Sikap kritis yang tercipta dari gotong royong adalah

Sosiologi Kelas XII 139 Jawaban: Peserta didik diminta menganalisis lingkungan sekitarnya terkait dampak ketimpangan sosial yaitu kecemburuan sosial. Sebagai contoh, akibat bantuan pemerintah yang tidak tepat sasaran menimbulkan kecemburuan sosial bagi masya- rakat miskin yang tidak mendapat bantuan tersebut. 3. Meskipun pendidikan adalah hak setiap orang, banyak yang tidak dapat mengenyam pendidikan terutama mereka yang berada di daerah terpencil. Keadaan ini akhirnya menimbulkan ketimpangan sosial. Mengapa kondisi demikian dapat terjadi? Jawaban: Ketimpangan dalam dunia pendidikan merupakan bagian dari ketimpangan kesempatan. Terjadinya ketimpangan pendidikan antara daerah perkotaan dan daerah terpencil dilatarbelakangi oleh banyak faktor. Pertama, akibat tidak meratanya proses pembangunan. Proses pembangunan yang terpusat di kota dapat menimbulkan kesenjangan dengan daerah yang jauh dari kota. Kedua, mahalnya biaya pendidikan mempersulit masyarakat terpencil. Ketiga, sikap penduduk yang tertutup dalam melihat manfaat pendidikan sehingga mereka lebih mengutamakan bekerja daripada bersekolah. 4. Meskipun banyak kasus yang menimpa TKI di luar negeri, ternyata tidak menyurutkan keinginan warga masyarakat untuk bekerja di negara asing. Menurut Anda, apakah faktor penyebab fenomena ini? Jawaban : Realitas sosial berupa banyak penduduk Indonesia yang menjadi TKI di luar negeri memiliki keterkaitan dengan ketimpangan sosial di Indonesia. Mayoritas mereka yang ingin menjadi TKI memiliki alasan impitan ekonomi, seperti membayar utang, menyekolahkan anak, dan mengumpulkan modal untuk usaha. Permasalahan tersebut tidak dapat mereka atasi jika mengandalkan pekerjaan di Indonesia. Di Indonesia sendiri, jumlah penduduk usia kerja tidak sebanding dengan jumlah lapangan pekerjaan, sedangkan mereka membutuhkan biaya untuk makan dan kebutuhan hidup. Untuk itulah agar dapat terlepas dari impitan ekonomi banyak penduduk Indonesia memilih menjadi TKI. 5. Ketimpangan sosial dapat menyulut konflik sosial. Mengapa demikian? Berikan contoh kasus terkait hal tersebut Jawaban: Ketimpangan sosial menunjukkan adanya dua kelompok yang tidak seimbang atau terdapat gap antarkelompok. Ketimpangan tersebut me- munculkan perbedaan. Ketika perbedaan di- tanggapi masyarakat dengan tindakan diskriminasi, kecemburuan sosial, sentimen, prasangka, hingga tindakan monopoli maka dapat menyulut timbulnya konflik sosial. Sebagai contoh, bantuan pemerintah yang tidak tepat sasaran dapat memicu konflik sosial yang dipicu kecemburuan sosial dari warga yang tidak menerima bantuan.

D. Berbagai Sikap Kritis dalam Menghadapi Ketimpangan Sosial

Berbagai bentuk ketimpangan mulai dari ekonomi, politik, hingga budaya dapat terjadi dalam masyarakat. Bisa jadi suatu kelompok masyarakat dapat mengalami multiketimpangan sosial dalam hidupnya. Bagaimanapun usahanya, perbedaan termasuk yang mengarah pada ketimpangan memang tidak dapat dihilangkan dari muka bumi. Perbedaan adalah karunia dari Tuhan yang wajib kita syukuri. Akan tetapi, bukan berarti ketimpangan ini dibiarkan terus terjadi. Semakin dibiarkan, ketimpangan sosial akan semakin menimbulkan permasalahan bagi masyarakat itu sendiri. Beragam cara dilakukan untuk dapat mengurangi jarak ketimpangan sosial. Sikap kritis sangat diperlukan dalam upaya tersebut. Bagaimana bentuk sikap kritis dalam menghadapi ketimpangan sosial dalam masyarakat? Agar Anda lebih memahami bentuk sikap kritis dalam menghadapi ketimpangan sosial, perhatikan penjelasan berikut.

1. Menjaga Komunikasi Sosial

Komunikasi adalah bagian yang tidak terpisahkan dari kehidupan seseorang. Tanpa komunikasi, seseorang tidak dapat berhubungan dengan orang lain secara mudah. Sebenarnya tanpa mengetahui makna komunikasi secara teori, setiap orang sudah melakukan kegiatan komunikasi secara alami. Menjaga pola komunikasi sosial dengan individukelompok lain merupakan salah satu bentuk sikap kritis dalam menghadapi ketimpangan sosial. Sosiologi Kelas XII 145 A. Pilihlah jawaban yang tepat 1. Upaya mengurangi jarak ketimpangan antar- kelompok masyarakat tidak hanya sekadar memberikan bantuan yang bersifat materiel. Membangun pola hubungan melalui komunikasi antarkelompok ternyata dapat menjadi salah satu upaya mengatasi ketimpangan sosial. Fungsi positif komunikasi sosial berdasarkan pernyataan di atas adalah . . . . a. menunjukkan eksistensi diri dalam masyarakat b. memupuk hubungan antarindividu dalam masyarakat c. memperoleh kebahagiaan secara emosional d. membentuk konsep diri terhadap orang lain e. memenuhi kebutuhan psikologis dalam interaksi sosial Jawaban: b Menjaga komunikasi sosial merupakan salah satu wujud sikap kritis dalam menghadapi ketimpangan sosial. Adapun fungsi positif komunikasi sosial yang sesuai dengan soal adalah memupuk hubungan antarindividu dalam masyarakat. Melalui komunikasi, antarkelompok yang mengalami ketimpangan dapat berinteraksi satu sama lain. Selain itu, komunikasi dapat mengurangi munculnya perilaku disintegratif akibat perbedaan. 2. Coba perhatikan grafik berikut Grafik di atas merupakan hasil survei mengenai tingkat toleransi masyarakat Jabodetabek pada tahun 2010 terkait toleransi dalam memilih teman. Dari grafik di atas dapat diketahui bahwa . . . . a. masyarakat Jabodetabek cukup menyukai keberagaman agama dalam bertetangga b. masyarakat Jabodetabek tidak ingin mengetahui latar belakang agama ketika berteman c. masyarakat Jabodetabek cukup toleran dalam bertetangga dengan berbeda suku dan agama d. bagi masyarakat Jabodetabek, perbedaan agama bukan menjadi halangan untuk menjalin pertemanan e. bagi masyarakat Jabodetabek, perbedaan suku bangsa dan agama tidak menjadi masalah ketika berada dalam sebuah perkumpulan Jawaban: d Berdasarkan grafik pada soal, dapat disimpulkan bahwa masyarakat Jabodetabek tidak meng- anggap bahwa perbedaan agama menjadi penghalang dalam menjalin per temanan. Masyarakat dapat menjalin pertemanan dengan siapa saja. Hal ini mengindikasikan bahwa masyarakat Jabodetabek memiliki tingkat toleransi yang baik dalam menghadapi perbedaan. Penerapan sikap toleransi sangat diperlukan karena ketimpangan sosial dapat terjadi dalam berbagai ranah seperti politik, sosial, maupun budaya. 3. Melalui program PNPM, pemerintah ikut membantu masyarakat untuk dapat berdikari sehingga memperkecil jarak ketimpangan sosial. Sebelum pelaksanaan program, para penyuluh akan melakukan komunikasi dengan masyarakat setempat terkait program yang sesuai. Tujuan dari komunikasi sosial tersebut adalah . . . . a. melakukan sosialisasi nilai dan peran b. menentukan keputusan atau pilihan c. memperoleh gambaran akan realitas sosial d. mempererat ikatan antaranggota masyarakat e. melakukan upaya pendidikan dan penerapan nilai Jawaban: c Sikap kritis menghadapi ketimpangan sosial tidak hanya dilakukan oleh masyarakat. Pemerintah dan swasta dapat turut menjalankannya. Adapun tujuan komunikasi sosial dalam soal yaitu memperoleh gambaran atas realitas sosial. Melalui komunikasi antarwarga, petugas akan mengetahui kelebihan dan kekurangan suatu daerah sehingga dapat disesuaikan dengan program yang akan dilaksanakan. Sementara itu, bagi masyarakat, komunikasi dapat menjadi media menyuarakan aspirasi mereka. Sumber: Survey Opini Publik di Jakarta, Bogor, Bekasi, dan Tangerang, SETARA Institute Jakarta, 29 November 2010. Ketimpangan Sosial sebagai Dampak Perubahan Sosial di Tengah Globalisasi 146 Fakta sosial Filantropi sosial P Q 4. Orang tua Ani dokter di puskesmas. Setiap hari masyarakat ada yang datang untuk berobat. Sebagian besar adalah penduduk yang hidup di lingkungan kumuh. Meskipun demikian, orang tua Ani tetap melayani dan memberikan pengobatan yang diperlukan. Hal ini menunjukkan sikap menghargai perbedaan berupa . . . . a. memberikan kebebasan b. memberikan kemerdekaan c. mengakui hak setiap orang d. menghormati keyakinan orang lain e. memberikan perhatian dan saling meng- hormati Jawaban: c Kasus pada soal menunjukkan terjadi penerapan unsur menghargai perbedaan berupa pengakuan hak setiap orang. Mendapatkan pelayanan kesehatan merupakan hak setiap orang. Sebagai petugas kesehatan, sudah tentu menjalankan kewajiban tanpa pandang bulu. Meskipun berasal dari kelompok miskin, tidak mampu, ataupun orang kaya, mereka tetap memiliki hak dilayani. Apabila terjadi pembedaan dalam pelayanan, dapat menimbulkan tindakan diskriminasi sosial. 5. Perhatikan tabel berikut Kegiatan Jenis Sikap Kritis 1 Amira merasa menderita a Empati sosial ketika menyaksikan kehidupan masyarakat perbatasan yang serba- kekurangan. 2 Atirah memberikan b Simpati bantuan sembako bagi masyarakat miskin di lingkungannya. 3 Jana merasa bahagia c Filantropi sosial akan sikap peduli teman-temannya dalam membantu sesama. 4 Perasaan iba muncul d Menghargai ketika Hendra menyaksi- perbedaan kan realitas kehidupan anak jalanan. 5 Karla bersedih karena e Komunikasi sosial tidak dapat ikut berparti- sipasi dalam membantu korban bencana alam. Pasangan yang menunjukkan contoh kegiatan dan jenis sikap kritis yang tepat adalah . . . . a. 1 dan a d. 4 dan b b. 2 dan c e. 5 dan d c. 3 dan e Jawaban: a Jawaban yang tepat ditunjukkan oleh pasangan 1 dan a. Adapun kegiatan 2 merupakan contoh filantropi sosial. Kegiatan 3 merupakan contoh sikap simpati. Sementara itu, kegiatan 4 dan 5 merupakan contoh empati sosial. 6. Gotong royong merupakan upaya masyarakat untuk dapat berbaur satu sama lain meskipun berbeda latar belakang ekonomi, agama, ras, dan kelompok. Sikap kritis yang tercipta dari gotong royong adalah . . . . a. komunikasi sosial dan toleransi b. komunikasi sosial dan simpati c. filantropi sosial dan toleransi d. empati sosial dan toleransi e. simpati dan empati Jawaban: a Melalui kegiatan gotong royong, setiap warga saling berbaur satu sama lain, tidak ada lagi batasan atau pengelompokan kaya dan miskin. Kegiatan ini memungkinkan terjadi komunikasi sosial antarindividu. Selain itu, melalui kegiatan gotong royong tercipta sikap saling toleransi satu sama lain. 7. Perhatikan alur berikut Sikap yang tepat untuk mengisi kotak P dan Q adalah . . . . a. simpati dan empati b. empati dan simpati c. empati dan toleransi d. komunikasi sosial dan empati e. toleransi dan menghargai perbedaan Jawaban: a Sikap yang tepat untuk mengisi kotak P dan Q adalah simpati dan empati. Filantropi sosial muncul diawali dari sikap simpati masyarakat dalam melihat fakta sosial semisal ketimpangan sosial. Sikap simpati akan berkembang menjadi sikap empati sosial. Perasaan iba yang muncul dari sikap empati akhirnya mendorong seseorang melakukan filantropi sosial. 8. Akibat isolasi geografis, setiap daerah akhirnya mengembangkan budaya masing-masing. Meskipun demikian, setiap budaya bertemu dan berbaur satu sama lain dan kadang terdapat budaya yang mendominasi. Sikap toleransi dan menghargai perbedaan dirasa tepat untuk menyikapi realitas di atas karena . . . . . a. setiap budaya dapat mengembangkan kebudayaannya b. setiap budaya akan saling menghormati dan menghargai perbedaan dalam masyarakat c. dapat menumbuhkan sikap saling peduli antarkelompok budaya d. dapat mengantarkan setiap kelompok untuk menunjukkan sikap kedermawanan e. dapat terjadi proses komunikasi intrapersonal antarkelompok budaya Sosiologi Kelas XII 147 Jawaban: b Sikap toleransi dan menghormati perbedaan adalah sikap yang tepat untuk diterapkan dalam kasus pada soal. Dominasi salah satu budaya lokal terhadap budaya lain kadang terjadi seiring dengan sedikit banyaknya jumlah anggota dalam suatu kelompok masyarakat. Perbedaan kadang menimbulkan prasangka, stereotip, dan merenggangkan hubungan antarbudaya. Oleh karena itu, diperlukan sikap toleransi dan menghargai kebudayaan. Dengan sikap ini, setiap budaya saling menghormati dan menghargai satu sama lain. 9. Perhatikan wacana berikut Berdasarkan penelitian tim UGM tahun 2013, kondisi alam di Gunung Kidul didominasi oleh lahan tandus. Kondisi ini menyebabkan masyarakat tidak optimal memanfaatkan lahan sehingga tertinggal dengan daerah lain. Selanjutnya, masyarakat diberdayakan untuk memanfaatkan lahan untuk ditanami melon. Setelah dilakukan uji coba dan hasilnya menguntungkan, banyak masyarakat tertarik mengikuti program tersebut. Melalui program ini taraf hidup masyarakat diharapkan meningkat. sumber: http:nasional.news.viva.co.idnewsread448398- ugm-kembangkan-melon-di-lahan-tandus-pantai- gunungkidul, diunduh 19 Juni 2015 dengan perubahan Berdasarkan wacana di atas, dapat disimpulkan bahwa . . . . a. kondisi sosial masyarakat dapat menjadi penyebab timbulnya ketimpangan sosial b. kondisi geografis suatu daerah dapat mendorong terjadinya ketimpangan sosial c. ketimpangan sosial dapat dihindari jika kondisi ekonomi masyarakat meningkat d. dominasi peran pemerintah mampu meningkatkan perekonomian masyarakat e. dampak akhir dari ketimpangan sosial adalah peningkatan taraf hidup Jawaban: b Pada wacana dijelaskan bahwa kondisi geografis Gunung Kidul yang didominasi tanah tandus menyebabkan masyarakat kurang optimal memanfaatkan lahan untuk kegiatan pertanian. Diperlukan peran agen perubahan sosial untuk membantu pemerintah dalam usaha pemberdaya- an masyarakat dalam mengelola lahan pertanian. Melalui usaha tersebut, masyarakat diharapkan mampu memanfaatkan lahan untuk kegiatan lebih produktif yaitu dengan menanam melon. Dengan demikian, ketimpangan sosial yang disebabkan oleh kondisi geografis akibat lahan yang tandus dapat diatasi. 10. Sebagai pemeluk agama Hindu yang taat, Ida berupaya mengumpulkan uang saku untuk melakukan dana punia bagi masyarakat miskin di sekitar rumahnya. Niat tulus Ida tersebut ternyata didukung oleh keluarga dan teman- temannya. Mereka juga mengumpulkan untuk dana punia. Selain membantu sesama, tujuan lain suatu umat melakukan filantropi sosial atas dasar ajaran agama adalah . . . . a. menyebarkan nilai-nilai kemanusiaan yang terdapat dalam ajaran agama b. mengajarkan kepada generasi penerus akan bentuk filantropi keagamaan c. menumbuhkan dan membiasakan sikap murah hati d. menunjukkan identitas keagamaan suatu kelompok masyarakat e. upaya mendapatkan pahala sesuai ajaran agama Jawaban: e Dana punia artinya pemberian yang baik dan suci. Dana punia menurut agama Hindu adalah pemberian yang baik dan suci dengan tulus ikhlas sebagai salah satu bentuk pengamalan ajaran dharma. Agama Hindu mengajarkan kepada pemeluknya untuk berbagiberderma kepada orang lain yang membutuhkan. Ajaran ini merupakan bentuk filantropi sosial dari ajaran keagamaan. Umat yang melakukan kegiatan ini selain memiliki niat membantu sesama juga dilandasi ingin mendapatkan pahala sesuai ajaran agama.

B. Kerjakan soal-soal berikut