timbulnya strecth marks pada ibu yang sedang hamil.

Baca Juga: Kenali 7 Produk Body Care Sesuai dengan Kulitmu Ini Yuk!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Merdeka.com - Beberapa tahun lalu pelembap tubuh yang kita tahu cuma body lotion. Tetapi sekarang ada yang namanya body cream, body butter, dan yang paling gres adalah body serum. Begitu banyak pilihan dan jujur saja, banyak di antara kita yang tak tahu perbedaannya.

Apa bedanya body lotion, body cream, body butter, dan body serum? Apakah ini cuma trik labeling dari industri kosmetik atau memang benar ada perbedaan mendasar di antara keempat produk tersebut?

Berikut ini Merdeka.com akan mencoba menjelaskan perbedaan body lotion, body cream, body butter, dan body serum.

2 dari 5 halaman

Menurut ahli kecantikan berlisensi Jeffrie Ann Hall kepada Livestrong, body butter adalah jenis pelembap tubuh yang paling 'berat' dari segi konsistensi. Body butter umumnya lebih berminyak dan lebih banyak mengandung emolien dibandingkan lotion. Tetapi produk yang satu ini sama sekali tidak mengandung mentega, kok.

Menurut Dr. Michelle Copeland, ahli bedah plastik ada dua jenis pelembap, yaitu pelembap yang bersifat humektan dan pelembap yang bersifat lubrikan. Body butter cenderung bersifat lubrikan dengan tambahan bahan-bahan berkandungan minyak tinggi seperti shea butter, kelapa, minyak zaitun, dan jojoba.

Jenis pelembap seperti ini paling cocok untuk kulit yang sangat kering dan rawan terpapar pengaruh buruk lingkungan.

3 dari 5 halaman

Produk kecantikan yang diklasifikasikan sebagai lotion biasanya memiliki konsistensi yang lebih ringan, lebih rendah kandungan minyak, dan cocok untuk semua jenis kulit.

Lotion bersifat humektan, mampu menjaga kelembapan alami kulit dengan mengantarkan air dari lapisan dermis ke epidermis. Produk seperti ini mengandung lebih banyak air dan cocok untuk mereka yang mudah berkeringat. Pasalnya lotion tidak menjadikan kulit lengket dan pori-pori tersumbat seperti body butter dan body cream.

4 dari 5 halaman

Menurut Buzzle, body cream pada dasarnya sama dengan body lotion. Keduanya sama-sama mengandung air dan minyak. Perbedaan utama kedua produk ini terletak pada konsistensi.

Body cream memiliki konsistensi yang lebih pekat daripada body lotion, namun lebih ringan daripada body butter. Seperti lotion, body cream lebih mudah diserap kulit dan tidak merasa berminyak.

5 dari 5 halaman

Dibandingkan body lotion, body butter, dan body cream, serum termasuk yang paling ringan. Serum sangat mudah diserap kulit karena pelembapnya berbahan dasar air atau minyak ringan. Namun jenis pelembap yang satu ini paling kaya bahan aktif.

"Kebanyakan mengandung hyaluronic acid yang menghidrasi kulit dengan mengikat 1.000 kali lipat dari beratnya di dalam air," kata dokter kulit New York Dr. Debra Jaliman.

Nah, sekarang kamu sudah paham perbedaan keempat jenis body moisturizer tadi, kan? Pilih yang paling cocok dengan kebutuhan kulitmu, ya. (mdk/tsr)

Baca juga:
8 Penyegar alami untuk sejukkan kulit saat cuaca panas
5 Masker pilihan untuk tampil cantik dari ujung kaki hingga kepala
5 Fakta menarik tentang laser hair removal
Ini 4 khasiat ampuh bengkoang untuk kecantikan
Di spa ini tamu bebas berendam di kolam kuah ramen atau kopi

Duh kulit kering banget nih! Ada body butter, body lotion, sama body cream, apa bedanya ya? Huh bingung! Nah, ketahui perbedaan body butter, body lotion dan body cream di sini! 

Jika berbicara soal perawatan, bukan saja hanya soal kulit wajah. Wajah merupakan hal yang paling penting untuk dirawat. Bukan hanya wajah, kulit lengan serta kaki juga perlu dirawat agar tetap sehat berseri sehingga bikin tampilan kita makin pede. Permasalahan pada kulit bukan hanya pada wajah saja, pada kulit kaki dan lengan pun juga. Masalah yang paling umum pada kulit lengan dan kaki biasanya terlihat kusam dan kulit kering. 

Biasanya, umumnya setelah mandi, kita akan mengoleskan moisturizer ke badan agar kulit tidak kering dan lembap. Moisturizer untuk badan pun beragam macamnya, yang paling umum ada body lotion, body butter, dan juga body cream. Sekilas ketiganya tampak sama, tapi jika diperhatikan lebih lanjut, terdapat perbedaan antara ketiganya. Apa saja perbedaannya? Simak penjelasannya berikut ini.

Body Lotion

Kita mungkin sudah tidak asing lagi jika mendengar kata body lotion. Moisturizer jenis ini bahkan bisa kita temukan dalam hingga produk bayi. Secara tekstur, body lotion memiliki tekstur yang lebih ringan dibandingkan dengan body cream atau body water. Karena teksturnya yang ringan, cairan body lotion dapat lebih meresap pada kulit tetapi akan sedikit effort untuk mengoleskan secara berkala setiap waktu karena kelembapannya tidak terlalu bertahan lama. 

Ingredients dasar yang ada pada body lotion sebagian besar air, minyak, dan bahan-bahan pelembap lainnya. Body lotion juga mengandung Vitamin E dan asam lemak esensial untuk menjaga kulit agar tetap terhidrasi. 

Body Butter

Berbeda dengan lotion dan cream, body butter memiliki tingkat kelembapan yang paling tinggi dibandingkan dengan body lotion atau body cream. Body butter memiliki kandungan minyak esensial, butter, dan mineral yang bertujuan menghidrasi kulit. 

Seperti namanya, tekstur body butter seperti mentega dan paling tebal dan kental di antara body lotion dan body cream. Karena teksturnya yang tebal, kelembapan body butter dapat bertahan lebih lama dari pelembap manapun, sehingga sangat cocok untuk kamu yang punya masalah kulit kering yang parah dan kasar. Karena teksturnya yang kental juga, butuh waktu yang lebih untuk membuat body butter yang telah kamu olesi meresap ke kulit.

Body Cream

Body cream memiliki tekstur yang lebih tebal dari body lotion tetapi lebih ringan dari body butter. Bahan utamanya terbuat dari minyak esensial dan air.  Kadar minyak esensial pada body cream lebih banyak dibanding body lotion. Walaupun tidak sebanyak keduanya, body cream memiliki kandungan emolien seperti pada body lotion dan body butter yang berfungsi untuk menghidrasi kulit. Karena teksturnya yang creamy, pelembap ini membutuhkan waktu yang sedikit lebih lama untuk meresap pada kulit. 

Jadi, perbedaan dari ketiganya didasari oleh perbandingan kadar bahan-bahan yang digunakan. Namun, ketiganya sama-sama dapat menghidrasi kulit kamu dengan ampuh. Penggunaan ketiganya dapat disesuaikan dengan jenis kulit kamu. Body lotion yang memiliki lebih banyak kandungan air dan sedikit kandungan minyak lebih cocok untuk kamu yang punya masalah kulit berminyak atau mudah berkeringat karena sensasi melembapkannya yang ringan. Jika kamu mempunyai masalah kulit kering yang parah, kamu dapat menggunakan body butter atau body cream karena kandungan minyak esensialnya yang lebih banyak membuat kulit kamu lebih cepat lembap dan tahan lama. 

Jadi, gimana ladies? Sudah nggak bingung lagi kan apa perbedaannya?  [Felicia Amelinda]

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA