Apa yang akan terjadi jika kita memblokir kontak WhatsApp?

Apa yang akan terjadi jika kita memblokir kontak WhatsApp?
Aplikasi pesan instan WhatsApp memiliki fitur blokir atau blok. Terdapat sejumlah efek blokir WhatsApp yang perlu Anda ketahui.(Foto: CNN Indonesia/Bisma Septalisma)

Jakarta, CNN Indonesia --

Aplikasi pesan instan WhatsApp memiliki fitur blokir atau blok. Terdapat sejumlah efek blokir WhatsApp yang perlu Anda ketahui.

Fitur blok berguna untuk membekukan pesan atau panggilan dari suatu nomor. Fitur ini dapat bermanfaat bagi Anda untuk menghindari gangguan, mencegah spam, dan mencegah modus penipuan.

Namun, sebelum memutuskan untuk memblokir, pertimbangkan baik-baik karena fitur ini dapat memutus komunikasi dengan nomor tersebut.

Berikut efek blokir WhatsApp yang perlu diketahui.

1. Tidak dapat mengirim pesan

Apa yang akan terjadi jika kita memblokir kontak WhatsApp?
Efek blokir WhatsApp adalah tidak dapat mengirim pesan kepada nomor yang diblokir. Mereka juga tidak bisa mengirim pesan kepada Anda. (Foto: istockphoto/ oatawa)

Nomor WhatsApp yang sudah Anda blokir tidak akan bisa mengirim pesan WhatsApp kepada Anda, baik berupa foto, video, tautan dan lain sebagainya.

Namun, nomor tersebut tetap masih bisa mengirim pesan melalui SMS kepada Anda. Anda juga perlu memblokirnya melalui kontak manual sehingga nomor asing tersebut benar-benar putus akses dan tidak bisa mengirim pesan melalui SMS.

2. Tidak dapat melakukan panggilan

Apa yang akan terjadi jika kita memblokir kontak WhatsApp?
Efek blokir WhatsApp adalah tidak dapat melakukan panggilan telepon maupun video call melalui aplikasi WhatsApp. (Foto: Jeshoots)

Kontak yang sudah diblokir juga tidak bisa melakukan panggilan telepon atau video call melalui WhatsApp kepada Anda.

Namun, nomor tersebut masih dapat melakukan panggilan di luar aplikasi WhatsApp seperti telepon biasa.

3. Tidak bisa mengetahui info online dan last seen

Pada nomor WhatsApp yang tidak diblokir, pengguna kontak bisa saling mengetahui status aktif dengan keterangan online dan kapan terakhir dilihat atau last seen.

Sedangkan pada nomor yang sudah diblokir, Anda dan kontak tersebut sama-sama tidak dapat melihat status online maupun terakhir dilihat.

4. Tidak bisa melihat foto profil dan bio

Efek blokir WhatsApp ini turut memutus akses sehingga nomor yang dibisukan tidak bisa melihat foto profil dan bio Anda.

Sebaliknya, Anda masih tetap bisa melihat pembaruan foto profil atau bio dari nomor yang diblokir apabila mereka tidak memblokir nomor Anda.

5. Daftar kontak

Pada daftar kontak WhatsApp Anda akan muncul tulisan yang memberi tahu bahwa Anda telah memblokir kontak tersebut. Untuk berkirim pesan Anda harus membuka blokir tersebut.

Itulah efek blokir WhatsApp yang perlu diketahui. Pastikan Anda sudah mengetahui efek dan konsekuensinya sebelum menggunakan fitur ini.

(avd/ptj)

[Gambas:Video CNN]

Apa yang akan terjadi jika kita memblokir kontak WhatsApp?

cara memblokir kontak whatsapp

Gridhype.id- Setiap orang memiliki cara masing-masing untuk menjaga privasi.

Hal tersebut juga bisa dilakukan dengan memanfaatkan fitur di media sosial.

Banyak orang yang terkadang merasa terganggu dengan aktivitas orang lain.

Hari ini yang menjadi latar belakang seseorang untuk memblokir kontak orang lain.

Memblokir seringkali menjadi cara paling mudah untuk menghentikan komunikasi tanpa munculnya kerutan atau rasa tidak nyaman.

Namun seseorang bisa saja mengalami beberapa hal apabila memblokir kontak orang lain di WhatsApp.

Apabila memblokir kontak seseorang di WhatsApp, maka anda akan berhenti menerima pesan dan panggilan dari orang tersebut.

Hal itu tetap terjadi meskipun pemilik kontak selalu mengirim panggilan atau pesan.

Namun, pesan dan panggilan yang dikirimkan kepada kita tidak akan diterima.

Baca Juga: Nyesel Baru Tahu, Mulai Sekarang Nggak Perlu Bingung Buka Satu Akun WhatsApp di 2 Handphone yang Berbeda

Dilansir dari tribunnews.com, memblokir kontak seseorang di WhatsApp bisa membuat kita tidak mengetahui informasi pembaruan status mereka.

Kita juga tidak bisa melihat perubahan gambar profil serta keterangan waktu terakhir dilihat.

Memblokir kontak seseorang dari WhatsApp tidak akan menghilangkan kontak tersebut dari ponsel Anda.

Apabila ingin menghilangkan kontak tersebut, maka anda perlu menghapusnya secara manual.

Fitur blokir di WhatsApp tidak akan berlangsung permanen.

Anda bisa kapan pun membuka blokir kontak tersebut.

Perihal aktivitas di sebuah grup yang sama, anda akan tetap melihat pesan yang dikirimkan oleh kontak yang telah anda blokir.

Apabila Anda ingin benar-benar menghindari komunikasi dengan orang tersebut, ada baiknya untuk tidak bergabung pada grup yang sama.

Lantas bagaimana cara memblokir kontak di WhatsApp?

Baca Juga: Dulu Telan Pil Pahit Gegara Dimadu Kiwil, Kini Rohimah Bahagia Sampai Boyong Anak Ketiganya Tinggal di Turki, Terungkap Profesi Suami Baru Tak Kaleng-kaleng

  • Buka aplikasi WhatsApp Selanjutnya klik tanda titik tiga di kanan atas
  • Selanjutnya klik “Setelan”
  • Kemudian klik “Akun”
  • Jika sudah, klik “Privasi”
  • Selanjutnya klik “Kontak yang diblokir”

Setelah itu klik tanda tambah kontak di kanan atas Selanjutnya pilih kontak yang ingin diblokir.

Cara yang lain yakni sebagai berikut:

  • Masuk pada kolom obrolan dengan kontak yang ingin diblokir
  • Selanjutnya klik tanda titik tiga di kanan atas Lalu ketuk “Lainnya”
  • Lalu klik “Blokir” Saat muncul pilihan “Ingin memblokir (nama kontak)?

Baca Juga: Nyesel Baru Tahu Sekarang, Siapa Sangka Ngirim Berkas File Ukuran Besar Lewat WhatsApp Bisa Pakai 3 Cara Mudah ini

(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Video Pilihan

Apakah orang yang kita blokir di WA akan tahu?

Bagi pengguna WhatsApp, fitur 'Blokir' telah menjadi salah satu fitur yang digunakan untuk menyingkirkan kontak atau nomor yang mengganggu. Salah satu hal terbaik tentang fitur blokir ini adalah WhatsApp tidak memberi tahu siapapun tentang tindakan tersebut.

Apa yang terjadi pada kontak WA yang diblokir?

Anda tidak melihat pembaruan foto profil kontak. Pesan yang dikirim kepada kontak yang telah memblokir Anda akan selalu menampilkan satu tanda centang (pesan terkirim) tetapi tidak menampilkan tanda centang kedua (pesan tersampaikan). Panggilan yang Anda coba lakukan tidak akan tersambung.

Apakah nomor WA yang sudah diblokir bisa mengirim pesan?

Meski nomor Anda sudah diblokir, Anda tetap bisa mengirim pesan ke nomor yang bersangkutan melalui grup di mana Anda dan dia tergabung.

Apakah orang yang memblokir kita bisa melihat status kita?

Ciri WA diblokir selanjutnya adalah Anda tidak bisa melihat status WA yang diunggah oleh pengguna yang memblokir Anda. Namun, jika hal ini terjadi, bisa saja kontak tersebut mengatur privasi status WA sehingga hanya bisa dilihat oleh beberapa orang.