Kalimat berikut yang termasuk kalimat deklaratif adalah

tirto.id - Secara garis besar, kalimat deklaratif adalah kalimat yang bersifat ringkas dan jelas. Kalimat imperatif bersifat memerintah. Sementara kalimat interogatif mengandung pertanyaan.

Menurut buku SMA kelas X berjudul Bahasa Indonesia Ekspresi Diri dan Akademik terbitan Pusat Kurikulum dan Perbukuan, Balitbang Kemdikbud (2014), kalimat imperatif adalah kalimat yang mengandung perintah.

Kalimat imperatif berfungsi untuk meminta atau melarang seseorang untuk melakukan sesuatu. Secara umum, berdasarkan Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) daring, imperatif bersifat memerintah atau memberi komando; mempunyai hak memberi komando; bersifat mengharuskan.

Terdapat tiga cara dalam mewujudkan kalimat imperatif, yaitu:

Kalimat berikut yang termasuk kalimat deklaratif adalah

  1. Kalimat terdiri atas predikat verbal dasar, atau adjektiva, atau pun frasa preposisional saja yang sifatnya taktransitif.
  2. Kalimat lengkap yang berpredikat verbal taktransitif atau transitif.
  3. Kalimat yang dimarkahi oleh berbagai kata tugas modalitas kalimat.

Sedangkan kalimat deklaratif adalah kalimat yang berisi pernyataan. Selain itu, kalimat deklaratif berfungsi untuk memberikan informasi atau berita tentang sesuatu.

Sementara kalimat interogatif adalah kalimat yang berisi pertanyaan. Kalimat interogatif berfungsi untuk meminta informasi tentang sesuatu. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) daring, interogatif berarti menunjukkan atau mengandung pertanyaan. Berdasarkan artinya, dapat disimpulkan kalimat interogatif merupakan bentuk kalimat yang mengandung dan menunjukkan sebuah pertanyaan.

Contoh Kalimat Imperatif, Deklaratif, dan Interogatif

1. Imperatif

  • (a) Kenali si petugas!
  • (b) Pahami kesalahan Anda!
  • (c) Pastikan tuduhan pelanggaran!
  • (d) Jangan serahkan kendaraan atau STNK begitu saja!
  • (e) Terima atau tolak tuduhan!

2. Deklaratif

  • (a) Pengendara yang ditilang mengenali petugas yang menilang.
  • (b) Pengendara memahami kesalahannya.
  • (c) Pengendara memastikan tuduhan pelanggaran.
  • (d) Pengendara tidak menyerahkan kendaraan atau STNK begitu saja kepada petugas.
  • (e) Pengendara menerima atau menolak tuduhan.

3. Interogatif

  • (a) Apakah Anda mengenali petugas?
  • (b) Apakah Anda memahami kesalahan Anda?
  • (c) Dapatkah Anda memastikan tuduhan pelanggaran?
  • (d) Mengapa Anda menyerahkan kendaraan atau STNK begitu saja kepada petugas?
  • (e) Siapakah yang menerima atau menolak tuduhan?

Baca juga:

  • Apa itu Kalimat Imperatif, Pengertian dan Contohnya?
  • Apa itu Kalimat Interogatif dan Contohnya?
  • Apa itu Kalimat Persuasif, Ciri-ciri dan Contohnya?

Baca juga artikel terkait KALIMAT DEKLARATIF atau tulisan menarik lainnya Ega Krisnawati
(tirto.id - ega/ale)


Penulis: Ega Krisnawati
Editor: Alexander Haryanto
Kontributor: Ega Krisnawati

Subscribe for updates Unsubscribe from updates

JAKARTA, celebrities.id - Contoh kalimat deklaratif dan imperatif perlu kamu ketahui agar bisa membedakan dalam penggunaannya sehari-hari.

Baca Juga : 50 Contoh Kalimat Persuasi yang Bisa Diterapkan Sehari-hari

Kalimat deklaratif dan imperatif termasuk dalam jenis kalimat yang dibedakan berdasarkan fungsinya. Secara umum, kalimat deklaratif berisi informasi. Sementara, kalimat imperatif berisi perintah.

Bagi kamu yang ingin memahami lebih dalam, berikut ini celebrities.id telah merangkum dari beberapa sumber, Rabu (3/8/2022) terkait pengertian dan contoh kalimat deklaratif dan imperatif.

Pengertian Kalimat Deklaratif dan Imperatif

Baca Juga : 10 Contoh Kalimat Efektif Singkat, Jelas dan Padat

Kalimat deklaratif dapat diartikan sebagai suatu kalimat yang berisikan sebuah informasi yang bersifat satu arah. Umumnya, kalimat deklaratif tidak memerlukan respons dari lawan bicara. Banyak orang menyebut bahwa kalimat deklaratif adalah kalimat pernyataan yang bermaksud sebagai pemberitahuan saja.

Berbeda dengan kalimat imperatif yang menyatakan kalimat perintah, menyuruh dan melakukan sesuatu. Dengan kata lain kalimat imperatif sifatnya merupakan sebuah keharusan yang bertujuan memberi perintah untuk melakukan sesuatu kepada orang lain. Ciri-ciri kalimat imperatif dapat dikenali dengan pemberian tanda seru ada setiap kalimatnya.

Contoh Kalimat Deklaratif dan Imperatif

Baca Juga : 40 Contoh Kalimat Simpleks dan Kompleks Lengkap Pengertian

Bagi kamu yang belum memahami secara menyeluruh pengertian dari kalimat deklaratif dan imperatif, berikut ini beberapa contoh kalimat deklaratif dan imperatif.

Contoh Kalimat Deklaratif

  1. Teh hijau mengandung banyak antioksidan tinggi dan baik untuk mencegah penyakit kanker.
  2. Ayah barusan menabrak sepeda motor yang baru saja melintas.
  3. Bapak sedang memperbaiki komputer Paris yang sudah rusak.
  4. Sejumlah rumah terbakar habis di daerah Kampung Grubug.
  5. Kepolisian meminta densus 88 untuk bersama menjaga negara Indonesia bebas teroris.
  6. Naas pencuri motor ini ditangkap dan dipukuli oleh warga setempat yang mempergokinnya.
  7. Korupsi dana aksi cepat tanggap telah di tangkap oleh KPK.
  8. Sebuah mobil menabrak sepeda motor pagi tadi pukul 06.00 WIB.
  9. Sejumlah kepolisian menggerebek sebuah tempat bermain judi.
  10. Maling mobil tertangkap tangan siang tadi dan dihabisi oleh warga tanpa ampun.

Contoh Kalimat Imperatif

  1. Tolong matikan lampu!
  2. Budi, tolong buatkan kopi untuk Fikri!
  3. Tolong ambilkan buku itu!
  4. Tolong hargai yang sedang bicara di depan!
  5. Mari kita rapikan tempat ini!
  6. Minta perhatiannya sebentar teman-teman!
  7. Mari kita melestarikan hutan!
  8. Rapikan buku-buku yang berserakan di meja!
  9. Carilah pekerjaan yang layak dan halal!
  10. Mari kita makan siang bersama!

Editor : Oktiani Endarwati

PEMERINTAH PROVINSI JAWA TENGAHDINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAANSEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 7SEMARANGJalan Simpang Lima, Kota Semarang Kode Pos 50241 Telepon 024-8311532Faksimile 024-8447649 Surat Elektronik[emailprotected]PENILAIAN TENGAH SEMESTER (PTS) SEMESTER GANJILBERBASIS KOMPUTERSMK NEGERI 7 (STM PEMBANGUNAN) SEMARANGTAHUN PELAJARAN 2019/2020Kompetensi Keahlian: Semua Kompetensi KeahlianHari: RabuMata Pelajaran:Bahasa IndonesiaTanggal: 25 September 2019Kelas: XI ( Dua Belas )Waktu: 90 MenitPetunjuk Umum :1.Tulislah terlebih dahulu Nomor Peserta dan Identitas Anda pada lembar jawaban yang disediakan sesuaipetunjuk yang diberikan oleh Pengawas menggunakan pena/ballpoint.2.Untuk menjawab Soal Pilihan Ganda, gunakan pena/ballpoint untuk menyilang pada hurufA, B, C, D atau E pada lembar jawaban yang telah disediakan.3.Untuk menjawab Soal Uraian, gunakan pena/ballpoint dalam menuliskan jawaban pada lembar jawabanyang telah disediakan.4.Selama pelaksanaan PTSBK tidak diperkenankan bertanya atau minta penjelasan mengenai jawaban soalyang diujikan kepada siapapun termasuk kepada Pengawas.5.Dilarang menggunakan kalkulator, HP, Kamus dan alat bantu lain dalam menjawab soal PTSBK6.Periksaa dan bacalah soal-soal dengan teliti sebelum Anda menjawabnya.7.Laporkan kepada Pengawas bila terdapat tulisan yang kurang jelas, rusak atau jumlah soal kurang.8.Jumlah soal sebanyak 40 butir, terdiri dari soal pilihan ganda9.Dahulukan mengerjakan soal-soal yang Anda anggap mudah.10.UnggahHasil Pekerjaan ke alamatsitusyang di sediakan Panitia.11.Periksa pekerjaan Anda sebelum diserahkan kepada Pengawas dan ke luar ruangan.Petunjuk Khusus :A.Soal Pilihan Ganda1.Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat dengan memberi tanda silang (X) pada salah satu pilihanjawaban A, B, C, D, E pada lembar jawaban yang disediakan.2.Apabila ada jawaban yang Anda anggap salah, dan Anda ingin memperbaikinya, tidak diperbolehkanmenggunakancorrection pen (tipe-x)atau penghapus, melainkan dengan cara seperti di bawah ini :Semula:ABCDEDibetulkan menjadi:ABCDESELAMAT BEKERJAKURIKULUM 2013SOAL UTAMA SMKDOKUMEN NEGRASANGAT RAHASIA