Teks laporan hasil observasi harus disajikan sesuai dengan keadaan objek yang sebenarnya di lapangan

Pengamatan langsung terhadap suatu objek yang hasilnya harus ditulis berdasarkan fakta merupakan arti dari teks laporan hasil observasi. Agar informatif dan mudah dipahami oleh pembaca, seorang pengamat harus menerapkan struktur teks laporan hasil observasi dengan benar.

Apa Saja Struktur Teks Laporan Hasil Observasi?

Teks laporan hasil observasi harus disajikan sesuai dengan keadaan objek yang sebenarnya di lapangan

Dalam semua jenis laporan, termasuk hasil observasi, struktur merupakan bagian-bagian tulisan yang disusun secara urut untuk menghasilkan teks laporan yang informatif dan komunikatif. Teks laporan hasil pengamatan harus berisi kalimat yang objektif berdasarkan kondisi sebenarnya di lapangan.

Umumnya, kegiatan observasi mengambil objek pengamatan seperti tumbuhan, hewan, keadaan alam sekitar, kesenian suatu daerah dan kehidupan sosial masyarakat. Berikut 4 struktur penting untuk menuliskan hasil observasi tentang suatu objek dalam sebuah teks laporan:

1. Judul

Teks laporan hasil observasi perlu menampilkan judul yang jelas dan sesuai dengan maksud dari observasi tersebut. Kehadiran judul dapat menyiratkan isi laporan secara singkat sehingga mempermudah pembaca untuk mengira-ngira pembahasan yang termuat di dalamnya.

Selain menggambarkan isi laporan, hal penting lain yang harus diperhatikan yaitu judul harus memperhatikan kelogisan dan sebisa mungkin menghemat kata. Jika boros kata, maka judul tidak lagi berfungsi sebagaimana mestinya, tetapi malah berubah menjadi kalimat panjang.

2. Klarifikasi atau Pernyataan Umum

Selanjutnya, struktur teks laporan hasil observasi adalah pernyataan umum atau klarifikasi. Bagian ini memuat penggambaran secara umum mengenai objek pengamatan yang menjadi fokus dari observasi. Fungsinya sebagai pengantar sehingga tidak perlu memasukkan informasi detail.

BACA JUGA  7 Ciri-CirI Hewan Ovovivipar dan Contohnya

Sebagai contoh, jika melakukan observasi terhadap tumbuhan A, maka bagian klarifikasinya memuat informasi seputar nama ilmiah tumbuhan tersebut, asal usul dan informasi umum yang penting untuk diketahui para pembaca.

3. Deskripsi Bagian dan Manfaat

Setelah klarifikasi, deskripsi bagian mengikuti di bawahnya. Bagian ini memuat informasi yang lebih rinci tentang objek pengamatan. Detail yang disajikan bergantung pada fokus pembahasan dalam laporan tersebut sehingga pastikan ada kesesuaian agar tidak membingungkan.

Contohnya, jika objek pengamatan berupa tumbuhan, maka deskripsi bagian berisi informasi tentang morfologi tumbuhan tersebut, ciri khas hingga cara budidaya yang benar. Intinya, berikanlah informasi penting secara detail sehingga pembaca mendapatkan isi yang utuh.

Selain itu, deskripsi manfaat juga ditampilkan untuk menjabarkan kegunaan dari objek observasi tersebut dalam kehidupan atau spesifik di bidang tertentu.

4. Kesimpulan

Struktur teks laporan hasil observasi yang menutup seluruh uraian yang disajikan adalah kesimpulan. Umumnya, bagian kesimpulan berisi inti dari hasil observasi yang telah dilakukan. Penjabarannya cukup memakai kalimat yang sederhana untuk menghindari kesalahpahaman.

Hal yang perlu diingat yakni kesimpulan laporan hasil observasi harus berdasarkan pada fakta. Jangan sekali-kali menyimpulkan sesuatu yang berdasarkan pada prasangka karena laporan hasil observasi harus objektif.

Tujuan Teks Laporan Hasil Observasi

Teks laporan hasil observasi harus disajikan sesuai dengan keadaan objek yang sebenarnya di lapangan

Laporan secara umum bertujuan untuk menguraikan peristiwa, objek, tindakan atau apapun yang menjadi inti pembahasan. Namun secara spesifik, laporan hasil observasi terhadap suatu objek memiliki tujuan yang meliputi:

  • Menemukan solusi dari suatu persoalan. Biasanya, persoalan yang diangkat merupakan sesuatu yang sedang terjadi di tengah masyarakat. Intinya, laporan observasi mengatasi permasalahan yang memang membutuhkan jalan keluar;
  • Menjadi cara untuk mengumpulkan data yang komprehensif dan relevan sehingga sebuah keputusan yang efektif dapat diambil dengan mudah;
  • Mengetahui sekaligus memantau perkembangan dari suatu persoalan sehingga dapat menemukan teknik penyelesaian yang lebih efektif dan solutif;
  • Melakukan perbaikan atau pengawasan atas suatu permasalahan yang sedang dihadapi untuk menghindari pengambilankesimpulan maupun keputusan yang gegabah.

BACA JUGA  Contoh Alat Musik Ritmis Adalah... Ini Jawaban dan Penjelasannya

Struktur teks laporan hasil observasi terdiri dari 4 bagian penting yakni judul, pengantar umum, penjelasan detail dan kesimpulan. Hal yang diamati harus objek tunggal dan penulisannya harus objektif serta berdasarkan fakta. Pastikan laporan observasi ditulis lengkap dan terstruktur.

nomor 12 dan 13 mohon dibantu kak​

carilah nilai-nilai yang terkandung dalam teks Syair Ken tambuhan dan catatlah kata-kata yang tidak kamu pahami atau jarang ditemui​

CARILAH TAFSIRAN BERDASARKAN KELEBIHAN DAN KEKURANGAN CERPEN "lari, rheina"

Kak bantu cari dong,dimana letak pendahuluan,paparan utama,dan penutup BUKU BAHASA INDONESIA kelas 8 .Mohon jangan di jawab asal​

salah satu unsur cerita fiksi berupa urutan cerita yang bersambung disebut??​

KuisBahasa Indonesia-> memberikan pendapat/tanggapan. Bacalah bacaan ini dengan teliti. Misalkan ada sebuah siswa. Siswa tersebut perilakunya baik, … nilainya juga oke. Siswa tersebut sering mengkritik kebijakan sekolah dengan sopan. Namun, ternyata sekolah tidak menyukai dan memutuskan untuk tidak meluluskannya. Bagaimana tanggapannmu? (bukan pilihan ganda) ​

Akar alang entah menghilang, tumbuh bukan sebagai tanaman. Hati senang bukan kepalang, bermain bola bersama teman. tuliskan ada berapa suku kata?​

ngasal jawabannya aku laporin​

QUIZ SIANG Karim dan Kadir dua anak bersaudara tetapi perilaku keduanya berbeda: Karim setiap malam pada bulan Ramadan selalu bersama-sama teman-teman … nya salat isya berjamaah di masjid dilanjutkan salat witir berbeda dengan saudaranya yang bernama Kadir mereka juga diajak ke masjid tetapi sesudah isya kemudian istirahat berlama-lama teman-temannya salat mereka lebih suka duduk sampai salat tarawih berakhir kemudian mereka ikut salat witir tetapi bergurau dengan teman-temannya yang berada di sebelah kanan dan kirinya bahkan sebelum salat selesai mereka segera salam sendiri dan kemudian lari keluar masjid dan pulang ke rumah ayah dan ibunya mengira bahwa sudah salat di masjid dengan baik JELASKAN BAGAIMANA PENDAPATMu PERILAKU a.KARIM b.KADIRJANGAN NGASAL​

Bagian surat yg berupa kata pembuka dinamakan...​