Cara menghubungkan postingan instagram ke facebook

Merdeka.com - Dengan popularitas Instagram yang meroket, saat ini sudah banyak sekali pengguna Facebook yang bermigrasi ke Instagram. Namun banyak juga yang masih bertahan di platform besutan Mark Zuckerberg tersebut, dan menggunakan keduanya bersamaan.

Nah, jika Anda adalah salah satunya, tentu berpikir untuk melakukan posting secara bersamaan di dua platform sekaligus adalah hal yang efektif. Melakukan upload dengan memilih foto dan menuliskan konten di dua platform pasti terasa menjemukan.

Facebook sendiri memberikan fitur untuk memposting ke Instagram secara langsung. Berikut cara dan ulasannya yang merdeka.com kutip dari berbagai sumber.

Persyaratan

Cara menghubungkan postingan instagram ke facebook

Ternyata, untuk melakukan posting silang seperti ini ada persyaratan. Pertama, fitur ini hanya bisa dilakukan oleh laman Facebook bisnis saja. Untuk personal tidak bisa. Lebih jauh, fitur ini juga terbatasi untuk versi desktop atau website, sehingga versi mobile tidak bisa.

Selain itu semua, fitur Stories tidak bisa diposting bersamaan di dua platform meskipun keduanya memang punya fitur Stories. Terakhir, Posting foto bersamaan ini hanya terbatasi untuk satu foto, tidak bisa lebih dari satu foto.

Posting dari Facebook ke Instagram

Cara menghubungkan postingan instagram ke facebook

Untuk memposting konten dari Facebook ke Instagram, Anda harus menautkan akun Instagram Anda ke akun laman Facebook bisnis Anda. Jika sudah, posting silang baru bisa dilakukan.

Dengan melakukan ini, Anda tidak bisa melakukan posting dari Instagram ke Facebook. Untuk melakukan ini, Anda harus melakukan sebaliknya yakni menautkan akun Facebook Anda ke Instagram.

Berikut langkahnya:

  1. Buka Facebook dan klik Settings
  2. Di menu sebelah kiri, klik Instagram
  3. Klik tombol Login dan Sign in ke akun Instagram Anda


Nah, ketika selesai, Anda berarti sudah selesai menghubungkan Instagram Anda dengan Facebook. Untuk memposting, ini langkah yang harus dilakukan:

  1. Klik Page di pojok kanan atas laman
  2. Klik di kotak untuk memposting konten, dan di situ Anda telah melihat tombol posting ke Instagram
  3. Tambahkan hanya satu foto, dan isi konten tulisan sesuka Anda
  4. Terakhir, klik share

Cara Putus Instagram dari Facebook Anda

Cara menghubungkan postingan instagram ke facebook

Jika Anda sudah tak ingin melakukan posting silang lagi, Anda bisa memutusnya. Berikut langkahnya:

  1. Buka Facebook
  2. Klik Setting, lalu Apps, dan pilih Instagram
  3. Di bagian bawah dari pop up screen yang akan muncul, klik Remove Apps
  4. Jendela pertanyaan "Remove Instagram?" akan muncul. Jika Anda ingin menghapus juga posting Instagram hasil posting silang dari Facebook, centang kotak Delete all your Instagram Activities
  5. Jika sudah sesuai keinginan Anda, klik remove

Risiko

Cara menghubungkan postingan instagram ke facebook

Tidak ada risiko berarti ketika Anda melakukan posting silang dari Facebook ke Instagram. Justru, fitur ini cukup membantu.

Namun perlu diingat, Anda harus memastikan bahwa konten Anda bisa dikonsumsi dua belah audience di masing-masing platform. Hal ini mengingat Facebook dan Instagram memiliki demografi pengguna yang sangat jauh berbeda.

Kedua terkadang posting silang ini tak berhasil karena kesalahan teknis. Seringkali di salah satu platform konten tidak terposting. Kadang Anda akan mendapatkan notifikasi jika posting tak berhasil. Namun lebih baik cek dan ricek terlebih dahulu setelah posting agar Anda bisa pastikan sendiri posting silang ini berhasil atau tidak.

Aplikasi ini juga dirancang dengan sangat mudah, untuk mengunggah postingan ke beberapa jejaring sosial saudaranya, yaitu Facebook.

Berikut beberapa cara untuk menghubungkan Instagram dengan media sosial lain.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

- Untuk membagikan foto Instagram ke jejaring sosial lain, pengguna sebelumnya harus menautkan akun tersebut ke media sosial lain.

- Ketuk ikon profil pada akun Instagram, kemudian diikuti dengan ikon menu di kanan atas.

- Pilih Pengaturan > Akun > Berbagi ke aplikasi lain.

Lihat Juga :

Cara menghubungkan postingan instagram ke facebook

Instagram Eror, Netizen Dongkol Tak Bisa Foto Story-Feed Tak Muncul

Pilih akun yang ingin pengguna tautkan dan masukkan informasi login. Anda dapat menautkan sejumlah media sosial meliputi Facebook, Twitter, dan Tumblr.

Sebagai informasi, jika Anda menautkan ke Facebook, aplikasi tersebut sudah memiliki informasi ke akun Anda, karena Facebook dan Instagram adalah bagian perusahaan yang sama.

Sekarang, Anda dapat mengaturnya sehingga foto yang Anda posting ke Instagram secara otomatis juga akan diposting ke akun media sosial lain. Berikut caranya:

Lihat Juga :

Cara menghubungkan postingan instagram ke facebook

Instagram Minta Pengguna Lakukan Refresh Jika Alami Eror

Cara Bagikan Postingan Ke Media Sosial Lain

- Di aplikasi Instagram, pilih tanda plus di bagian atas layar.

- Pilih 'Posting' lalu pilih gambar yang ingin Anda bagikan, lalu Ketuk Berikutnya.

- Terapkan filter dan pengeditan apa pun yang Anda inginkan pada foto. Ketuk Berikutnya .

- Di layar terakhir sebelum posting foto, Anda akan memiliki opsi untuk menulis keterangan, menandai orang, dan menambahkan lokasi.

- Anda juga akan melihat daftar layanan media sosial utama saat ini Facebook, Twitter, dan Tumbler bersama dengan layanan lain yang telah Anda tautkan ke akun Instagram Anda.

Bagaimana cara menyinkronkan IG dengan FB?

Menambahkan akun Instagram dan Facebook ke Pusat Akun yang sama.
Ketuk atau foto profil Anda di kanan bawah untuk membuka profil..
Ketuk di kanan atas, lalu ketuk Pengaturan..
Di bagian bawah, ketuk Pusat Akun..
Ketuk Tambahkan akun Facebook atau Tambahkan akun Instagram, lalu ikuti petunjuk di layar..

Kenapa tidak bisa menautkan IG ke fb?

Berikut ini adalah penyebab terjadi Instagram tidak bisa login dengan Facebook. Memasukkan nama atau password yang tidak sesuai. Akun tidak aktif atau di blokir. Aplikasi Instagram di HP kamu tidak kompatibel.

Apakah Instagram selalu terhubung dengan Facebook?

Pada akun Instagram, setiap unggahan sudah bisa terhubung langsung dengan Facebook, membuat konten yang Anda unggah akan otomatis masuk ke dalam laman Facebook. Hal ini, bisa dilakukan dengan cara menghubungkannya melalui pengaturan.

Bagaimana cara menghubungkan akun Instagram?

Instagram.com dari browser seluler Ketuk foto profil Anda di kanan bawah untuk membuka profil. Ketuk nama pengguna di bagian atas layar. Ketuk Login ke Akun yang Sudah Ada. Masukkan nama pengguna dan kata sandi akun yang ingin Anda tambahkan.