Zodiak leo dari tanggal berapa ke tanggal berapa

Banyak orang mengatakan bahwa kita bisa mengenali karakter seseorang berdasarkan zodiaknya. Yup, itu memang betul, Bela. Lewat zodiak, kita bisa mengetahui apa kelebihan dan kekurangan yang kita miliki. Bahkan, kita juga bisa memprediksi bagaimana kehidupan percintaan dan karier di masa depan. Untuk kamu yang lahir antara tanggal 23 Juli sampai 22 Agustus, maka kamu berzodiak Leo. Yuk, simak karakter dan sifat zodiak Leo berikut ini!

Sifat umum

Zodiak Leo memiliki sifat menyenangkan, percaya diri, dan terbuka. Mereka sangat pintar membawa diri dan menghidupkan suasana sehingga mudah menarik perhatian. Selain itu, karakter dan sifat zodiak Leo lainnya ialah mereka selalu penuh semangat, optimis, mudah bergaul, dan cerdas dalam mengambil keputusan. Namun, mereka terkenal memiliki sifat egois dan mendominasi. Ketika jatuh cinta, mereka akan memberikan yang terbaik untuk pasangannya, tapi mereka jika bisa berubah jadi sangat posesif. 

Zodiak leo dari tanggal berapa ke tanggal berapa
Unsplash.com/Roxanne Desgagnes

Karakter positif

Orang-orang yang lahir dalam naungan zodiak Leo biasanya merupakan orang yang percaya diri, optimis, dan penuh semangat. Mereka mampu mencairkan suasana dan mudah bergaul dengan siapa saja. Itulah yang membuat banyak orang menyukainya. Leo juga memiliki sifat yang pantang menyerah dan selalu berusaha mewujudkan apa yang mereka inginkan. Satu lagi, Leo juga cerdas dan tenang dalam mengambil suatu keputusan. 

Karakter negatif

Selain beberapa karakter positif, Leo juga memiliki sifat negatif yang nggak bisa ditutupi. Leo terkenal sebagai pribadi yang egois, sampai nggak jarang mereka menyakiti orang-orang di sekitarnya. Mereka juga cenderung posesif dan mudah cemburu pada pasangannya. Selain itu, Leo merupakan sosok haus akan perhatian sehingga mereka lebih sering mendominasi dalam kehidupan tanpa memikirkan orang lain. 

Percintaan

Zodiak leo dari tanggal berapa ke tanggal berapa
Unsplash.com/Daryn Stumbaugh

Dalam hal percintaan, Leo adalah sosok yang cukup setia. Mereka akan memberikan yang terbaik pada pasangannya. Satu hal yang paling dibenci oleh Leo adalah nggak diperhatikan. Agresif dan posesif merupakan sifat utama dari pemilik zodiak berlambang singa ini. Mereka sangat cocok berpasangan dengan Sagitarius, Aries, dan Gemini. Sebaliknya, mereka nggak cocok jika mendapatkan pasangan berzodiak Capricorn, Taurus, dan Scorpio.

Karier

Seperti lambang zodiaknya, yakni raja hutan, Leo selalu berambisi ingin menguasai dunia dan jadi orang nomor satu. Dengan rasa percaya diri yang cukup tinggi, Leo dilahirkan menjadi seorang pemimpin. Leo dapat bekerja dengan baik, apalagi jika pekerjaan mereka mendapat sorotan atau memiliki kekuasaan. Karier yang cocok bagi Leo ialah presiden, pejabat pemerintah, pemimpin perusahaan, pemandu wisata, musisi, dan agen real estate. 

Keuangan

Zodiak leo dari tanggal berapa ke tanggal berapa
Unsplash.com/Jacek Dylag

Orang berzodiak Leo biasanya memiliki selera tinggi pada kualitas barang yang mereka beli. Biasanya, leo lebih memilih membeli barang branded dengan harga mahal, daripada barang dengan merek lain yang setipe. Maka dari itu, mereka kerap kehabisan uang sebelum akhir bulan hanya untuk memenuhi keinginannya berbelanja barang mewah. Waduh!

Kesehatan

Pemilik zodiak Leo sering mengalami gejolak emosi hingga membuat mereka merasakan sakit hati yang lebih dalam dari zodiak lainnya. Kondisi ini membuat mereka rentan terhadap masalah yang berhubungan dengan jantung dan aliran darah. Mereka juga sering mengalami masalah punggung. Untuk mengatasinya, cobalah ambil napas dalam-dalam untuk membantu menurunkan rasa cemas dalam diri.

Artis berzodiak Leo

Zodiak leo dari tanggal berapa ke tanggal berapa
Instagram.com/claurakiehl

Rupanya, banyak juga selebriti dan orang ternama yang lahir dalam naungan zodiak Leo. Dari Indonesia ada Cinta Laura dan Gilang Dirga yang sama-sama berulang tahun pada 17 Agustus. Selain itu, ada juga Chelsea Olivia, Jessica Mila, dan Stefan William. Sementara dari dunia Hollywood, ada Jennifer Lawrence, Ben Affleck, Chris Hemsworth, dan Daniel Radcliffe. Kemudian dari dunia K-Pop, Tiffany 'SNSD', Sunye 'Wonder Girls', dan G-Dragon 'BIGBANG' adalah artis berzodiak Leo.

Zodiak merupakan lingkaran imajiner di langit yang dibagi menjadi dua belas tanda perbintangan, menurut KBBI. Jumlahnya yang sama dengan bulan dalam setahun menjadikan zodiak disesuaikan dengan bulan-bulan tersebut. Tapi penghitungannya tidak menyesuaikan per bulan, melainkan agar bergeser sedikit sehingga dalam satu bulan biasanya bersinggungan dengan dua zodiak.

Mengutip situs Allure, zodiak juga dikenal sebagai astrologi dan kerap digunakan sebagai penghitungan berbagai hal. Mulai dari kepribadian, keuangan, hingga masalah percintaan. Kita mengenalnya sebagai ramalan zodiak.

Namun, perlu dicatat bahwa tidak ada zodiak paling baik, semua memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing.


Zodiak pun dibagi ke dalam empat elemen, yakni udara, api, air, dan bumi. Dalam artikel ini, kita akan membahas mengenai urutan zodiak berdasarkan bulan, mulai dari yang pertama hingga yang terakhir.

Urutan Zodiak Berdasarkan Bulan

1. Aries (21 Maret-19 April)

Zodiak pertama adalah Aries. Aries termasuk ke dalam elemen api. Orang dengan zodiak ini dikenal berani dan ambisius. Mereka suka tantangan.

2. Taurus (20 April-20 Mei)

Zodiak berikutnya adalah Taurus. Taurus termasuk ke dalam elemen bumi. Simbolnya menyerupai banteng. Orang dengan zodiak ini biasanya suka ketenangan.

3. Gemini (21 Mei-20 Juni)

Gemini termasuk ke dalam elemen udara. Orang dengan zodiak ini biasanya bersikap spontan, jail, dan punya rasa penasaran yang tinggi.

4. Cancer (21 Juni-22 Juli)

Cancer termasuk ke dalam elemen air. Simbol zodiak ini adalah kepiting. Biasanya orang dengan zodiak ini memiliki intuisi yang tinggi.

5. Leo (23 Juli-22 Agustus)

Kembali ke elemen api, zodiak berikutnya adalah Leo. Simbolnya singa. Orang dengan zodiak ini biasanya berapi-api dan penuh semangat.

6. Virgo (23 Agustus-22 September)

Virgo termasuk ke dalam elemen bumi dan direpresentasikan dengan kesuburan tanah. Orang dengan zodiak ini perfeksionis dan konsisten.

7. Libra (23 September-22 Oktober)

Libra termasuk ke dalam elemen udara dan simbolnya adalah timbangan. Orang dengan zodiak ini dikenal adil dan menyukai keharmonisan.

8. Scorpio (23 Oktober-21 November)

Scorpio termasuk ke dalam elemen air dan simbolnya berupa kalajengking. Orang dengan zodiak ini dikenal dinamis dan misterius.

9. Sagittarius (22 November-21 Desember)

Sagittarius merupakan zodiak yang masuk ke elemen api. Simbolnya pemanah. Orang dengan zodiak ini dikenal suka petualangan.

10. Capricorn (22 Desember-19 Januari)

Capricorn merupakan zodiak yang termasuk elemen bumi. Simbolnya adalah kambing laut. Orang dengan zodiak ini memiliki kemampuan emosional dan material yang baik.

11. Aquarius (20 Januari-18 Februari)

Aquarius bukan elemen air, melainkan udara. Namun, simbol zodiak ini berupa wadah air yang melambangkan kehidupan. Orang dengan zodiak ini dikenal inovatif dan progresif.

12. Pisces (19 Februari-20 Maret)

Zodiak terakhir adalah Pisces, yang merupakan elemen air. Orang dengan zodiak ini dikenal sensitif, memiliki intuisi tinggi, dan empatik.

Itulah ke-12 urutan zodiak berdasarkan bulan. Yang manakah zodiakmu, detikers? Oh ya, berbagai sifat yang dituliskan di atas tidak bersifat mutlak, ya. Sebab, sifat manusia sangat dinamis dan dipengaruhi oleh banyak faktor selain tanggal lahir, seperti budaya, agama, didikan orang tua, dan lain-lain. Semoga bermanfaat!

Zodiak Leo kapan?

ZODIAK, VICTORYNEWS-Orang yang lahir di tanggal 22 Juli hingga 22 Agustus adalah pemilik zodiak Leo. Lambang zodiak Leo adalah singa dan berelemen api.

Apa zodiak semua bulan?

Berikut urutan zodiak berdasarkan tanggal lahir:.
Capricorn (22 Desember - 19 Januari) ♑ ... .
2. Aquarius (20 Januari - 18 Februari) ♒ ... .
Pisces (19 Februari - 20 Maret) ♓ ... .
4. Aries (21 Maret - 19 April) ♈ ... .
Taurus (20 April - 20 Mei) ♉ ... .
6. Gemini (21 Mei - 20 Juni) ♊ ... .
7. Cancer (21 Juni - 22 Juli) ♋ ... .
8. Leo (23 Juli - 22 Agustus) ♌.

Leo cocok dengan zodiak apa saja?

Karena itulah, salah satu zodiak yang cocok dengan Leo juga sama-sama berasal dari elemen api yaitu zodiak Aries. Kedua zodiak ini memiliki karakter yang kuat dan berani dalam mengambil keputusan serta tindakan. Sebagai pasangan, zodiak Leo dan zodiak Aries memiliki banyak kesamaan dan saling mendukung.

Leo orang yang seperti apa?

KOMPAS.com - Dilambangkan dengan singa, Leo merupakan sosok yang loyal, humoris, total melakukan sesuatu, punya jiwa kepemimpinan, dan optimistis. Leo juga dikenal dengan sifatnya yang terbuka sehingga memudahkan mereka ketika membangun pertemanan.