Jelaskan harmoni dalam keberagaman sosial pada masyarakat Indonesia

BUKAN rahasia lagi keragaman budaya di Indonesia ialah wajah penuh warna yang tidak dapat dimanipulasi. Dengan jumlah penduduk Indonesia sekitar 260 juta individu, yang tersebar dari Sabang hingga Merauke, mereka mendiami wilayah dengan kondisi geografis yang beragam, mulai pegunungan sampai pesisir pantai, tepian hutan hingga di hutan belantara, dataran rendah dan tinggi, perdesaan, hingga perkotaan.

Kondisi itu lalu memunculkan beberapa pendapat. Mereka yang tinggal di padang gersang cenderung temperamental, sama seperti yang tinggal di pesisir.

Sementara itu, yang menghuni perbukitan hijau, penuh kebun teh, dengan suhu dingin, cenderung memiliki sifat pendiam. “Tidak ada yang salah dengan penilaian-penilaian tersebut selama dapat hidup berdampingan serta saling memahami perbedaan, kekayaan warna bangsa akan semakin indah dan harmoni.” (hal 2).

Baca juga: Merawat Persatuan dan Kesatuan

Nyatanya, keragaman di Indonesia bukan hanya dalam hal budaya, melainkan juga agama dan keyakinan-keyakinan transendental, termasuk kehidupan manusia, tata cara, pola pikir, kebiasaan, dan praktik-praktik interaktif antaranggota masyarakat. Sedemikian beragamnya bangsa ini, tidak akan mudah menghindari konflik budaya, tetapi bukan berarti tidak bisa.

Berkaitan dengan keragaman budaya, dewasa ini kerap kali konflik mengemuka sebagai reaksi keragaman yang tidak dipahami sebagai kemajemuk­an dan keharmonisan. Sudah demikian banyak contoh kejadian yang merujuk pada perkara tersebut.

Padahal, kesadaran atas budaya yang berbeda memungkinkan untuk saling mempelajari cara-cara berkomunikasi yang unik sehingga semangat keragaman budaya terus bertunas dan menjadi benih harmoni.

Setidaknya itulah gambaran singkat buku Komunikasi Lintas Budaya; Memahami Teks Komunikasi, Media, Agama, dan Kebudayaan Indonesia karya Dedi Kurnia Syah. Melalui lembar setebal 142 halaman, buku itu menjelaskan dengan singkat setiap kata yang terdapat dalam judul.

Apa yang dimaksud dengan harmoni dalam keberagaman sosial budaya?

Harmoni dalam keberagaman sosial budaya adalah adanya keserasian, dan keselarasan dalam keberagaman budaya, dan dalam kekayaan sosial, atau hal tersebut adalah cerminan dari Bhineka Tunggal Ika, yang berarti berbeda-beda tetap satu jua.

Buku terbitan Simbiosa Rekatama Media ini punya delapan bab utama yang nantinya akan dipecah menjadi beberapa subbab terkait pembahasan tema. Bab utama tersebut ialah Mengenal Keragaman Budaya (hal 1), Budaya Komunitarianisme (hal 23), Interpretasi Kebudayaan (hal 41), Masyarakat Budaya Media (hal 57), Dinamika Masyarakat Budaya (hal 89), Budaya dan Isu Sender (hal 101), Bahasa Budaya (hal 111), dan Interaksi Lintas Budaya (hal 125).

Pembahasan dimulai dengan Mengenal Keragaman Budaya (hal 1). Dalam bab ini, Dedi secara langsung menyebut contoh keragaman dengan subbab tentang Kearifan Masyarakat Samin (hal 3) dan Idealisme Masyarakat Badui (hal 5). Melalui dua subbudaya tersebut, didapati nilai yang unik. Kepemilikan nilai tersebut ada pada sikap keterbukaan (inklusivitas).

Masyarakat Samin secara sosiologis membaur dengan masyarakat konvensional nonbudaya di Blora. Bagi kalangan aktivis pluralis, masyarakat Samin lebih dikenal dengan nama Sedulur Sikep. Samin memiliki arti sama, kesamaan, sama saja, setara, atau senasib sepenanggungan.

Arti-arti tersebut melahirkan makna tentang kehidupan yang tidak memiliki perbedaan di mata alam dan Tuhan. Tidak ada yang bisa membedakan antara satu individu dan individu lain, kecuali kebaikan serta nilai ketuhanan dalam diri atau ketakwaan.

Baca juga: Mendikbud Berkomitmen Lindungi Adat dan Budaya Papua Barat

Lain halnya dengan masyarakat Badui, selain lebih populer bagi masyarakat Indonesia, masyarakat Badui juga termasuk komunitas budaya yang masih terus menjaga nilai luhur kebudayaan asli dan mulai membaur dengan masyarakat luar.

Bahkan secara politis mulai mengakui adanya pemerintahan dalam hal ini adalah gu­­bernur. Setiap tahun masyarakat Badui melakukan ritual serah upeti kepada gubernur. Kondisi ini hanya terjadi di Badui.

Harmoni dalam keberagaman sosial budaya adalah keselarasan atau keserasian dalam kekayaan sosial dan budaya yang bertujuan untuk menjaga persatuan dan kesatuan.

Komunikasi lintas budaya

Berangkat dari contoh itu lalu lahirlah komunikasi lintas budaya. Yakni komunikasi yang terjadi di antara orang-orang yang memiliki kebudayaan yang berbeda, baik dalam bentuk ras, entitas budaya, kelas sosial, ekonomi, gender, dan politik.

Komunikasi lintas budaya dimaknai sebagai kajian kolaboratif yang menggabungkan semua unsur perbedaan menjadi satu kesatuan. Sebab ketika perbedaan dimusuhi, masyarakat dari lintas pembeda tidak jarang bertemu dalam ketegangan, saling memandang sinis, dan penuh kecurigaan.

Perlu ditegaskan, lintas budaya bukan semata memahami bahwa kita berbeda, lalu selesai. Lebih dari itu, lintas budaya berbicara bagaimana kita menerima perbedaan sebagai bagian dari jati diri bangsa.

Lintas budaya juga tidak semata bicara pembeda budaya ritualistis, misalnya lintas agama, ras, suku, dan adat istiadat, tetapi juga memahami perbedaan pemikiran, ideologi, sikap, serta pandangan hidup majemuk. Ketika kita kehilangan kesadaran pluralitas tersebut, akan mudah melahirkan friksi-friksi sebagai embrio kekerasan budaya Kelompok mayoritas merasa dominan menguasai minoritas dengan dalih penghormatan.

Menarik untuk memperhatikan logika sederhana dari penulis yang meneguhkan betapa pentingnya komunikasi lintas budaya. “Kita bisa urai dari hal sederhana, sebelum Indonesia dilegalkan sebagai sebuah negara, kita hidup di satu komunitas besar yang disebut komunitas budaya. Masyarakat Dayak, masyarakat Samin, masyarakat Anak Dalam, masyarakat Badui, masyarakat Bugis, masyarakat Minang, semuanya telah mapan dengan kebudayaannya yang kemudian dunia modern, melalui peperangan, menyatukan mereka menjadi Indonesia.” (hal 130) (M-2)

Sejumlah perempuan menari tarian ketuk tilu pada kegiatan menari bersama 'Bandung Ketuktiluan' di halaman Gedung Sate, Jalan Diponogoro, Kota Bandung, Minggu (1/9/2019). Kegiatan yang diselenggarakan Rumpun Indonesia dan diikuti sekitar 500 perempuan dari anak-anak hingga nenek-nenek itu, bertujuan untuk memperkenalkan tarian ketuk tilu sebagai salah satu kekayaan budaya Jawa Barat kepada masyarakat luas dan mengembalikan nilai-nilai kearifan lokal keberagaman seni dan budaya sebagai pemersatu identitas persatuan bangsa Indonesia. TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN

TRIBUNNEWS.COM - Tuhan Yang Mahakuasa telah menganugerahkan kondisi wilayah tanah air yang terbentang dari Sabang sampai Merauke.

Letak geografis yang berada di jalur lalu lintas perdagangan internasional antara benua Asia dan Benua Australia, serta di antara Samudra Pasifik dan Samudra Indonesia membuat keanekaragaman hayati sumber daya alam yang melimpah baik di daratan maupun lautan.

Di samping itu, kondisi masyarakat yang mendiami wilayah Indonesia memiliki beragam suku bangsa, agama, ras, serta perbedaan golongan dalam masyarakat.

Keanekaragaman tersebut merupakan sumber kekayaan bangsa Indonesia yang perlu dilestarikan untuk memperkuat kejayaan dan keunggulan bangsa.

Terdapat berbagai keberagaman yang dapat ditemukan pada masyarakat Indonesia.

Keberagaman tersebut mencakup sosial budaya, ekonomi, serta gender pada masyarakat.

Baca juga: Keberagaman Jenis Wayang di Indonesia, Ada Wayang Beber hingga Wayang Wong

Warga Cina Benteng, Kota Tangerang, merayakan Sejit Kongco Hok Tek Tjeng Sin ke 331 di Vihara Nimmala Boen San Bio, Sabtu (22/2/2020). Dalam perayaan ulangtahun yang mebngusung tema, Keberagaman Budaya Mempererat Toleransi dan Kebersamaan, Warga Cina Benteng berbaur dengan masyarakat lainnya berduyun duyung datang menyaksikan acara yang menampilkan beragam kekayaan seni budaya dan kuliner hasil akulturasi budaya warga Tionghoa dengan Indonesia. (WARTAKOTA/Nur Ichsan) (Wartakota/Nur Ichsan)

Baca juga: Mengenal Keberagaman Hewan di Lingkungan Sekitar Kita, Simak Penjelasanya Berikut ini

Makna Harmoni dalam Keberagaman

Dalam buku PPKN Kelas IX, dijelaskan secara rinci mengenai harmoni keberagaman sosial budaya, ekonomi, serta masyarakat, berikut ulasannya:

1. Harmoni dalam Keberagaman Sosial Budaya

Keadaan sosial budaya pada masyarakat Indonesia beraneka ragam, maka dari itu diperlukan adanya harmonisasi dalam masyarakat.

Sosiologi Info - Apa yang dimaksud dengan harmoni dalam keberagaman sosial budaya, ekonomi, gender di dalam kehidupan masyarakat sehari-harinya.

Mari simak ulasan dan pembahasannya dibawah ini agar sobat dapat memahami materi pembelajaran diatas tentang keberagaman di masyarakat Indonesia.

Sudah sejak dulu, Indonesia dikenal dunia sebagai negara dengan kemajemukan atau multikulturalnya pada setiap masyarakat yang berbeda-beda.

Mulai dari perbedaan adat istiadat, kepercayaan, keyakinan, budaya, agama, tradisi dan upacara serta perbedaan lainnya.

Disinilah yang menjadi keunikan dan menjadi identitas lokal serta nasional yang memikat mata dunia. Terkhususnya dalam bidang pariwisata.

Keberagaman adalah suatu kondisi dimana berbagai perbedaan hidup berdampingan di dalam kehidupan antar individu,kelompok di masyarakat. 

Keberagaman atau disebut juga keragaman memang tidak bisa dipisahkan dalam keberadaannya di masyarakat Indonesia.

Inilah yang juga telah menjadi warisan sejarah dan warisan nenek moyang para leluhur negeri ini untuk generasinya. 

Dalam menjaga keberagaman pada masyarakat Indonesia yang mana juga adanya keberagaman sosial budaya, ekonomi, dan gender.

Perlu adanya langkah dalam harmonisasi keberagaman tersebut di kehidupan masyarakat dalam sehari-harinya.

Apa sih itu harmoni dalam keberagaman sosial budaya, ekonomi, dan gender yang ada di dalam masyarakat Indonesia ? 

Mari simak pembahasan dan ulasan dibawah ini dengan seksama ya agar dapat memahami dan mengerti topik pertanyaan tersebut. 

Keberagaman dalam sosial budaya masyarakat dimana keadaan yang memperlihatkan adanya keaneka ragaman. 

Keberagaman sosial budaya inilah telah menjadikan Indonesia mempunyai berbagai macam jenis status sosial, mata pencaharian, posisi, jabatan, kedudukan di dalam struktur masyarakat. 

Apalagi memang setiap individu tidak akan bisa hidup sendiri, tanpa ada bantuan dan pertolongan dari orang lain. 

Disinilah proses dan hubungan sosial diperlukan bagi keberlangsungan sistem sosial masyarakat. Meskipun, memang adanya perbedaan di dalam masyarakat yang beragam.

Menjadi wajib dan harus untuk setiap individu dapat melengkapi dan saling tolong menolong, serta saling membutuhkan satu sama lainnya. 

Apalagi dengan kekayaan sosial budaya yang dimikiki bangsa Indonesia di berbagai daerah tersebar di seluruh Indonesia. 

Dimana setiap daerah mempunyai ciri khas dan keunikan tersendiri dalam sosial budayanya. Disinilah memang letak suatu identitas lokal pada masing masing kebudayaan masyarakat. 

Misalnya berupa alat musik, upacara, tradisi, tarian, senjata tradisional, rumah adat, musik atau lagu daerah, kerajinan tangan.

Selanjutnya ada sosial budaya tentang busana atau pakaian adat, bahasa daerah, kuliner atau makanan khas, kesenian, dan lain sebagainya.

Berbagai perbedaan sosial budaya itulah yang mestinya dijaga dalam harmoni keberagaman sosial budaya pada masyarakat di Indonesia, sehingga ada pertanyaan tentang. 

Apa yang dimaksud dengan harmoni dalam keberagaman sosial budaya ? Jelaskan makna Harmoni dalam Keberagaman Sosial Budaya. Berikut pembahasannya yaitu :

Harmonisasi dalam keberagaman sosial budaya memang sangat dibutuhkan. Apalagi dengan beragamnya sosial budaya dimiliki oleh masyarakat daerah di Indonesia. 

Hal ini bertujuan untuk agar hubungan yang selaras dan serasi pada setiap antar anggota masyarakat yang mempunyai perbedaan sosial budaya.

Dapat menciptakan persatuan dan kesatuan bangsa, tanpa ada perpecahan maupun konflik di dalam masyarakat beragam tersebut.

Hal ini penting untuk dilakukan, apalagi di Indonesia dengan berbagai perbedaan sosial budaya yang ada.

Oleh karena itu penting untuk selalu bersikap menghormati, menghargai, menyayangi, dan bersinergi dalam bingkai alamiah dan kesadaran.

Serta keikhlasan pada setiap masing-masing individu dalam masyarakat beragam tersebut di lingkungan sosial budaya yang ada.

Nah disinilah bagaimana kehidupan masyarakat Indonesia yang memang sejak dulu sudah berasal dari berbagai latar belakang. 

Seperti beragam suku, etnis, budaya, agama, tradisi, pendidikan, ekonomi, dan perbedaan lainnya. 

Inilah warisan sejarah dan leluhur yang sudah menjadi kodrat dan harusnya dapat diterima oleh setiap individu yang lahir ditanah Indonesia. 

Keindahan berbagai perbedaan sosial budaya telah menjadi komunitas sosial yang mampu mendewasakan dirinya untuk saling memahami, bertoleransi.

Yang tujuan akhirnya adalah untuk mempererat persatuan, kesatuan, dan saling mencintai perbedaan sosial budaya satu sama lainnya.

Nah itulah sekilas penjelasan untuk harmoni dalam kebergaman sosial budaya pada kehidupan masyarakat di Indonesia.

Berikut ada beberapa macam macam jenis dari keberagaman sosial budaya di dalam kehidupan masyarakat di Indonesia yaitu :

1. Keberagaman Bahasa Daerah

2. Keberagaman Upacara Adat

3. keberagaman Rumah Adat

4. Keberagaman Kesenian Daerah

Itulah sekilas mengenal beberapa jenis jenis dan macam dari keberagaman sosial budaya pada masyarakat Indonesia. 

Berbagai perbedaan yang ada di dalam masyarakat Indonesia telah memberikan keharusan untuk selalu hidup dalam harmonisasi.

Terkhususnya dalam keberagaman ekonomi yang sudah menjadi ciri khas masyarakat Indonesia pada masing masing daerah.

Salah satu pertanyaan yang sering ditanyakan yaitu mengenai tentang topik yaitu Apa yang dimaksud dengan harmoni dalam keberagaman ekonomi masyarakat Indonesia ? 

Jelaskan makna harmoni dalam keberagaman ekonomi masyarakat Indonesia. Berikut pembahasannya yaitu :

Berbagai pemenuhan dalam kebutuhan produk, barang dan jasa yang beraneka ragam disesuai pada keperluan masing masing individu dalam masyarakat. 

Oleh karena itulah, berbagai pabrik, perusahaan membuat banyak jenis produk yang beraneka ragam, bentuk, yang digunakan manusia.

Meskipun produk atau barang itu diproduksi oleh perusahaan yang berbeda-beda. Namun, ia tetap bisa dijual dalam pasar, atau market.

Yang justru menjadi satu kesatuan diperdagangan atau dijual belikan. Misalnya dalam satu toko bisa saja menjual dari barang barang perusahaan yang berbeda-beda. 

Tinggal masyarakat saja yang membelinya sesuai kebutuhan dan keperluan setiap individu pada saat membeli produk atau barang tersebut.

Kondisi perekonomian dalam masyarakat Indonesia yang beraneka ragam seperti misalnya dalam tingkat penghasilan.

Atau pendapatan, pekerjaan, jabatan, kedudukan dan latar belakang pendidikan yang ditempuh setiap orang. 

Yang mana itu juga dapat menjadi pengaruh dalam taraf hidup manusia yang jadi berbeda-beda. 

Namun, dalam keadaan perekonomian yang berbeda beda itulah masyarakat tetap hidup dalam keharmonisan.

Antar setiap anggota masyarakat yang harus dapat terus dipelihara sebagaimana mestinya. Begitu juga dalam sebaran kekayaan yang dimiliki setiap orang.

Ada yang kaya, ada yang miskin dan ada yang hidup dalam kelas atas, menengah, dan kelas bawah. begitu juga ada masyarakat sebagai petani, pedagang, perkantoran, dan lainnya. 

Nah itulah sekilas penjelasan singkat mengenai harmoni dalam keberagaman ekonomi masyarakat di Indonesia.

Berikut dibawah ini beberapa macam jenis keberagaman ekonomi pada penduduk atau masyarakat di Indonesia dalan kegiatan ekonomi untuk memenuhi kebutuhan hidupnya, yaitu :

2. Keberagaman Perkebunan 

3. Keberagaman Peternakan

6. Keberagaman Pertambangan

7. Keberagaman Perindustrian

8. Keberagaman Perdagangan

Nah itulah sekilas beberapa macam jenis dari keberagaman di ekonomi pada masyarakat Indonesia yang masih ada sampai saat ini.

Tidak hanya keberagaman dalam hal sosial budaya, atau keberagaman ekonomi. Ada juga keberagaman gender yang ada pada masyarakat di Indonesia.

Sejak dulu memang perempuan dikatakan bahwa kodratnya hanya diranah hanya di domestik saja, wanita tak bisa menjalani ke ranah publik. 

Namun, seiringan dengan perubahan dan perkembangan zaman isu tentang kesadaraan gender terus meluas sebagai perjuangan perempuan masuk ke ranah publik. 

Tapi, tetap bukan berarti ia meninggalkan ranah domestiknya seperti merawat anak, melayani suami, dan mengerjakan pekerjaan rumah lainnya. 

Harmoni dalam keberagaman di masyarakat Indonesia saat ini menjadi suatu kondisi yang mana elemen elemen berbeda beda itu menjadi satu, atau menyatu. 

Berjalan tanpa adanya suatu unsur destruktif maupun dominan satu sama lainnya. 

Dengan demikian keberagaman gender pada masyarakat Indonesia mestinya berimbang sesuai dengan kondisi masyarakatnya. 

Jelaskan makna harmoni dalam keberagaman gender yang terjadi pada masyarakat Indonesia. Berikut pembahasannya yaitu :

Dalam keberagaman masyarakat, perempuan mempunyai kesempatan dan peluang yang sama dalam melakukan berbagai kegiatan maupun mengekspresikan dirinya dalam kehidupan sehari hari. 

Baik di bidang sosial budaya, politik, ekonomi, dan lainnya. Keterlibatan perempuan menjadi penting untuk keberlangsungan sebuah negara, bangsa agar gender tidak lagi menjadi penghalang. 

Karena adanya perbedaan antara kaum laki laki dan perempuan. Namun, tetap perempuan mesti dapat meletakan dirinya pada kodrat yang harus juga ditunaikan yaitu merawat anak, melayani suami. 

Begitu juga laki laki dapat semestinya menghormati berbagai ekspresi perempuan dalam wujud kesetaraan gender.

Kesetaraan gender memberikan perempuan dalam ikut peran dan aktif diberbagai kegiatan masyarakat.

Misalnya terlibat dalam olahraga, politik, bisnis atau ekonomi, pendidikan, serta keterlibatan lainnya yang masih dapat dijangkau dan dikerjakan perempuan. 

Sehingga dalam kesetaraan gender ada saling untuk menghormati dan menghargai saling keterlibatan perempuan dalam bidang tersebut.

Nah pada saat sekarang dengan adanya kesetaraan gender. Maka suatu penilaian atau kompetensi maupun kemampuan seseorang dilihat dari kemampuan akademik, atau keahlian yang dimiliki. 

Begitu juga pada melihat keahlian perempuan, tidak lagi berdasarkan gendernya. Melainkan pada kemampuan akademik, keahlian atau keterampilannya. 

Tidak lagi melihat pada jenis kelaminnya. Dengan demikian, perempuan juga dapat terlibat dalam kompetisi diberbagai jabatan dan posisi atau kedudukan penting di kehidupan masyarakat. 

Disinilah juga penting dalam mewujudkan suatu harmonisasi keberagaman gender pada masyarakat Indonesia.

Perkembangan dan kemajuan yang pesat di dalam kehidupan masyarakat. Memberikan perubahan tata nilai, ataupun sosial dalam hal pekerjaan atau profesi.

Hal ini juga terjadi pada perempuan yang mana bisa mengerjakan pekerjaan laki laki. Yang mungkin dulu dianggap tidak wajar.

Tapi dalam perkembangan sekarang, perempuan juga mampu mengerjakan itu, bahkan ada perempuan yang menjadi CEO atau memegang peran penting pada posisi jabatan di perusahaan. 

Nah itulah sekilas penjelasan singkat mengenai harmoni dalam keberagaman gender pada masyarakat di Indonesia.

Demikianlah pembahasan dan penjelasan diatas mengenai Apa yang Dimaksud dengan Harmoni dalam Keberagaman Sosial Budaya, Ekonomi, Gender pada masyarakat Indonesia.

Sumber Rujukan Sosiologi.info : 

Buku PPKn PDF : Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan untuk Kelas IX SMP/MTs | Edisi Revisi 2018 | Kontributor Naskah : Ain Tin Sumartini dan Asep Sutisna Putra | Penerbitan : Pusat Kurikulum dan Perbukuan, Balitbang, Kemendikbud

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA