Pelaku ekonomi yang membuat sarana dan prasarana yang menyangkut kepentingan umum Indonesia adalah

Salam SPADA, semoga semua selalu dalam keadaan sehat! Melalui bahan tayang materi yang sudah diberikan, silahkan untuk mengajukan pertanyaan terkait pelaku ekonomi.  Anda juga dapat saling menjawab pertanyaan teman lain/ menanggapi jawaban teman lain. Adanya diskusi Interaktif ini, harapannya dapat menambah dan memperkuat pengetahuan tentang pelaku ekonomi. Selamat Berdiskusi!

menurut saya karena semua kegiatan ekonomi dimulai dari sana. Satu atau lebih anggota keluarga harus berpartisipasi dalam kegiatan produksi, distribusi, dan konsumsi.

rumah tangga merupakan pelaku ekonomi terpenting karena semua kegiatan ekonomi berawal dari sana. Kegiatan produksi, distribusi, dan konsumsi pasti melibatkan salah satu atau beberapa anggota keluarga.

Menurut saya, karena rumah tangga yang lingkupnya kecil kemudian turut membangun masyarakat luas. bisa dilihat hampir seluruh anggota keluarga berperan dalam kegiatan ekonomi. Sebagai pelaku ekonomi rumah tangga memiliki peran sebagai produsen dan konsumsi.

Karena Rumah Tangga. Rumah tangga biasanya memiliki peran sebagai konsumen dalam suatu kegiatan konsumen. Sebagai konsumen produk barang atau jasa, rumah tangga berusaha untuk memenuhi kebutuhan sehari-harinya

menurut saya apabila pemerintah mengabaikan masyarakat luar negeri sebagai pelaku ekonomi, maka negara yang mengabaikan tersebut akan susah mencari investor dari negara asing, akan susah mencari kreditur, akan susah melakukan kegiatan ekspor dan impor, dan akan susah mencari bantuan apabila negara tersebut tertimpa bencana.

Menurut saya peran masyarakat sebagai pelaku ekonomi sama seperti rumah tangga, yakni berperan sebagai yang pertama produsen yaitu sebagai pembuat atau penghasil barang, kedua konsumen yaitu pemakai barang atau jasa yang tersedia di masyarakat, yang ketiga ada distributor, yaitu pihak yang melakukan pembelian produk atau pemasaran

Menurut saya peran masyarakat sebagai pelaku ekonomi sama seperti rumah tangga, yakni berperan sebagai produsen, yaitu orang yang menghasilkan barang atu jasa dalam kegiatan produksi, kedua konsumen yaitu, pemakai barang atau jasa yang tersedia dalam masyarakat, ketiga ada distributor, yaitu pihak yang membeli secara langsung kemudian melakukan penjualan atau pemasaran lagi

Menurut saya, peran masyarakat sebagai pelaku ekonomi yaitu yang pertama, masyarakat sebagai produsen seperti melaksanakan berbagai bentuk kegiatan masyarakat yang dapat menghasilkan pendapatan, misalnya dapat berupa kegiatan usaha, berdagang, bercocok tanam, beternak dan sebagainya. Yang kedua, masyarakat sebagai konsumen seperti memerlukan barang dan jasa bagi kelangsungan hidup masyarakat. Yang ketiga, masyarakat sebagai distributor seperti mewujudkan dalam bentuk terjadinya proses penyaluran barang dan jasa dari produsen ke konsumen.

Saya ingin bertanya, apa dampak yang akan terjadi di masyarakat jika nilai impor suatu negara lebih besar dari nilai ekspornya?

menurut saya hal itu tidak selalu negatif. Alasannya, karena ketika pemerintah lebih banyak menekan impor daripada ekspor, itu pertanda semakin banyak barang di pasar. secara signifikan dapat mendorong persaingan usaha dan menjaga harga komoditas tetap stabil.

Menurut saya dampak yang terjadi di masyarakat jika nilai impor suatu negara lebih besar dari pada ekspornya yaitu dapat menyebabkan defisit perdagangan. Pada bulan agustus 2018 menurut BPS perdagangan indonesia pernah mengalami defisit perdagangan sebesar USD 1,02 miliar

Jika nilai ekspor lebih tinggi daripada nilai impor, maka sebuah negara mengalami surplus perdagangan. Sebaliknya, jika nilai impor lebih tinggi daripada nilai ekspor, itu mengalami defisit perdagangan. Neraca perdagangan adalah bagian dari neraca pembayaran, yakni di bagian transaksi berjalan

Menurut saya dampak impor lebih besar dari ekspor akan mengalami defisit perdagangan sehingga dampaknya pada masyarakat yaitu turunnnya nilai tukar sehingga harga domestik lebih murah untuk dikonsumsi oleh luar negeri, namun hal ini tidak selalu buruk. bahkan apabila harga domestik murah dapat mendorong permintaan yang lebih tinggi oleh konsumen luar negeri.

Ijin menjawab, menurut saya semua mempunyai peran masing - masing. Namun, mungkin pemerintah memiliki peran yang dominan karena selain sebagai konsumen, produsen dan distributror pemerintah juga berperan sebagai pembuat kebijakan ekonomi.

Izin menanggapi pertanyaan dari Danila Rifki  menurut saya semuanya dominan. Tetapi menurut saya yang paling dominan yaitu pemerintah karena pemerintah juga dapat beerperan sebagai produsen,konsumen,dan yang mengatur perekonomian.

Pemerintah sebagai salah satu pelaku ekonomi (rumah tangga pemerintah), memiliki fungsi penting dalam perekonomian yaitu berfungsi sebagai stabilisasi, alokasi, dan distribusi. Dan jika mengalami inflasi pemerintah juga dapat dengan meningkatkan hasil produksi, mempermudah masuknya barang impor, menstabilkan pendapatan masyarakat (tingkat upah), menetapkan harga maksimum, serta melakukan pengawasan dan distribusi barang.

Peran pemerintah sebagai pelaku ekonomi yaitu: 1. Mengeluarkan undang-undang, kebijakan, dan peraturan yang bertujuan mengumpulkan dana dari masyarakat misalnya pajak. 2. Membelanjakan pendapatan negara untuk membeli berbagai kebutuhan pemerintah. 3. Melakukan kegiatan ekonomi dibawah BUMN. 4. Menjalin kerja sama ekonomi dengan negara lain.

Usaha pemerintah ketika negara mengalami inflasi yaitu menjalankan kebijakan fiskal seperti mengatur jumlah uang yang beredar dan kebijakan moneter seperti mengatur suku bunga.

Izin menjawab pertanyaan dari wildan, menurut saya dalam kegiatan perekonomian pemerintah mempunyai peran yaitu mengarahkan, mengatur, dan mengendalikan kegiatan ekonomi melalui berbagai kebijakan peraturan perundang-undangan dan tindakan langsung di lapangan. Tugas utamanya adalah untuk meningkatkan kesempatan kerja, mengendalikan harga, meningkatkan pertumbuhan ekonomi, dan menstabilkan neraca pembayaran luar negri. Usaha pemerintah jika suatau negara mengalami inflasi yaitu 1. melakukan kebijakan moneter. Kebijakan ini bertujuan untuk menjaga stabilitas ekonomi 2. Melakukan operasi pasar terbuka. 3. Melakukan kebijakan fiskal yaitu menggunakan pengeluaran dan perpajakan pemerintah untuk mengontrol suplai uang dalam perekonomian

Seperti pada tahun 1962-1965 indonesia mengalami inflasi karena pemerintah dengan mudahnya mencetak uang untuk membayar hutang dan mendanai proyek-proyek megah (seperti pembangunan monas)

ijin menjawab, Pemerintah memiliki 3 peran yaitu Konsumen, produsen dan pengatur kebijakan. Usaha pemerintah untuk mengatasi inflasi melalui kebijakan moneter dan non moneter. contoh Kebijakan Moneter yaitu Open Market Policy (Operasi pasar terbuka) dilakukan dengan penjualan obligasi,SBI, dan SPBU. Cash Ratio Polity dilakukan dengan menaikkan cadangan kas minimun, Discount Policy dilakukan dengan menaikkan suku bunga agar banyak masyarakat yang menabung. Dalam kebijakan moneter juga ada kebijakan fiskal/pajak yang dilakukan yaitu menaikkan pajak PPN, PPB, PPh dan mengurai pengeluaran negara dengan politik fiskal melalui APBN

Kemudian Kebijakan Non-Moneter dengan menaikkan hasil produksi, kemudian kebijakan terkait harga (menentukan harga ekonomi tertinggi)

Keuangan internasional mempelajari dinamika sistem keuangan global, sistem moneter internasional, neraca pembayaran, nilai tukar, investasi asing langsung, dan hubungannya dengan perdagangan internasional. Keuangan internasional disebut keuangan multinasional, yaitu menangani manajemen keuangan internasional. Investor dan perusahaan multinasional harus menilai dan mengelola risiko internasional seperti risiko politik dan risiko valuta asing, termasuk keterpaparan transaksi, keterpaparan ekonomi, dan keterpaparan penerjemahan.

Contoh konsep utama dalam keuangan internasional adalah model Mundell–Fleming, teori wilayah mata uang optimum, paritas daya beli, paritas suku bunga, dan efek Fisher internasional. Kajian perdagangan internasional menggunakan konsep-konsep ekonomi mikro, sedangkan penelitian keuangan internasional menggunakan konsep-konsep ekonomi makro.

Untuk menjaga stabilitas dan mencegah krisis dalam sistem moneter internasional, IMF memantau kebijakan negara anggota serta perkembangan ekonomi dan keuangan nasional, regional, dan global melalui suatu sistem yang disebut pengawasan (surveillance). IMF memberi saran kepada negara anggota dan mendorong rancangan kebijakan-kebijakan yang mampu meningkatkan stabilitas ekonomi, mengurangi kerentanan terhadap krisis ekonomi dan keuangan, dan memperbaiki standar hidup. IMF juga memberi penilaian berkala mengenai prospek global dalam laporan Outlook Ekonomi Dunia (World Economic Outlook),

Sebagai rumah tangga produsen ada 2 peran penting: Sebagai produsen RTP berperan memproduksi barang atau jasa. Untuk memenuhi kebutuhan konsumen. Sebagai konsumen RTP berperan mengkonsumsi faktor-faktor produksi yang disediakan oleh rumah tangga konsumen yang selanjutnya diolah lagi.

Jika tidak menjalankan tugasnya maka konsumen bisa kekurangan barang/jasa

RTP berperan penting sebagai pemproduksi dan penjual barang (bagi konsumen/ RTK) dan juga sebagai pembayar pajak (kepada pemerintah/RTN). Apabila perusahaan tidak menjalankan tugasnya dengan baik maka jalannya kegiatan perekonomian akan terhambat dan tidak dapat maksimal.

Pajak berperan sebagai sumber dana bagi pemerintah untuk membiayai semua pengeluaran pengeluaran nya, yang berfungsi untuk membantu kegiatan perekonomian

Pengenaan pajak dapat mempengaruhi pertumbuhan ekonomi yang menguntungkan dan merugikan dikarenakan bahwa pada umumnya pajak akan didapatkan dari sebuah pendapatan, terhadap berbagai macam bentuk transaksi yang dimana sejatinya berada di dalam kehidupan masyarakat dan juga kekayaan yang dimiliki oleh masyarkat

Izin menjawab, pajak sangat berpengai dalam perekonomian Indonesia karena pajak merupakan salah satu penghasilan negara terbesar. Pajak ini digunakan pemerintah untk membangun sarana dan prasarana umum, tidak terkecuali dalam perekonomian. Seperti pasar, mall dan pusat perbelanjaan lainnya. Yang ini nantinya akan mempengaruhi perekonomian negara

Izin menjawab, akan terjadi banyak kesalahan dalam perekonomian, selain itu juga roda perekonomian dapat terhambat. Jika keadaannya parah dapat menyebabkan inflasi juga.

Dalam Rumah Tangga Negara atau pemerintah mempunyai kebijakan dibidang ekonomi salah satunya kebijakan fiskal. Apa saja kegiatan yang termasuk kebijakan fiskal?

Izin menanggapi, Menurut saya contoh dari kebijakan fiskal adalah saat kenaikan pajak. Kenaikan pajak dilakukan dengan tujuan untuk menambah pendapatan negara hal tersebut dilakukan agar pembangunan dan pertumbuhan ekonomi negara bisa berjalan dengan baik.

Kebijakan Fiskal adalah kebijakan ekonomi yang dibuat oleh pemerintah untuk mengarahkan perekonomian dengan perubahan pengeluaran dan pendapatan pemerintah. Kegiatan yang termasuk dalam kategori kebijakan fiskal adalah pengeluaran pemerintah/belanja negara (APBD/APBN) dan pajak.

kebijakan fiskal memiliki beberapa kegiatan yaitu contohnya pada masa pandemi ekonomi mengalami penurunan, maka pemerintah menerapkan kebijakan ekspansif fiskal dengan cara negara meningkatkan pengeluaran seperti memberikan insentif untuk masyarakat untuk menghadapi pandemi.

Contoh dari kebijakan fiskal yaitu adanya tax amnesty pada tahun 2017 yaitu program pengampunan pajak bagi wajib pajak yang telat, tunggakan, dan tidak melaporkan asetnya dan yang kedua yaitu pengurangan subsidi BBM

Istilah kebijakan fiskal atau fiscal policy merupakan salah satu bentuk kebijakan ekonomi yang akan diterapkan oleh suatu negara dalam mengelola dan mengarahkan perekonomian ke kondisi yang lebih kondusif atau stabil dalam bentuk Pajak

Ijin menjawab, salah satu yang termasuk kebijakan fiskal adalah kebijakan anggaran pembayaran fungsional, contoh dari kebijakan ini adalah kebijakan perpajakan dan penarikan pinjaman paksa dari masyarakat.

Di dalam video tadi terdapat beberapa aktivitas rumah tangga konsumsi salah satunya adalah menawarkan faktor-faktor produksi. Apa yang dimaksud dengan menawarkan faktor-faktor produksi dan apa saja faktor-faktor produksi ?

Faktor Produksi adalah semua sumber daya yang bisa digunakan dalam kegiatan produksi, yaitu untuk menciptakan atau menambah nilai guna suatu barang maupun jasa. Secara sederhana, pengertian faktor produksi adalah semua hal yang dibutuhkan oleh produsen agar dapat melakukan kegiatan produksi dengan baik dan lancar. Saat ini, ada beberapa hal yang dianggap sebagai faktor produksi, yaitu: Sumber daya alam/ fisik (Physical Resources) Sumber daya manusia/ Tenaga kerja (Labor) Modal (Capital) Kewirausahaan (Entrepreneurship)

Sumber daya informasi (Information Resources)

Menawarkan faktor produksi ialah menyediakan barang produksi ataupun jasa untuk dieksekusi oleh RTP. Sedangkan faktor faktor produksi yaitu faktor sumber daya alam, faktor tenaga kerja, faktor modal, dan faktor kewirausahaan.

Faktor produksi yang disediakan misalnya saja tenaga/ tanah. Karena menyediakan faktor-faktor produksi, maka rumah tangga konsumen akan menerima balas jasa dari rumah tangga produsen. Jika menyediakan tenaga maka balas jasanya adalah upah, jika menyediakan tanah maka balas jasanya adalah sewa.

menurut saya maksud dari menawarkan faktor-faktor produksi adalah menawarkan semua hal yang dibutuhkan oleh produsen agar dapat melakukan kegiatan produksi dengan baik dan lancar. dan apa saja faktor-faktor produksi, yaitu: 1. Faktor Sumber Daya Alam/ Fisik 2. Faktor Sumber Daya Manusia/ Tenaga Kerja 3. Faktor Modal 4. Faktor Kewirausahaan

5. Faktor Sumber Daya Informasi

Dalam ilmu ekonomi, faktor produksi adalah sumber daya yang digunakan dalam sebuah proses produksi barang dan jasa. Pada awalnya, faktor produksi dibagi menjadi empat kelompok, yaitu tenaga kerja, modal, sumber daya alam, dan kewirausahaan.

Izin menjawab, menurut saya dari video penjelasan perekonomian tiga sektor tadi pemerintah dikatakan sebagai konsumen karena pemerintah membeli barang dan jasa dari rumah tangga produksi(RTP), sedangkan pemerintah dikatakan sebagai produsen karena pemerintah memberikan retribusi barang, jasa, gaji dan bunga dan berbagai subsidi kepada rumah tangga konsumsi (RTK)

menurut saya karena peran pemerintah sebagai konsumen adalah pemerintah tentunya membutuhkan jasa ataupun barang lain yang dihasilkan oleh suatu perusahaan. dan mengapa peran pemerintah sebagai produsen dalam perokonomian 3 soktor? karena Peran pemerintah di sini adalah sebagai pengatur, sebagai produsen, sekaligus sebagai konsumen. Besar kecilnya peran pemerintah dalam perekonomian itu sendiri sangat tergantung pada sistem ekonomi yang dianut.

jadi ada 3 peran pemerintah dalam circular flow: Sebagai produsen, pemerintah berperan memproduksi barang atau jasa untuk memenuhi kepentingan publik. Sebagai konsumen, pemerintah mengalokasikan dana untuk membeli faktor-faktor produksi lalu mengolahnya

Sebagai pengendali perekonomian, pemerintah berperan menetapkan kebijakan yang berkaitan dengan ekonomi

pemerintah dikatakan sebagai konsumen karena pemerintah tentunya membutuhkan pasokan barang/jasa yang dihasilkan oleh produsen, contoh : ketika pemerintah ingin meningkatkan pertahanan negara, maka pemerintah akan membeli senjata/alat perang yg diproduksi oleh para produsen peralatan tempur.

pemerintah dikatakan sebagai produsen karena pemerintah memberikan layanan jasa/memproduksi barang yg nantinya dipakai untuk memenuhi kebutuhan masyarakat, contoh : BUMN mengolah minyak bumi untuk menyediakan pasokan bahan bakar kendaraan bagi masyarakat.

Izin menjawab pertanyaan dari Aisyah jadi mengapa pemerintah dikaatakan sebagai konsumen dan produsen dalam perekonomia tigas sekotor karena pemerintah terlibat dalam faktor-faktor produksi mulai barang sampai dengan jasa untuk pengeluarannya, misalnya untuk gaji pegawai, pembuatan prasarana, subsidi serta pembelian barang dan jasa

Izin bertanya..
Apa yang akan terjadi jika dalam sirkular flow diagram hanya ada konsumen dan produsen tanpa ada campur tangan pemerintah dan pihak luar negeri

Maka akan terjadi perekonomian dua sektor atau perekonimian tertutup. Dimana RTP memberi barang dan jasa kepapa RTK. Kemudian RTK memberi ganti dengan membayar menggunakan harga.

Mengalami perubahan. Karena permintaan cenderung menurun saat pandemi, selain itu impor juga dibatasi karena pemerintah mengurangi mobilitas sosial.

Jika kebijakan pemerintah saat sudah berlangsung di nilai hanya menguntungkan salah satu pihak dan membebani pihak lain (misalkan hanya menguntungkan pihak produsen dan pihak konsumen merasa dirugikan), bagaimana peran pemerintah dalam mengatasi hal tersebut?

menurut saya Peran Pemerintah Sebagai Produsen adalah pemerintah dapat berperan sebagai produsen atau juga sebagai penyedia jasa layanan umum untuk masyarakat. contoh hasil produksi dari perusahaan pemerintah adalah Minyak Bumi yang dijalankan oleh Pertamina.
dan peran pemerintah sebagai konsumen adalah pemerintah tentunya membutuhkan jasa ataupun barang lain yang dihasilkan oleh suatu perusahaan. contohnya dalam sebuah kantor, pemerintah membutuhkan lemari, meja, dan komputer. Serta tak lupa juga membutuhkan barang keperluan kantor seperti kertas, tinta, pensil, mobil dinas dan juga peralatan perang untuk sistem pertahanan negara.

Rumah tangga produsen merupakan salah satu pelaku ekonomi yang berfungsi menjalankan setiap jenis usaha dengan tujuan memperoleh keuntungan. Apa sajakah faktor-faktor yang mempengaruhi kegiatan produksi tersebut?

Saya bantu jawab, faktor-faktor yang mempengaruhi adalah 1. Sumber daya alam Sumber daya alam, seperti tanah dan hasil-hasil dari tanah. Tanah merupakan tempat dilakukannya usaha. Bahan baku produksi pun berasal dari tanah. 2. Sumber daya manusia Seperti halnya tanah, manusia merupakan faktor produksi asli. Manusia berperan sebagai tenaga kerja dalam berbagai tingkatan. Mulai dari pimpinan puncak sampai tenaga pesuruh, manusia sangat menentukan baik-buruknya hasil produksi. 3. Sumber daya modal Modal dengan berbagai bentuk dan sumbernya, juga menentukan keberhasilan suatu produksi. Mesin-mesin dan uang yang diperoleh dari pemilik atau pinjaman dan hibah pihak lain, sangat berguna untuk menghasilkan barang/jasa. 4. Kewirausahaan (skill)

Kewirausahaan atau keahlian dalam mengelola usaha sangat erat dengan penggunaan faktor-faktor produksi lainnya. Jiwa wirausaha dan keahlian dalam mengelola usaha yang dimiliki setiap individu dalam proses produksi sangat menunjang keberhasilan dalam menghasilkan barang dalam segi kuantitas dan kualitas.

Izin menganggapi, ada beberapa faktor yang mempengaruhi kegiatan produksi, seperti: 1. Sumber daya alam, yaitu kekayaan lam yang digunakan untuk melakukan kegiatan produksi. 2. Sumber daya manusia, dalam kegiatan produksi kita memerlukan kemampuan manusia.

3. Sumber daya modal, modal sebagai biaya yang digunakan untuk mendapatkan alat-alat maupun sumber daya yang akan digunakan dalam kegiatan produksi.

Izin menjawab pertanyaan Mia, menurut saya faktor yang mempengaruhi kegiatan produksi adalah 1. Sumber daya alam/fisik 2. sumber daya manusia 3. faktor modal

4. dan faktor kewirausahaan

izin menjawab, faktornya ada : faktor sumber daya alam. Jika SDA ini tidak ada, bisa dipastikan operasional produksi tidak akan berjalan lancar. Karena setiap proses menciptakan produk, tidak akan lepas dari peran alam yang melahirkan produk mentah. faktor sumber daya manusia. Perusahaan bisa menggunakan mesin atau robot. Tetapi masih harus menggunakan tenaga manusia untuk mengoperasikannya. jika tidak ada manusia dan jasa mereka maka tidak ada barang ataupun jasa yang dihasilkan. faktor modal. Kegiatan produksi tidak akan berjalan tanpa modal. Karena pembiayaan ini dibutuhkan untuk membeli bahan mentah produk, membayar perawatan alat produksi serta menggaji pekerja yang membantu menciptakan produk.

faktor kewirausahaan.Faktor kewirausahaan adalah orang yang mampu menyediakan dan mengoperasikan faktor kegiatan produksi sebelumnya. Seperti pemodal, pengolah bahan mentah menjadi produk jadi, manajemen sumber daya manusia dan selainnya.

Bu, izin bertanya jika pemerintah meminjam uang kepada masyarakat luar negeri, apa dampak yang terjadi pada perekonomian dalam negeri dan upaya apa yang sebaiknya dilakukan oleh pemerintah untuk mengatasinya?

Lalu jika Indonesia memiliki hutang pada suatu negara apakah hubungan kerjasama ekonomi seperti kegiatan ekspor impor akan terpengaruh?

Bagaimana peran pemerintah sebagai konsumen?

Pemerintah sebagai konsumen membeli barang dan jasa dari Rumah Tangga Produksi (RTP) dan timbal baliknya RTP (Rumah Tangga Produksi) sebagai produsen membayarkan pajak kepada pemerintah dan memberikan produksi barang dan jasa yang dibutuhkan oleh pemerintah.

Izin menjawab, sebagai konsumen pemerintah memerlukan barang/jasa yang dihasilkan rumah tangga produsen untuk memenuhi kebutuhan. Barang atau jasa yang dibutuhkan pemerintah antara lain alat kelengkapan kantor, rumah dinas, mobil dinas, dan tenaga kerja.

sebagai Konsumen, artinya dalam menjalankan tugasnya, pemerintah membutuhkan barang dan jasa. Kegiatan konsumsi yang dilakukan oleh pemerintah bisa berupa kegiatan membeli alat-alat kantor, alat-alat kedokteran, alat-alat penunjang pendidikan, menggunakan rumah tangga keluarga dalam melaksanakan tugas-tugasnya, dan lain-lain.

Untuk menjalankan tugasnya pemerintah memerlukan berbagai macam barang atau jasa, misalkan kegiatan administrasi pemerintah diperlukan alat tulis dan peralatan kantor. untuk transportasi diperlukan kendaraan, dan sebagainya. Dalam hal ini pemerintah berperan sebagai konsumen

izin menjawab pertanyaan dari yashinta Bagi Pemerintah Circular flow diagram bermanfaat bagi pemerintah, di antaranya: 1.Mempertahankan stabilitas kondisi perekonomian nasional. 2. Mengetahui penghitungan pendapatan, pengeluaran, dan produksi barang atau jasa secara agregat. 3.Membantu pemerintah dalam mengatur dan mengawasi kebutuhan yang ada di dalam negeri dan luar negeri. 4.Menjadi media untuk mengawasi devisa negara terhadap necara pembayaran. 5.Untuk mengetahui susunan perekonomian nasional sesuai dengan perkembangan globaliasi ekonomi.

6.Untuk memetakan hak dan kewajiban suatu negara terhadap pelaku ekonomi lain.

Bagi Masyarakat Manfaat circular flow diagram bagi masyarakat, yaitu: 1. Untuk mengetahui sumber-sumber produksi barang atau jasa. 2.Untuk mengetahui jenis-jenis pekerjaan yang sedang dilakukan masyarakat. 3. Untuk mengetahui sumber-sumber penghasil produksi yang dibutuhkan.

4.Untuk mengetahui lokasi produksi yang efisien dalam rangka menawarkan faktor produksi.

Circular flow diagram memiliki manfaat yang cukup penting bagi perekonomian suatu negara. Sebab dalam diagram ini tergambar jelas peran-peran pelaku ekonomi. 1. Bagi Pemerintah -Mempertahankan stabilitas kondisi perekonomian nasional. -Mengetahui penghitungan pendapatan, pengeluaran, dan produksi barang atau jasa secara agregat. -Membantu pemerintah dalam mengatur dan mengawasi kebutuhan yang ada di dalam negeri dan luar negeri. -Menjadi media untuk mengawasi devisa negara terhadap necara pembayaran. -Untuk mengetahui susunan perekonomian nasional sesuai dengan perkembangan globaliasi ekonomi.

-Untuk memetakan hak dan kewajiban suatu negara terhadap pelaku ekonomi lain.

2. Bagi Masyarakat -Untuk mengetahui sumber-sumber produksi barang atau jasa. -Untuk mengetahui jenis-jenis pekerjaan yang sedang dilakukan masyarakat. -Untuk mengetahui sumber-sumber penghasil produksi yang dibutuhkan.

-Untuk mengetahui lokasi produksi yang efisien dalam rangka menawarkan faktor produksi.

izin menjawab pertanyaan dari Yashinta, manfaat adanya gambaran menyeluruh kegiatan pelaku ekonomi dalam circular floe diagram adalah - Bagi masyarakat 1. Untuk mengetahui sumber-sumber produksi barang atau jasa 2. untuk mengetahui jenis-jenis pekerjaan yang sedang dilakukan masyarakat 3. untuk mengetahui sumber-sumber penghasil produksi yang dibutuhkan - Bagi pemerintah 1. menjadi media untuk mengawasi devisa negara terhadap neraca pembayaran 2. untuk mengetahui susunan perekonomian nasional sesuai dengan perkembangan globalisasi ekonomi

3. mengetahui perhitungan pendapatan, pengeluaran dan produksi barang atau jasa

izin menjawab pertanyaan dari tasya
Pemerintah sebagai pelaku ekonomi memiliki tujuan utama yaitu kegiatan produksi untuk mencapai pembangunan nasional dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Bidang yang lantas dijadikan sebagai lahan produksi oleh pemerintah adalah cabang-cabang produksi yang menguasai hajat hidup masyarakat luas maupun bidang produksi yang kurang diminati oleh pihak swasta atau koperasi. Selaku produsen, pemerintah mendirikan (BUMN) dan juga Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) yang terdapat di setiap provinsi di Indonesia untuk memproduksi barang-barang yang vital bagi banyak orang. Berbagai BUMN/BUMD telah didirikan pemerintah dalam berbagai bidang seperti perusahaan listrik negara, pabrik pupuk, pabrik semen, pegadaian, perkebunan, dan lain sebagainya.

izin menjawab, menurut saya pemerintah sebagai produsen, pemerintah berperan memproduksi barang atau jasa untuk memenuhi kepentingan publik.

izin menjawab. pemerintah mendirikan BUMN atau BUMD merupakan salah satu peran pemerintah sebagai produsen. seperti perusahaan listrik, semen, air, dan perkebunan.

Pemerintah sebagai produsen memberikan retribusi barang dan jasa, gaji, bunga, juga berbagai subsidi kepada RTK (Rumah Tangga Konsumen). Dan sebagai gantinya RTK (Rumah Tangga Konsumen) memberikan kepada pemerintah berupa pajak dan juga pemasok faktor produksi kepada pemerintah.

Izin menjawab, pemerintah sebagai produsen berperan memproduksi barang atau jasa untuk memenuhi kepentingan publik. Salah satu contohnya : Pemerintah memastikan ketersediaan minyak gas dan minyak bumi untuk memenuhi kebutuhan dalam negeri maupun luar negeri melalui PT Pertamina.

Pasar faktor produksi merupakan pasar tenaga kerja dan pasar uang. Pasar tenaga kerja adalah pertemuan antara permintaan dan penawaran akan tenaga kerja. Pasar barang dan jasa merupakan pertemuan antara permintaan dan penawaran akan barang dan jasa.Artinya seorang konsumen langsung mendapatkan barang/jasa yang bisa langsung digunakan. Contohnya, pasar yang menjual berbagai tas.

Saya izin bertanya, bagaimana peranan masyarakat luar negeri dalam circular flow diagram? dan apa yang akan terjadi apabila masyarakat luar negeri tidak terlibat sebagai pelaku ekonomi dalam proses perekonomian di Indonesia?

Izin menjawab, apabila pemerintah mengabaikan masyarakat luar negeri sebagai pelaku ekonomi, maka negara yang mengabaikan tersebut akan kesulitan mencari investor dari negara asing, akan terkendala dalam melakukan kegiatan ekspor dan impor. Karena peran masyarakat luar negeri dalam kegiatan ekonomi antara lain sebagai eksportir dan importir barang/jasa, sebagai eksportir/importir faktor-faktor produksi, serta ikut berpartisipasi dalam perekonomian suatu bangsa.

izin menjawab apabila pemerintah indonesia mengabaikan masyarakat luar negeri sebagai pelaku ekonomi, maka indonesia akan susah mencari investor dari negara asing, akan susah mencari kreditur (memberikan bantuan pinjaman lunak), akan susah melakukan kegiatan ekspor dan impor, dan indonesia juga akan mengalami ketidakmajuan negara sehingga mengakibatkan indonesia kalah saing dengan pasar internasional

saya bantu jawab. menurut pendapat saya jika pemerintah mengabaikan masyarakat luar negeri tentu nya akan sangat merugikan. akan susah untuk mencari investor di masyarakat luar negeri jika mengabaikan nya dan tidak menjalin kerjasama, akan susah untuk proses ekspor dan impor atau bahkan menurun nya ekspor, akan susah untuk mentrasfer tenaga kerja indonesia (TKI) apabila sudah kehilangan kepercayaan dari masyarakat luar negeri. jadi banyak sekali hal-hal yang merugikan jika pemerintah mengabaikan peran masyarakat luar negeri

Perekonomian 2 sektor adalah perekonomian yang terdiri dari interaksi 2 pelaku ekonomi, yaitu sektor domestik (rumah tangga) dan sektor bisnis (perusahaan). Dalam ekonomi makro, interaksi ekonomi kedua sektor ini dianggap sebagai kegiatan ekonomi yang paling sederhana. Analisis sederhana perekonomian kedua sektor ini mengasumsikan bahwa negara dan sektor eksternal tidak terlibat dalam kegiatan ekonomi. Interaksi pelaku ekonomi dalam perekonomian 2 sektor hanya berasal dari sektor bisnis (perusahaan) dan domestik (rumah tangga).

saya bantu jawab. ini berdasarkan pendapat saya bahwa memang perusahaan akan selalu melakukan kegiatan konsumsi, produksi, dan distribusi secara terus menerus karena mereka lah yang menyediakan barang dan jasa. tapi selain itu, perusahaan juga memiliki tugas lain yaitu mengatur karyawan serta memberikan hak nya, juga mengatur sistem keuangan perusahaan itu sendiri, dan melakukan inovasi untuk produk selanjutnya

izin menjawab menurut saya hubungan RTK dengan pemerintah dalam perekonomian 3 sektor adalah RTK berkedudukan sebagai konsumen sedangkan pemerintah sebgai produsen, karena pemerintah memberikan retribusi barang atau jasa, gaji, dan berbagai subsidi lainnya kepada RTK

Hubungan antara RTK dan pemerintah ada 2 jalur yaitu pemasukan dan pengeluaran, pemerintah mendapatkan pemasukan dari RTK berupa pajak, dan pengeluaran berupa gaji, pembuatan prasarana dan lain sebagainya. begitu juga sebaliknya, RTK mendapatkan pemasukan dari pemerintah berupa gaji dan pengeluaran berupa pajak.

Sesuai dengan gambar, ikuti ank panahnya. RTK dan pemerintah disini ada 2 jalur. Jalur tersebut yaitu pengeluaran dan pemasukan. Pemerintah melakukan pengeluaran misalnya gaji untuk RTK. Pemerintah mendapatkan pemasukan dari RTK berupa pajak. Begitupun sebaliknya

Izin bertanya bu, apakah peranan pelaku ekonomi masyarakat luar negeri termasuk penting yang jika tidak ada akan sangat menghambat perekonomian sedangkan perekonomian dalam negeri sudah mencakup banyak pelaku seperti RTK, RTP, dan RTN?

jadi ada 3 peran pemerintah dalam circular flow: Sebagai produsen, pemerintah berperan memproduksi barang atau jasa untuk memenuhi kepentingan publik. Sebagai konsumen, pemerintah mengalokasikan dana untuk membeli faktor-faktor produksi lalu mengolahnya

Sebagai pengendali perekonomian, pemerintah berperan menetapkan kebijakan yang berkaitan dengan ekonomi

Izin menjawab pertanyaan shalaisya. Menurut saya, peran pemerintah sebagai pelaku ekonomi yaitu sebagai pengawas, pengendalian, dan pemberi kebijakan sesuai dengan ketentuan sistem ekonomi.

Izin menjawab, tugas pemerintah sebagai pelaku ekonomi antara lain : - Mengeluarkan UU, peraturan, dan kebijakan yang bertujuan mengumpulkan dana dari masyarakat, misalnya pajak. - Membelanjakan penerimaan negara untuk membeli berbagai kebutuhan pemerintah termasuk menyiapkan sarana dan prasarana yang menyangkut kegiatan umum. - Melakukan kegiatan ekonomi langsung dibawah Badan Usaha Milik Negara.

- Menjalin hubungan ekonomi dengan negara lain.

Menurut saya perekonomian suatua negara tidak akan berjalan jika pemerintah tidak melakukan pernanya sebagai pelaku ekonomi. Sebab pemerintah sendiri merupakan pelaku ekonomi yang menghasilkan barang dan jasa untuk memenuhi kebutuhan masyarakatnya. Dan memiliki peran sebagai : : : 1.Regulator atau kegiatan ekonomi, jaminan adalah menjamin proses agar berjalan dengan baik atau lancar. 2. Berperan sebagai konsumen dan produsen

3. Berperan sebagai Agen Pembangunan, yang sudah menjadi kewajiban negara untuk membangun perekonomian negaranya