Contoh faktor penghambat mobilitas sosial kebudayaan

Contoh faktor penghambat mobilitas sosial kebudayaan

Poin soal yang ditanyakan adalah faktor penghambat mobilitas sosial

Dalam buku Struktur dan Mobilitas Sosial karya Purwasih (2019: 51), dijelaskan bahwa terdapat 3 faktor penghambat terjadinya mobilitas sosial.

Pertama, sistem lapisan sosial yang tertutup. Sistem pelapisan sosial tertutup dalam masyarakat dapat menghambat kemungkinan individu melakukan mobilitas sosial naik. Misalnya, dalam masyarakat feodal, hanya keturunan bangsawan yang dapat mendudukin lapisan sosial kelas atas. Sementara rakyat kecil tetap menempati lapisan sosial kelas bawah.

Kedua, kemiskinan. Sebagian besar masyarakat miskin merasa kesulitan untuk menaikkan kelas sosialnya karena terbentur minimnya biaya. Kemampuan menjalankan usaha dan menyekolahkan anak ke jenjang yang lebih tinggi terbatas karena minimnya dana yang dimiliki.

Ketiga, kebudayaan masyarakat. Adakalanya masyarakat bersikap tertutup pada perubahan yang terjadi karena pengaruh dari luar kebudayaannya. Golongan masyarakat ini biasanya masih memegang teguh adat-adat dan tradisinya. Oleh karena itu, masyarakat sulit melakukan mobilitas sosial karena tidak mau menerima perubahan yang ada.

Jika seseorang terhambat melakukan mobilitas sosial karena tidak mampu membiayai pendidikannya maka hal tersebut disebabkan oleh faktor kemiskinan. 
 

Sebagai makhluk sosial yang dinamis, manusia pasti akan mengalami perubahan dalam hidupnya, baik secara horizontal maupun meningkat. Hal ini memungkinkan terjadinya mobilitas sosial, yakni perpindahan status seseorang atau sekelompok di dalam suatu struktur sosial masyarakat.

Namun, kecenderungan mengalami mobilitas di masyarakat ini terkadang tidak berjalan dengan baik. Ada masyarakat yang bisa dengan mudah mengalaminya, tapi ada juga berbagai hal yang menghalangi terjadinya proses gerak sosial di dalam masyarakat. Kira-kira faktor apa saja yang menjadi penghambat mobilitas sosial di masyarakat?

Ada beberapa faktor yang bisa menjadi penghambat mobilitas sosial dan sering kali dijumpai di masyarakat antara lain, faktor kemiskinan, faktor diskriminasi, maupun faktor keadaan politik yang tidak stabil.

Faktor Kemiskinan

Kemiskinan dapat menjadi penghambat mobilitas sosial di masyarakat. Hal ini dikarenakan keadaan ekonomi yang kurang baik atau buruk akan membuat seseorang kesulitan untuk mendapatkan pendidikan, pelatihan, ataupun modal usaha yang diperlukan untuk memiliki kehidupan yang lebih baik. Kondisi ini akan lebih sulit jika seseorang tidak memiliki keinginan untuk mengubah status sosial yang dimilikinya.

(Baca juga: Dampak Mobilitas Sosial, Positif dan Negatif)

Namun, bukan berarti seseorang yang memiliki kondisi ekonomi sulit tidak bisa berubah. Hanya saja mereka membutuhkan dorongan atau upaya ekstra dari diri sendiri maupun saluran lainnya untuk mengubah status sosial demi kesejahteraan hidup dan kemudahan dalam mengakses kebutuhan hidupnya.

Faktor Diskriminasi

Diskriminasi adalah pembedaan perlakuaan kepada orang lain berdasarkan suatu faktor. Faktor yang mempengaruhi diskriminasi pada seseorang atau kelompok antara lain karena warna kulit, suku bangsa, agama, keadaan ekonomi serta keadaan sosial.

Diskriminasi menyebabkan orang yang terdiskriminasi sulit untuk melakukan mobilitas sosial. Sebagai warga negara Indonesia, maka kita harus memiliki sikap toleransi dan menghormati terhadap perbedaan yang terdapat di Indonesia, sehingga Indonesia bisa menjadi negara yang kuat dan damai.

Faktor Keadaan Politik yang Tidak Stabil

Peristiwa yang terjadi di tahun 1998 pada akhir masa orde baru merupakan salah satu contoh dari keadaan politik yang tidak kondusif. Kondisi ini membuat masyarakat cemas karena hilangnya sosok pemimpin yang disegani, dan mengancam keamanan masyarakat. Sehingga, dalam kondisi ini masyarakat sulit untuk melakukan mobilitas sosial.

Grace Eirin Kamis, 14 Oktober 2021 | 11:45 WIB

Contoh faktor penghambat mobilitas sosial kebudayaan

Inilah faktor penghambat terjadinya mobilitas sosial di masyarakat. (Freepik)

Bobo.id - Mobilitas sosial tidak dapat terjadi di masyarakat karena adanya faktor penghambat. 

Masih ingatkah kamu apa yang dimaksud dengan mobilitas sosial? 

Mobilitas sosial adalah perpindahan posisi seseorang atau sekelompok orang dari lapisan yang satu ke lapisan yang lain. 

Misalnya, seseorang yang mengalami perubahan kedudukan status sosial baik dari yang lebih rendah ke yang lebih tinggi, maupun sebaliknya. 

Mobilitas sosial yang biasanya ditemukan di sekitar kita adalah adanya kenaikan pangkat atau status sosial pada seseorang. 

Baca Juga: Apa yang Dimaksud dengan Mobilitas Sosial? Ini Pengertian dan Bentuknya

Contoh, seorang guru naik pangkat menjadi kepala sekolah. Ini merupakan contoh mobilitas vertikal. 

Contoh mobilitas horizontal adalah ketika seorang kepala sekolah pindah dari satu sekolah ke sekolah yang lain. 

Namun, mobilitas sosial ini juga bisa tidak terlaksana karena beberapa faktor penghambat. 

Apa saja faktor penghambat tersebut? Yuk, simak penjelasannya. 


Page 2


Page 3

Contoh faktor penghambat mobilitas sosial kebudayaan

Freepik

Inilah faktor penghambat terjadinya mobilitas sosial di masyarakat.

Bobo.id - Mobilitas sosial tidak dapat terjadi di masyarakat karena adanya faktor penghambat. 

Masih ingatkah kamu apa yang dimaksud dengan mobilitas sosial? 

Mobilitas sosial adalah perpindahan posisi seseorang atau sekelompok orang dari lapisan yang satu ke lapisan yang lain. 

Misalnya, seseorang yang mengalami perubahan kedudukan status sosial baik dari yang lebih rendah ke yang lebih tinggi, maupun sebaliknya. 

Mobilitas sosial yang biasanya ditemukan di sekitar kita adalah adanya kenaikan pangkat atau status sosial pada seseorang. 

Baca Juga: Apa yang Dimaksud dengan Mobilitas Sosial? Ini Pengertian dan Bentuknya

Contoh, seorang guru naik pangkat menjadi kepala sekolah. Ini merupakan contoh mobilitas vertikal. 

Contoh mobilitas horizontal adalah ketika seorang kepala sekolah pindah dari satu sekolah ke sekolah yang lain. 

Namun, mobilitas sosial ini juga bisa tidak terlaksana karena beberapa faktor penghambat. 

Apa saja faktor penghambat tersebut? Yuk, simak penjelasannya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Faktor penghambat mobilitas sosial – Mobilitas sosial merupakan suatu perpindahan status sosial sekelompok orang atau individu ke status yang lain. Mobilitas sosial atau gerak sosial juga sering terjadi di sekitar kita, baik itu mobilitas sosial secara vertikal atau secara horizontal.

Dalam kehidupan bermasyarakat, kecenderungan mengalami mobilitas sosial berbeda-beda, ada masyarakat yang dengan cepat dan mudah mengalami mobilitas sosial, tetapi ada juga masyarakat yang cenderung sulit mengalami mobilitas sosial. 

Terdapat beberapa faktor yang mempengaruhi terjadinya mobilitas sosial, baik itu faktor pendorong mobilitas sosial atau malah faktor penghambatnya juga. Dalam artikel ini akan khusus dibahas mengenai apa saja faktor-faktor yang menghambat terjadinya mobilitas sosial di masyarakat.

(baca juga faktor penghambat perubahan sosial)

Contoh faktor penghambat mobilitas sosial kebudayaan

Faktor Penghambat Mobilitas Sosial

Di bawah ini akan dijelaskan apa saja faktor-faktor penghambat mobilitas sosial beserta contoh dan penjelasannya.

Kemiskinan

Faktor penghambat mobilitas sosial yang utama adalah faktor ekonomi atau kemiskinan. Bagi masyarakat miskin, mencapai status sosial tertentu merupakan hal yang sulit untuk dilakukan karena kondisi ekonomi yang masih memprihatinkan.

Kemiskinan dapat membatasi kesempatan bagi seseorang untuk berkembang dan mencapai suatu sosial tertentu. Oleh karena itu masalah kemiskinan penduduk menjadi masalah yang harus segera diselesaikan oleh pemerintah suatu negara.

Diskriminasi Kelas

Faktor penghambat berikutnya adalah adanya diskriminasi kelas atau kelompok. Diskriminasi berarti membeda-bedakan terkait bangsa, suku, ras, agama, atau golongan tertentu. Hal ini rentan terjadi pada negara atau wilayah yang sangat beragam.

Hal ini terjadi karena adanya pembatasan suatu organisasi tertentu dengan berbagai syarat dan ketentuan, bisa juga hanya untuk kelas atau kelompok tertentu saja. Diskriminasi kelas ini membuat mobilitas sosial jadi terhambat.

Agama

Faktor agama juga menjadi salah satu faktor yang mempengaruhi mobilitas sosial jadi terhambat. Dalam agama, seseorang tidak dibenarkan dengan sebebas-bebasnya dan sekehendak hatinya berpindah agama untuk mencapai status tertentu.

Contoh lain bisa dilihat di India, yang menggunakan sistem kasta. Adanya sistem ini membuat seseorang dari kasta rendah tidak bisa naik ke kasta tinggi, sehingga agama juga mampu menghambat terjadinya gerak sosial.

Perbedaan Ras

Perbedaan ras juga jadi salah satu faktor penghambat mobilitas sosial. Hal ini juga masih berkaitan dengan faktor diskriminasi kelas di atas, namun untuk faktor ini lebih ditekankan pada perbedaan ras dan suku seseorang dalam lingkungan masyarakat.

Contohnya sempat terjadi di Afrika Selatan, di era kekuasaan ras kulit putih, yang tidak memberi kesempatan pada ras kulit hitam untuk duduk di kursi pemerintahan, hingga dikenal dengan sistem apartheid.

Jenis Kelamin

Perbedaan gender atau jenis kelamin tentu juga turut menghambat terjadinya gerak sosial di masyarakat. Masih banyak yang setuju anggapan bahwa pria dipandang lebih tinggi derajatnya dan cenderung menjadi lebih mudah berpindah daripada wanita.

Pria dianggap lebih mudah dalam mendapat prestasi, kekuasaan, status sosial, dan kesempatan-kesempatan untuk meningkatkan status sosialnya, dibandingkan kaum wanita.

Pengaruh Sosial yang Kuat

Berikutnya ada faktor pengaruh sosial yang kuat yang bisa menghambat terjadinya mobilitas sosial dalam masyarakat. Hal ini berkaitan dengan tradisi dan adat istiadat sosial yang sudah tumbuh dan berkembang dalam kelompok masyarakat tertentu.

Sosialisasi yang sangat kuat dalam masyarakat adalah salah satu faktor penghambat mobilitas sosial, terutama jika berkaitan dengan nilai-nilai dan adat yang berlaku dalam masyarakat.

Perbedaan Kepentingan

Adanya perbedaan kepentingan juga mampu menjadi faktor penghambat mobilitas sosial. Misalnya jika terjadi perbedaan kepentingan antar individu dalam suatu organisasi menyebabkan masing-masing individu saling bersaing untuk memperebutkan sesuatu.

Perbedaan kepentingan seringkali menimbulkan sikap saling menghambat satu sama lain dalam mencapai tujuannya. Akibatnya mobilitas sosial akan terhambat dikarenakan adanya perbedaan kepentingan tersebut.

Nah itulah 7 faktor penghambat mobilitas sosial beserta contoh dan penjelasannya. Faktor-faktor penghambat tersebut meliputi faktor kemiskinan, diskriminasi kelas, agama, perbedaan ras, jenis kelamin, pengaruh sosial yang kuat, serta adanya perbedaan kepentingan.