Bagaimanakah cara melindungi dan melestarikan kupu-kupu yang terancam punah di indonesia

POJOKMADURA.COM-Selamat belajar adik-adik. Kali ini kita akan membahas tentang jawaban tema 3 subtema 2 kelas 4 SD MI.

Sumber pembelajaran yang digunakan adalah Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 edisi revisi 2017 untuk kelas 4 SD MI.

Sebelum menyimak jawaban tema 3 subtema 2 kelas 4 SD MI pada halaman 48,49, 50, 52 dan 53 tentang Keberagaman Makhluk Hidup di Lingkunganku, mari kita perhatikan hal berikut.

Adik-adik disarankan untuk menjawab soal-soal terlebih dahulu sesuai kemampuan yang dimiliki.

Oleh karena itu, mintalah bantuan kepada orang dewasa untuk mengoreksi hasil jawaban adik-adik tadi.

Sejatinya, kunci jawaban ini hanya sebagai pemandu adik-adik dalam belajar. Jawaban ini juga bisa dijadikan bahan untuk membandingkan jawaban adik-adik.

Dikutip Pojokmadura.com dari PortalJember.com “Kunci Jawaban Tema 3 Kelas 4 Halaman 48, 49, 50, 52, 53 Subtema 2, Keberagaman Makhluk Hidup di Lingkunganku” pada Rabu, 22 September 2021.

Baca Juga: Kabar Baik Wisata Coban Sewu atau Tumbuk Sewu akan Segera Dibuka Kembali, Ini Penjelasan dari Ibu Khofifah

Kunci jawaban tema 3 kelas 4 SD MI halaman 48

Tulis paling sedikit 4 pertanyaan tentang burung cenderawasih di atas!

Berikanlah pertanyaan tersebut kepada teman di sebelahmu untuk dijawab. Diskusikanlah jawabannya.

Di bawah ini adalah alternatif jawaban yang bisa dijadikan panduan untuk menemukan jawaban versi adik-adik sendiri seperti berikut.

Alternatif jawaban:

1. Apa nama lain dari burung cendrawasih?

2. Di mana saja habitat burung cendrawasih?

3. Jenis burung cendrawasih apakah yang tinggal di Papua?

4. Mengapa burung cendrawasih termasuk hewan langka?

Baca Juga: Giring Nidji Lontarkan Hujatan Kepada Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria: Tidak boleh saling menyalahkan

Kunci jawaban tema 3 kelas 4 SD MI halaman 49-50

Jelaskan mengapa burung cenderawasih menjadi salah satu sumber daya alam yang menjadi kebanggaan rakyat Papua dan dilestarikan.

Alternatif jawaban:

Burung Cenderawasih menjadi salah satu sumber daya alam yang menjadi kebanggaan rakyat Papua dan dilestarikan karena bulunya yang sangat indah.

Selain itu, burung cenderawasih merupakan spesies endemik yang hanya terdapat di pulau Papua, dan memiliki peran penting dalam adat budaya suku-suku di Papua. Keberadaan burung cenderawasih kian lama kian terancam.

Keberadaan burung cenderawasih kian lama kian terancam. Apa yang menyebabkan hal tersebut terjadi?

Alternatif jawaban: Keberadaan burung cendrawasih semakin terancam karena adanya perburuan liar yang memanfaatkan keindahan bulu burung cendrawasih.

Apa yang bisa dilakukan untuk menjaga kelestarian burung cenderawasih?

Alternatif jawaban:

Yang bisa dilakukan untuk menjaga kelestarian burung Cendrawasih adalah sebagai berikut.

1. Melestarikan habitat burung Cendrawasih

2. Menindak pelaku perburuan burung Cendrawasih

3. Melakukan penangkaran burung Cendrawasih

Bagaimana kaitan antara perilaku manusia dengan kelangkaan burung cenderawasih?

Baca Juga: Masuk Starting Eleven, Eduardo Siap Menjadi Kreator Serangan Real Madrid Saat Menjamu Real Mallorca

Deskripsikan!

Alternatif jawaban:

Burung cenderawasih tidak akan punah jika manusia tidak memburu burung cenderawasih.

Maka, perilaku manusia sangat berkaitan dengan burung cenderawasih.

Untuk mempertahankan burung cenderawasih, dibuka suaka margasatwa untuk melindungi hewan-hewan yang punah. Manusia harus selalu bekerja sama untuk melindungi dan melestarikan hewan-hewan yang punah.

Bagaimana pendapatmu tentang perilaku manusia tersebut?

Alternatif jawaban: Perilaku tersebut adalah perilaku yang buruk dan tidak boleh dicontoh.

Sesama makhluk hidup, manusia seharusnya bisa saling melindungi.

Apa akibatnya jika burung cenderawasih punah?

Alternatif jawaban: Jika burung Cenderawasi punah, maka keberagaman satwa indonesia akan berkurang. Mungkin generasi yang akan datang hanya bisa menyaksikan keindahan burung Cenderawasih hanya melalui gambarnya saja.

Apa saranmu agar kelestarian burung cenderawasih tetap terjaga?

Alternatif jawaban: Agar kelestarian burung Cenderawasih tetap terjaga, diperlukan adanya kesadaran bahwa keanekargaman hewan harus dilestarikan dan tidak digunakan untuk kepentingan segelintir orang saja.

Baca Juga: Jadwal TV Hari Ini, Rabu 22 September 2021: RCTI, GTV, MNCTV dan Indosiar

Kunci jawaban tema 3 kelas 4 SD MI halaman 52

Tahukah kamu manfaat kupu-kupu? Kupu-kupu membantu penyerbukan tanaman. Hal ini tentunya bermanfaat untuk kelestarian tanaman tersebut.

Bersama temanmu, jawablah pertanyaan berikut.

1. Apa akibatnya apabila kupu-kupu punah?

Alternatif jawaban: Jika kupu-kupu punah, maka kelestarian tanaman juga terganggu karena berkurangnya hewan yang membantu penyerbukan tanaman.

2. Apa yang bisa kamu lakukan untuk melindungi kupu-kupu?

Alternatif jawaban: Untuk melindungi kupu-kupu dapat dilakukan dengan cara menjaga kelestarianya dengan cara tidak memanfaatkan kupu-kupu sebagai barang hiasan.

3. Di mana kupu-kupu hidup? Jelaskan.

Alternatif jawaban: Kupu-kupu hidup di dataran tinggi dan di dataran rendah atau di daerah yang bayak terdapat tanaman berbunga.

Baca Juga: Lesty Kejora Mulai Ngidam, Inilah Pernyataan Daneil Eddy Ayah Rizky Billar

Kunci jawaban tema 3 kelas 4 SD MI halaman 53

*Ayo Renungkan*

• Sebutkan hal penting yang kamu pelajari.

Alternatif jawaban: Hal penting yang saya pelajari salah satunya adalah poster yang berisi ajakan untuk menyayangi dan merawat hewan.

• Sikap apa yang dapat kamu aplikasikan dalam kehidupan sehari-hari. Jelaskan.

Alternatif jawaban:

1. Memperbanyak pengetahuan tentang satwa

2. Tidak mendukung kegiatan yang merusak lingkungan

3. Menjaga lingkungan sekitar

4. Mengunjungi taman nasional

5. Menanam tumbuhan lokal

6. Melindungi hewan langka

Baca Juga: Kegiatan Bersama Orang Tua, Jawaban Tema 3 Subtema 1 Kelas 4 SD MI

*Kerja Sama dengan Orang Tua*

Untuk mengetahui daur hidup tumbuhan kacang, tanamlah biji kacang hijau di rumah bersama orang tuamu! Letakkan dalam gelas plastik bening bekas yang telah diberi kapas, lalu letakkan beberapa butir kacang hijau di atasnya.

Tingkatkan rasa tanggung jawabmu dengan menyiram dan merawatnya setiap hari. Catatlah pertumbuhan biji kacang hijau tersebut selama 6 hari dalam tabel berikut.

Di bawah ini adalah alternatif jawaban yang bisa dijadikan panduan untuk menemukan jawaban versi adik-adik sendiri seperti berikut.

Alternatif jawaban:

Bagaimanakah cara melindungi dan melestarikan kupu-kupu yang terancam punah di indonesia

Contoh tabel pertumbuhan biji kacang hijau selama 6 hari (PortalJember.com/ShahidAnggi)

Itulah kunci jawaban tema 3 kelas 4 SD dan MI halaman 48, 49, 50, 52, dan 53 Subtema 2, Keberagaman Makhluk Hidup di Lingkunganku.

Jangan lupa belajar ya adik-adik. Semoga bermanfaat.***

Disclaimer:

1. Konten ini dibuat untuk membantu orang tua dalam membimbing anak dalam belajar, selayaknya dijelaskan proses penemuan jawaban, bukan hanya hasil akhir.

2. Jawaban bersifat terbuka, dimungkinkan bagi siswa dan orang tua mengeksplorasi jawaban lebih baik.

3. Artikel ini tidak mutlak menjamin kebenaran jawaban.

(Ilham Maulana Al-ayubi/PortalJember.com)


Page 2


Page 3


Page 4


Page 5


Page 6


Page 7


Page 8


Page 9

  • Kupu-kupu berperan ekologis sebagai serangga penyerbuk bunga tanaman untuk berbuah dengan menghisap nektar bunga sehingga menjaga keseimbangan ekosistem
  • Jenis kupu-kupu di Indonesia sangat banyak mencapai 2500 jenis, dan jumlah ini hanya kalah dari Brazil dan Peru. Akan tetapi penelitian tentang kupu-kupu di Indonesia masih kalah dibandingkan dengan Singapura, Malaysia, dan Thailand
  • Kupu-kupu memiliki fase hidup dari telur, ulat, kepompong kemudian bertransformsi menjadi kupu-kupu. Manusia pada umumnya jijik saat dengan ulat. Namun sebaliknya, banyak orang yang menyukai kupu-kupu.
  • Keanekaragaman jenis kupu-kupu di Indonesia pada saat ini mengalami ancaman kepunahan. Penyebabnya yaitu alih fungsi lahan, perburuan, dan penggunaan pestisida yang berlebihan.

Warna sayapnya beragam, menjadi organ penting yang digunakan untuk terbang. Keberadaanya aktif dikala siang hari (diurnal). Geraknya lambat berpindah dari bunga satu ke bunga lain sembari menghisap nektar atau sari bunga untuk di bawa ke sarangnya.

Dia lah kupu-kupu, dikenal sebagai serangga penyerbuk tanaman. Kehadiranya dapat membantu bunga-bunga berkembang menjadi buah. Sehingga, bagi petani, dan orang pada umumnya, serangga dengan nama latin Rhopalocera ini sangat bermanfaat untuk membantu jalannya penyerbukan pada sari bunga di berbagai macam tanaman.

Kupu-kupu mempunyai dua antena yang ada di kepala. Ujung antena kupu-kupu sedikit membulat yang disebut dengan antenna club. Berfungsi sebagai indra pencium bau nektar bunga dan keseimbangan.

Sehingga kupu-kupu berperannya ekologis sangat penting dalam melestarikan tanaman dan menjaga kelangsungan ekosistem. Sisi lain, ketika dalam fase ulat yang tergolong ke dalam ordo Lepidoptera ini kehadiranya banyak diketahui sebagai hama yang rakus memakan tanaman.

Tidak hanya tanaman semusim yang dimakan, namun juga daun-daun pohon buah-buahan dan pohon pada umumnya bisa habis dimakan dalam waktu singkat oleh ulat, terutama pada jenis-jenis ngengat yang menjadi hama pertanian yang akut.

baca : Nama Ani Yudhoyono Abadi Bersama Kupu-kupu

Bagaimanakah cara melindungi dan melestarikan kupu-kupu yang terancam punah di indonesia
Salah satu jenis kupu-kupu saat hinggap di rerumputan di kawasan pertanian di Dusun Mencorek, Kecamatan Brondong, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur. Foto: Falahi Mubarok/ Mongabay Indonesia

Proses Perkembangan

Umumnya, orang banyak yang merasa jijik dengan ulat. Namun sebaliknya, banyak orang yang menyukai kupu-kupu. Keduanya merupakan makhluk yang sama, berasal dari telur kemudian menetas menjadi ulat. Setelah itu berubah menjadi kepompong. Kemudian seiring berjalannya waktu kepompong terus tumbuh sampai siap mengeluarkan sayap, lalu akhirnya bermetamorfosis menjadi kupu-kupu.

Imti Yazil Wafa, peneliti dan pengamat kupu-kupu dari Sahabat Alam Indonesia, menjelaskan saat proses bertelur, kupu-kupu akan meletakkan telurnya secara periodik sampai telurnya habis. Kemudian telurnya akan menetas dalam 3-5 hari, tergantung spesiesnya. Dan kecendrungannya semakin besar ukuran maka akan semakin lama.

Sementara itu, pada fase ulat membutuhkan waktu antara 1 – 1,5 bulan. Sedangkan fase pupa atau kepompong durasinya antara 1-2 minggu, lama fase ini juga tergantung pada spesies kupu-kupunya.

baca juga : Hidup Berwarna Edo Prayoga Sejak Terpikat Kupu-kupu

Bagaimanakah cara melindungi dan melestarikan kupu-kupu yang terancam punah di indonesia
Serangga yang memiliki nama latin Rhopalocera ini kehadiranya dapat membantu bunga-bunga berkembang menjadi buah. Foto: Falahi Mubarok/ Mongabay Indonesia

Yazil melanjutkan ketika masa kawin terdapat perbedaan antara jantan dan betina. Jantan membutuhkan waktu sekitar 3 hari untuk siap mengawini atau membuahi betina. Hal ini dikarenakan kupu-kupu jantan perlu waktu untuk mematangkan spermanya terlebih dahulu. Sementara, kupu-kupu betina setelah keluar dari kepompong langsung siap dibuahi.

“Kupu-kupu di Indonesia bisa berproduksi, setiap tahun. Hanya ada beberapa jenis kupu-kupu yang populasinya mengalami kenaikan sepanjang tahun. Berbeda dengan daerah yang mempunyai empat musim,” katanya saat dihubungi Mongabay Indonesia, Senin (01/06/2020).

Pria alumni Biologi Universitas Negri Malang ini melanjutkan kupu-kupu memiliki banyak peran di alam, selain sebagai penyerbuk bunga, juga bertugas sebagai penyedia makanan bagi predator dan tumbuh-tumbuhan.

Kemudian dari sisi seni, biasanya juga bisa dijadikan sumber inspirasi manusia untuk membuat lukisan, buku-buku, pantun dan juga lagu. Dari sisi psikologi, lanjutnya, manusia bisa merasa tenang dan senang melihat keindahan sayap kupu-kupu. “Secara pribadi saya menyukainya karena setiap fasenya sangat menarik untuk diteliti, masih banyak rahasia,” ujarnya.

menarik dibaca : Laboratorium Ini Miliki Koleksi Lebih 72.000 Kupu-kupu Papua

Bagaimanakah cara melindungi dan melestarikan kupu-kupu yang terancam punah di indonesia
Bagi petani, kupu-kupu sangat bermanfaat untuk membantu jalannya penyerbukan pada sari bunga di berbagai macam tanaman. Foto: Falahi Mubarok/ Mongabay Indonesia

Jenis kupu-kupu di Indonesia, menurut Yazil, sangat banyak mencapai 2500 jenis, dan jumlah ini hanya kalah dari Brazil dan Peru. Sehingga masih banyak kesempatan untuk mempelajari keragamannya.

Namun demikian, lanjutnya, jika dibandingkan dengan negara lain seperti Singapura, Malaysia, dan Thailand, di Indonesia pengetahuan tentang kupu-kupu masih belum banyak terungkap.

“Sekarang ini sudah mulai banyak yang mengamati. Perkembangannya mulai bagus. Di Jawa sendiri kita memiliki 600 spesies,” katanya. Tapi sejauh ini, berdasarkan data yang dikumpulkan dari kawan-kawannya baru sekitar 400-an jenis yang terindentifikasi. Hal ini dikarenakan ada kupu-kupu yang keberadaannya sampai sekarang sulit ditemukan.

baca juga : Mengintip Kupu-kupu Raja dari Sibolangit

Bagaimanakah cara melindungi dan melestarikan kupu-kupu yang terancam punah di indonesia
Keberadaan serangga dengan nama latin Rhopalocera dalam melestarikan tanaman dan menjaga kelangsungan ekosistem. Foto: Falahi Mubarok/ Mongabay Indonesia

Ancaman Populasi

Keanekaragaman jenis kupu-kupu di Indonesia pada saat ini mengalami ancaman kepunahan. Ancaman itu menurut Tonny Soehartono dan Ani Mardiastuti, (2003) dalam Pelaksanaan konvensi CITES di Indonesia disebabkan oleh alih fungsi lahan, diantaranya menjadi kawasan pertanian.

Hal itu menyebabkan keanekaragaman jenis tumbuhan mengalami penurunan yang berdampak pada penurunan keanekaragaman jenis kupu-kupu. Di habibat yang belum terdegradasi terutama di area konservasi umumnya akan lebih tinggi daripada habitat yang berubah fungsi.

Tidak hanya itu, selain kehilangan habitat, menurut Yazil, ancaman lain yang menyebabkan kupu-kupu berkurang yaitu adanya perburuan yang masih marak. Penggunaan pestisida yang berlebihan juga sangat mempengaruhi keberadaanya semakin menurun.

“Karena faktor yang paling penting dari kupu-kupu ini adalah tumbuhan inangnya, atau tumbuhan dari pakan ulatnya. Dan ini tidak sembarangan tumbuhan,” katanya. Jadi, lanjutnya, spesies kupu-kupu ini spesifik terhadap tumbuhannya. Sedangkan tumbuhan ini bagi manusia kebanyakan masih belum banyak dimanfaatkan. Sehingga banyak yang dibabat.

baca juga : Mengagumi Kupu-kupu Barong, Raksasa Cantik Endemik Bali

Bagaimanakah cara melindungi dan melestarikan kupu-kupu yang terancam punah di indonesia
Saat proses bertelur, umumnya, kupu-kupu membutuhkan waktu tiga sampai lima hari. tergantung ukuran besar-kecilnya. Foto: Falahi Mubarok/ Mongabay Indonesia

Untuk itu, agar populasi kupu-kupu tidak terus menurun dia menyarankan agar setiap orang menghadirkan kembali kupu-kupu di sekitar rumah. Caranya dengan menanam tumbuhan yang merupakan inangnya. Juga mengurangi penggunaan pestisida. Dan kampanye konservasi hutan.

Selain itu, kupu-kupu langka juga perlu dilindungi, karena ada kolektor kupu-kupu terutama dari luar negeri yang berani membeli dengan harga mahal. “Pengetahuan masyarakat tentang kupu-kupu yang dilindungi masih kurang. Untuk itu warga perlu diingatkan untuk memelihara kelestariannya demi keseimbangan dan keanekaragaman alam,” tutupnya.

Bagaimanakah cara melindungi dan melestarikan kupu-kupu yang terancam punah di indonesia
Ada beberapa faktor yang menyebabkan penurunan populasi kupu-kupu, diantaranya seperti alih fungsi lahan, perburuan, dan penggunaan pestisida secara berlebihan. Foto: Falahi Mubarok/ Mongabay Indonesia