Berikut ini contoh sumber daya alam yang tidak dapat Diperbarui adalah

Segala sesuatu yang ada di alam ini dan dapat digunakan oleh manusia disebut dengan sumber daya alam. Beberapa keberadaan sumber daya alam nyatanya tidak dapat diperbaharui.

Hal ini disebut sebagai sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui.

Apa itu sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui?

Sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui adalah kekayaan alam yang ada di bumi dan bisa dimanfaatkan untuk berbagai kelangsungan hidup manusia. Sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui dan bisa habis dalam jangka waktu tertentu apabila terus menerus diambil dari alam dan digunakan.

Hal tersebut menunjukan kalau sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui bersifat yang terbatas. Sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui ini merupakan hasil tambang.

Untuk lebih jelasnya, berikut ini Popmama.com telah merangkum 7 contoh sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui. Simak yuk!

1. Logam mulia

Berikut ini contoh sumber daya alam yang tidak dapat Diperbarui adalah
Pixabay/mwewering

Logam mulia adalah istilah ilmu kimia untuk logam-logam yang memiliki ketahanan terhadap korosi dan oksidasi. Umumnya, logam mulia memiliki harga yang mahal karena langka dan sifatnya yang eksklusif karena sangat sulit bereaksi dengan asam.

Beberapa bahan yang termasuk logam mulia antara lain adalah perak, emas, tembaga, platina dan lainnya.

Khusus untuk emas, biasanya paling diminati sebagai bahan baku perhiasan. Bahkan ada pula emas batangan untuk disimpan sebagai investasi orang yang sudah memiliki uang berlebih setelah ia memiliki penghasilan saat memasuki dunia pekerjaan.

Kamu juga bisa menjadi salah satu pemiliknya jika bisa terus semangat dalam belajar dan bekerja.

2. Minyak mentah

Berikut ini contoh sumber daya alam yang tidak dapat Diperbarui adalah
Pixabay/cmafla

Minyak mentah yang berasal dari perut bumi. Minyak mentah ini berasal dari fosil purba yang terperangkap di perut bumi. Cara mendapatkannya yaitu dengan cara melakukan pengeboran.

Minyak mentah yang telah didapatkan dari hasil tambang harus diolah terlebih dahulu agar dapat dimanfaatkan oleh manusia.

Hasil olahan minyak mentah tersebut berupa bensin, solar, minyak tanah, aspal, parafin, kerosin, avtur, diesel, oli, elpiji dan lain sebagainya.

3. Gas alam

Berikut ini contoh sumber daya alam yang tidak dapat Diperbarui adalah
woqod.com

Sama halnya dengan minyak mentah, gas alam pun berasal dari fosil purba yang ada di dalam perut bumi. Tak jarang gas alam ditemukan bersamaan dengan minyak bumi.

Gas alam hasil pertambangan ini biasanya digunakan sebagai pembangkit listrik tenaga uap (PLTU). Tak hanya itu, terkadang hasil tambang yang dihasilkan diolah menjadi cairan agar dapat digunakan sebagai bahan kendaraan.

  1. 3 Cara Mudah Membuat Anak Senang Belajar Matematika, Coba Yuk, Ma!
  2. 7 Alat Makeup untuk Remaja dan Harganya yang Wajib Dimiliki
  3. 7 Masker untuk Perawatan Alami Remaja di Rumah, Mudah dan Murah Lho!

4. Batu bara

Berikut ini contoh sumber daya alam yang tidak dapat Diperbarui adalah
Pixabay/lukaszdylka

Batu bara merupakan salah satu jenis bahan bakar fosil yang berbentuk batuan sedimen yang mudah terbakar. Batu bara terbuat dari tumbuhan purba yang sudah mati berjuta-juta tahun lalu. Tumbuhan tersebut berubah menjadi arang dan batu akibat pengaruh alam.

Keberadaan batu bara ini biasanya dimanfaatkan sebagai bahan bakar industri dan rumah tangga.

5. Nuklir

Berikut ini contoh sumber daya alam yang tidak dapat Diperbarui adalah
Pixabay/ELG21

Keberadaan nuklir sangat terbatas. Hal tersebut membuat nuklir termasuk ke dalam sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui.

Nuklir berasal dari bahan radioaktif berupa uranium yang masuk golongan sebagai mineral tambang. Uranium tersebut nantinya dapat diolah dan bermanfaat untuk pembangkit listrik, rekayasa pangan, penunjang kebutuhan medis dan lain sebagainya.

6. Timah

Berikut ini contoh sumber daya alam yang tidak dapat Diperbarui adalah
Pixabay/inspaceman

Timah berasal dari bijih-bijih timah yang terpendam di dalam perut bumi. Timah sendiri terbagi menjadi dua jenis, yaitu timah celah yang bisa ditemukan pada batuan granit bumi dan timah endapan yang berada di darat, dasar laut serta dasar lembah.

Di Indonesia, keberadaan timah dapat ditemukan di sebelah timur Pulau Sumatera. mulai dari Pulau Kundur di utara, menerus ke Pulau Singkep di selatan, Pulau Bangka, hingga Pulau Belitung.

Timah sangat bermanfaat untuk kehidupan sehari-hari, contohnya yakni sebagai komponen pasta gigi dan pembuatan gigi palsu, komponen pembuatan alumunium foil dan lain-lainnya.

7. Besi

Berikut ini contoh sumber daya alam yang tidak dapat Diperbarui adalah
Pixabay/inspaceman

Besi merupakan sumber daya alam yang berasal dari biji-biji besi. Besi juga merupakan unsur yang banyak ditemukan di bumi berdasarkan massa. Tak hanya itu, besi pun membentuk membentuk sebagian besar bagian inti luar dan dalam bumi. Bahkan, besi menjadi unsur keempat terbesar pada kerak bumi.

Keberadaan besi yang melimpah ini dimanfaatkan oleh manusia untuk bahan bangunan, perkakas rumah tangga dan lain sebagainya.

Itulah beberapa contoh dari sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui. Semoga sebagai manusia yang memanfaatkan sumber daya tersebut kita dapat bijak dalam menggunakannya supaya tidak habis.

Sebab, jika habis kita tak akan bisa menggunakannya lagi. Padahal sumber daya tersebut bermanfaat untuk manusia menjalankan kehidupannya.

Baca juga:

  • 7 Sumber Daya Alam yang Dapat Diperbaharui
  • 7 Cara Tumbuhan Melindungi Diri dari Serangan Predator
  • 9 Fakta Jupiter, Planet Terbesar di Tata Surya

Secara yuridis, pengertian sumber daya alam tercantum dalam Undang-Undang No. 32 Tahun 2009 tentang Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup. Dalam peraturan tersebut, sumber daya alam adalah unsur lingkungan hidup yang terdiri atas sumber daya hayati dan nonhayati yang secara keseluruhan membentuk kesatuan ekosistem.

Definisi lain tercantum dalam “Buku Ajar Pengelolaan Sumber daya Alam dan Lingkungan” oleh Dr. Sarintan Efratani Damanik, M.Si. Sumber daya alam adalah segala sesuatu yang berasal dari alam dan dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan manusia.

Baca Juga

Pemanfaatan sumber daya alam harus dikelola secara baik dan optimal agar dapat menunjang keberlangsungan hidup manusia dan kelestarian ekosistem. Oleh sebab itu, diperlukan perencanaan, pelaksanaan, pemanfaatan dan pengawasan sumber daya alam yang terpadu.

Sumber daya alam dibagi menjadi dua, yaitu sumber daya alam yang dapat diperbaharui dan sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui.

Sumber Daya Alam yang Dapat Diperbaharui

Sumber daya alam yang dapat diperbaharui adalah sumber daya yang terus ada selama penggunaannya tidak dieksploitasi berlebihan. Berdasarkan modul “Sumber Daya Alam dan Pemanfaatannya”, contoh sumber daya alam yang dapat diperbaharui adalah:

1. Air

Air merupakan senyawa yang penting bagi kehidupan di Bumi. Air dapat berasal dari sumur, sungai, danai, dan laut. Manfaat air dapat digunakan untuk kebutuhan sehari-hari, seperti minum, mandi, mencuci, irigasi, pembangkit listrik, serta sarana transportasi dan olahraga.

Advertising

Advertising

Tanah adalah hasil pelapukan atau erosi batuan induk (anorganik) yang bercampur dengan bahan organik. Manfaat sumber daya tanah untuk kehidupan meliputi:

  • Penyedia unsur hara untuk tumbuhan.
  • Penyedia makanan untuk biota tanam.
  • Sebagai habitat hidup dan melakukan kegiatan.
  • Sebagai sumber bahan baku barang kerajinan dan produk rumah tangga.

3. Udara

Udara adalah campuran dari berbagai macam gas yang tidak berwarna dan tidak berbau yang memenuhi ruang. Manfaat udara sebagai sumber daya alam adalah:

  • Membantu penyerbukan bunga.
  • Sebagai sumber untuk bernafas.
  • Sebagai jalur penerbangan pesawat terbang.
  • Saluran komunikasi melalui satelit atau antena.
  • Saluran tenaga gerak.

Baca Juga

Tumbuhan adalah organisme hidup yang tergolong dalam kerajaan tumbuhan (kingdom plantae). Untuk bertahan hidup, beberapa spesies tumbuhan melakukan fotosintesis dengan bantuan cahaya matahari.

Manfaat tumbuhan adalah sebagai bahan makanan, obat-obatan, bahan pewarna alami, penyedap makanan, dan sebagainya.

5. Matahari

Definisi matahari menurut California Institute of Technology adalah bintang yang terdiri dari gas panas yang besar, berputar, dan bersinar. Matahari sama seperti bintang-bintang yang terlihat di langit malam.

Matahari adalah pusat Tata Surya. Matahari bukan massa yang padat dan tidak memiliki batas yang mudah diidentifikasi. Sebaliknya, matahari terdiri dari lapisan yang hampir seluruhnya terdiri dari hidrogen dan helium.

Publikasi National Aeronautics and Space Administration (NASA) menjelaskan, tanpa panas dan cahaya matahari, Bumi akan menjadi bola batu berlapis es yang tidak memiliki kehidupan. Matahari menghangatkan laut, menggerakkan atmosfer, menghasilkan pola cuaca, dan memberi energi kepada tumbuh-tumbuhan hijau sebagai penyedia makanan dan oksigen bagi kehidupan di Bumi.

Sumber Daya Alam yang Tidak Dapat Diperbaharui

Menurut Dr. Sarintan Efratani Damanik, M.Si. dalam bukunya, sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui adalah sumber daya alam yang jumlahnya terbatas karena penggunaannya lebih cepat daripada proses pembentukannya. Apabila digunakan terus menerus, maka sumber daya tersebut akan habis.

Contoh sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui adalah:

1. Minyak Bumi

Pertambangan Minyak Bumi (ANTARA FOTO/Dedhez Anggara/hp.)

Menurut buku “Minyak Bumi Membuat Dunia Terkesima” oleh Yulianus Haryata, minyak bumi merupakan cairan pekat yang berada di lapisan atas kerak Bumi. Untuk mendapatkannya, diperlukan berbagai studi geologi untuk menentukan lokasi sumur minyak.

Selama ratusan tahun, minyak bumi membawa manfaat besar bagi masyarakat di seluruh dunia. Merujuk pada buku “Ensiklopedia Bahan Bakar Minyak” oleh Puja Laksana, minyak bumi berasal dari makhluk hidup yang mati kemudian tertutup lapisan tanah dan batuan.

Minyak bumi merupakan campuran molekul karbon dan hidrogen yang terbentuk dari sedimen sisa-sisa hewan dan tumbuhan yang terperangkap selama jutaan tahun. Karena adanya tekanan dan temperatur dalam kerak Bumi, maka terbentuk reservoir (tempat cadangan) minyak yang berada jauh di bawah permukaan tanah.

Reservoir terjadi karena lapisan batuan yang keras yang disebut cap rock (batuan sarang). terbentuknya minyak bumi melalui proses hidrokarbon di dalam tanah dimulai sekitar tiga juta tahun yang lalu. Proses pembentukan terjadi pada suhu 65-195 derajat celsius pada kedalaman 5.000-12.000 kaki.

Apabila persediaan minyak Bumi menipis atau habis, maka tidak dapat diperbaharui lagi karena proses pembentukannya menunggu hingga berjuta-juta tahun. Oleh karena itu, minyak Bumi termasuk dalam sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui.

Baca Juga

Minyak bumi mentah akan melalui proses pemisahan dan cracking sebelum digunakan. Dalam proses pemisahan ini, pada prinsipnya minyak mentah yang merupakan campuran semua komponen akan dipisahkan masing masing komponennya yang berupa hidrokarbon berdasarkan perbedaan titik didih.

Manfaat minyak bumi adalah:

  • Sebagai bahan bakar untuk memasak.
  • Sumber bahan bakar alat transportasi.
  • Bahan pembuatan atau sintesis senyawa dalam produk cat, kosmetik, plastik, karet, detergen, dan lain sebagainya.
  • Sebagai pelumas atau oli dalam berbagai mesin kendaraan.
  • Bahan membuat lilin untuk  pembuatan batik, pelapis kertas untuk makanan, dan lain sebagainya.
  • Bahan bakar pengapian dalam industri besar, seperti Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU).
  • Bahan untuk aspal dalam pembuatan jalan raya, selain itu juga dapat digunakan sebagai isolator.

2. Batu Bara

Batu bara adalah campuran kompleks dari zat kimia organik yang mengandung karbon, oksigen, dan hidrogen dalam sebuah rantai karbon, menurut buku “Batubara Indonesia” oleh Irwandy Arif.

Secara yuridis, pengertian batu bara tercantum dalam Menurut UU No. 3 Tahun 2020 tentang Perubahan atas Undang-Undang Nomor 4 Tahun 2009 tentang Pertambangan Mineral dan Batubara.

Pengertian batu bara adalah endapan senyawa organik karbonan yang terbentuk secara alamiah dari sisa tumbuh-tumbuhan. Dilansir dari Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral dalam siaran pers nomor 246.Pers/04/SJI/2021, cadangan batu bara Indonesia saat ini mencapai 38,84 miliar ton.

Dengan rata-rata produksi batu bara sebesar 600 juta ton per tahun, maka persediaan cadangan batu bara di Indonesia masih dapat dipakai hingga 65 tahun. Selain cadangan batu bara, masih ada sumber daya batu bara yang tercatat sebesar 143,7 miliar ton.

Merujuk pada buku “Batubara dan Pemanfaatannya” yang diterbitkan Gadjah Mada University Press, pemakaian batu bata di Indonesia terutama ditujukan untuk pembangkit listrik dan pabrik semen. Mulai tahun 1993, Indonesia mengambil langkah untuk menyosialisasikan penggunaan batu bara dalam masyarakat sebagai bahan rumah tangga dan industri kecil.

Manfaat batu bara meliputi:

  • Sebagai bahan bakar pembangkit listrik.
  • Bahan bakar utama bagi produksi baja, semen, pusat pengolahan alumina, pabrik kertas, industri kimia, serta farmasi.
  • Produk-produk hasil sampingan batubara, antara lain sabun, aspirin, zat pelarut, pewarna, plastik, dan fiber.

Baca Juga

Emas adalah unsur kimia dalam tabel periodik yang memiliki simbol Au (aurum) dan nomor atom 79. Emas bukan hanya konduktor panas dan listrik yang baik, namun juga kebal terhadap karat dan korosi karena tidak teroksidasi dengan oksigen.

Logam ini bersifat lunak dan mudah ditempa. Kekerasannya berkisar antara 2,5-3 skala Mohs. Berdasarkan publikasi American Museum of Natural History, emas terbentuk sebagai endapan yang disebut lodes, atau urat, pada batuan yang retak.

Emas juga tersebar di dalam kerak Bumi. Sebagian besar endapan lapisan terbentuk ketika cairan yang dipanaskan bersirkulasi melalui batuan yang mengandung emas, mengambil emas dan memusatkannya di lokasi baru pada kerak.

Selama jutaan tahun, serpihan emas tersapu ke dalam air. Emas berat mengendap di sungai, danau, dan di dasar laut, membentuk endapan plaser. Di sebagian besar kerak Bumi, konsentrasi emas sangat rendah. Rata-rata, satu ton batu dari kerak mengandung 0,005 gram emas dibandingkan dengan 58.000 gram besi.

Manfaat emas adalah sebagai bahan perhiasan dan komoditas yang memiliki nilai ekonomi tinggi. Emas memiliki harga yang mahal karena langka dan produksinya membutuhkan biaya yang tinggi. Harga emas selalu naik karena permintaannya juga naik.

Baca Juga