Apakah yang dimaksud dengan isp jelaskan

Pengertian ISP– Jaringan internet merupakan jaringan komputer global, dengan adanya jaringan internet ini semua informasi yang kita butuhkan bisa kita dapatkan dengan sangat cepat dan dengan biaya yang murah. Untuk mengakses jaringan internet ini kita semua membutuhkan koneksi internet, dimana koneksi internet ini bisa kita dapatkan dengan cara berlangganan pada ISP. Apa itu pengertian ISP? Fungsi ISP untuk apa? dan contoh-contoh ISP yang ada di Indonesia apa saja? Insya Allah Blog Berbagi Informasi dan Tips Terbaru ini akan membahasnya secara tuntas pada kesempatan posting kali ini.

Pengertian ISP

ISP merupakan kependekan dari Internet Service Provider yaitu sebuah perusahaan atau badan usaha yang menyediakan layanan jasa sambungan internet dan jasa lainnya yang berhubungan. ISP memiliki infrastruktur telekomunikasi yang terkoneksi ke internet dimana ISP nantinya akan membagi kapasitas koneksi internet yang dimilikinya kepada para pelanggan yang membutuhkan jasa koneksi internet. Itulah pengertian ISP yang paling benar. Biasanya sistem langganan yang diterapkan oleh ISP adalah sistem langganan tiap bulan meskipun saat ini banyak sekali provider telekomunikasi yang menerapkan sistem berlangganan dengan sistem berbasis quota.

Berdasarkan pengertian ISP diatas maka keberadaan sebuah ISP memang sangat dibutuhkan saat ini, tentunya kehandalan sebuah ISP nantinya akan mempengaruhi kecepatan koneksi internet yang kita miliki. Oleh karena itu sebelum anda memilih berlangganan dengan ISP tertentu ada beberapa hal yang harus anda perhatikan yaitu :

1. Kecepatan transfer data
Sesuai dengan pengertian ISP diatas, jika anda akan berlangganan layanan ISP maka anda harus mengetahui berapa kecepatan transfer data maksimal yang ditawarkan oleh ISP tersebut. Semakin cepat transfer data yang ditawarkan menunjukkan ISP tersebut semakin handal

2. Jenis modem yang digunakan
Jenis modem yang digunakan oleh pihak ISP untuk sambungan internet pelanggannya juga menunjukkan kehandalan dari ISP tersebut, pilihlah ISP yang menawarkan modem digital untuk sambungan internet dengan menggunakan kabel serta modem yang sudah support teknologi 3G untuk sambungan internet menggunakan wireless.

3. Rasio jumlah sambungan internet ke pelanggan
Perhatikan pula rasio jumlah sambungan dibagi jumlah pelanggannya, untuk shared connection idealnya 1 sambungan maksimal untuk 10 pelanggan untuk menghindari koneksi internet yang lambat.

4. Fitur tambahan ISP biasanya tidak hanya menawarkan layanan jasa sambuangan internet saja, tetapi juga menawarkan fitur-fitur tambahan sebagai nilai plus dari ISP tersebut. Anda harus jeli mnemperhatikan fitur yang ditawarkan semakin banyak fitur yang ditawarkan menunjukkan ISP tersebut semakin handal

Pengertian ISP diatas semoga saja bisa menambah wawasan anda tentang ISP yang merupakan penyedia jasa layanan sambungan internet, berikut ini adalah contoh-contoh ISP yang ada di Indonesia.

Internet Service Provider atau lebih dikenal dengan penyelenggara jasa internet adalah perusahaan yang menyelenggarakan jasa sambungan internet dan jasa lainnya yang berhubungan. ISP ini mempunyai jaringan baik secara domestic maupun internasional sehinga pelangan atau pengguna dari sambungan yang disediakan oleh ISP dapat terhubung ke jaringan internet global. Jaringan di sini berupa media transmisi yang dapat mengalirkan data yang dapat berupa kabel (modem, sewa kabel, dan jalur lebar), radio, maupun VSAT. Untuk mendapatkan akses internet, sebuah komputer harus menggunakan jasa perusahaan penyedia layanan internet (ISP).

Dengan jasa ini kita bisa mendapatkan jalur internet (online) setelah menghubungkan computer kita dengan computer servernya. Adapun isi dari ISP ini adalah orang dan peralatan-peralatan yang diperlukan untuk memberikan service koneksi internet kepada pelanggan-pelanggannya. Peralatan-peralatan tersebut biasanya berupa server, router, dan lain sebagainya. ISP ini biasanya menerapkan biaya bulanan kepada pelanggan-pelanggannya. Hubungan ini biasanya dibagi menjadi dua kategori, yaitu:

  • Dial-up (“kabel”) : Hubungan dial-up sekarang banyak ditawarkan secara gratis atau dengan harga murah dan membutuhkanpenggunaan kabel telepon biasa.
  • Jalur lebar (“Broadband”) : Hubungan ini dapat berupa non-kabel, internet satelit. Broadband dibandingkan dengan modem memiliki kecepatan yang jauh lebih cepat dan selalu “on”, namun lebih mahal.

Adapun layanan dari ISP ini biasanya dapat dikategorikan menjadi dua bagian yaitu:

  • Dial on demand internet : Contoh layanannya adalah : Telkomnet instant dari Telkom, layanan-layanan dial-up dan ISP yang lain, juga beberapa layanan dari ISP wireless local.
  • Dedicated internet : Contoh layanannya adalah : layanan dari Channel 11, ERA AKSES, Speedy dari Telkom dan layanan-layanan dari ISP wireless local.

Kelebihan dan kekurangan ISP Wire kabel dan ISP Wireless. Sebagai contoh, kita ambil salahsatu ISP Telkom yang sudah sering kita dengar dengan nama speedy.

1. Speedy

Kelebihan :

  • Murah meriah
  • 90% daerah di Indonesia sudah terkover
  • Tidak ada investasi apa-apa (karena semua peralatan dipinjamkan dari Telkom)
  • Dll.

Kekurangan:

  • Lambat
  • Banyak Trauble
  • Tergantung dari bagus-jeleknya saluran telepon di daerah Anda
  • Pelayanan kurang professional
  • Dll

2. Wireless

Kelebihan:

  • Kalau lagi bermasalah biasanya dikasih tahu kemana harus sharenya
  • Cukup cepat kalau lagi tidak hujan
  • Relatip murah (untuk penggunaan computer diatas 5 unit)
  • Pelayanan professional
  • Dll

Kekurangan:

  • Mudah dibajak
  • Kecepatannya bergantung dengan cuaca, kalau lagi hujan kecepatannya kurang
  • Investasi awal mahal (karena ISP tidak meminjamkan tower)
  • Harus pilih-pilih ISP
  • Tergantung jarak lokasi kita ke gelombang terdekat (semakin jauh jaraknya, semakin tinggi tower yang dibangun)
  • Tergantung halngan yang ada disekitar
  • Dll.

Pengertian ISP (Internet Service Provider) – Bagi beberapa orang yang sudah terbiasa menggunakan jaringan internet, tentunya istilah ISP sudah bukan hal yang asing lagi. Setiap orang yang menggunakan jaringan internet pastinya akan menggunakan ISP. Meskipun ISP selalu digunakan, namun masih banyak orang yang tidak tahu dengan apa itu ISP Internet Service Provider. Karena kebanyakan mereka itu hanya sekedar menggunakan saja tanpa memahaminya. Maka dari itulah dalam pembahasan ini kami akan membahas tentang apa yang dimaksud ISP (Internet Service Provider) agar teman-teman yang belum tahu, bisa tahu tentang apa yang dimaksud dengan Internet Service Provider (ISP). Supaya bisa lebih memahaminya, di sini selain kami jelaskan tentang definisi Internet Service Provider (ISP), juga kami jelaskan tentang fungsi ISP Internet Service Provider, cara kerja ISP Internet Service Provider, jenis-jenis ISP (Internet Service Provider), dan contoh ISP di indonesia.

Pengertian ISP (Internet Service Provider)

ISP adalah singkatan dari Internet Service Provider artinya penyelenggara jasa internet yang merupakan produsen yang memberikan jasa layanan akses internet atau media komunikasi informasi yang berbasis online. ISP ini mempunyai jaringan yang luas, baik itu secara domestik maupun secara internasional sehingga para penggunanya bisa terkoneksi dengan jaringan internet global. Jaringan tersebut merupakan media transmisi yang dapat mengalirkan data-data dari satu tempat ke tempat lain. Media transmisi ini bisa berupa kabel, modem dan jalurnya, VSAT atau radio.

Atau secara singkatnya pengertian dari ISP adalah sebuah badan atau perusahaan yang menghubungkan komputer melalui saluran komunikasi ke server ISP yang telah terhubung ke Internet atau bisa dikatakan sebagai penyedia layanan jasa Internet.

Kembali ke Menu Pembahasan ↑

Jelaskan fungsi ISP (Internet Service Provider)? Fungsi dan tugas utama dari ISP (Internet Service Provider) adalah sebagai perusahaan penyedia layanan koneksi internet bagi masyarakat umum. Apabila tidak ada produk ISP, mungkin kita tidak akan dapat menikmati akses jaringan internet seperti yang bisa kita nikmati sekarang ini.

Untuk lebih jelasnya, berikut ini adalah peranan dan fungsi ISP:

  • ISP sebagai perusahaan penyedia layanan jasa koneksi internet.
  • Sebagai perusahaan penyedia perangkat modem untuk dial-up koneksi internet.
  • Sebagai penghubung pengguna internet ke gateway internet terdekat.
  • Sebagai media penghubung pengguna jasa internet dengan layanan informasi yang ada pada www (World Wide Web).
  • Sebagai media yang dapat membantu pengguna jasa untuk melakukan aktivitas download dan upload data dari internet.
  • Sebagai penyedia untuk homepage.

Kembali ke Menu Pembahasan ↑

Jelaskan cara kerja dengan ISP (Internet Service Provider)? Setelah pengguna layanan ISP melakukan permintaan akses internet kepada pihak ISP, maka selanjutnya ISP akan merouting jaringannya ke perangkat yang dimiliki oleh pengguna, seperti acces point, modem dan juga handphone. Kemudian, pengguna dapat menggunakan dan menikmati akses internet di perangkat yang dimilikinya, bahkan dapat memilih jenis jaringan mana yang akan digunakan sesuai dengan kebutuhan.

Kembali ke Menu Pembahasan ↑

Sebutkan jenis pelayanan koneksi internet yang dilakukan oleh ISP? Berikut ini adalah jenis pelayanan koneksi internet yang dilakukan oleh ISP di Indonesia.

1. Dial-Up-Connection

ISP jenis ini merupakan yang paling umum digunakan pada bisnis warnet, di mana pengguna tidak dikenai biaya secara terus menerus tetapi sesuai dengan waktu penggunaan pengguna ketika terhubung ke jaringan internet. Dial-up-connection menggunakan modem dan kabel telepon untuk dapat terhubung ke internet. Akses dial-up ini umumnya digunakan untuk: personal dial-up, corporate dial-up, LAN dial-up ISDN dan Night server access.

2. Dedicated Connection

ISP jenis ini mempunyai sifat yang menetap di mana pengguna akan terhubung ke jaringan internet selama 24 jam penuh dalam waktu 7 hari. ISP jenis ini umumnya digunakan oleh perusahaan yang mempunyai jumlah karyawan dan komputer yang banyak.

3. Internet Hotspot

Layanan internet jenis ini tidak menggunakan kabel layaknya pada dial-up. Internet hotspot biasanya digunakan di cafe, bandara ataupun di tempat-tempat umum yang lain. Jenis layanan internet hotspot sangat cocok bagi kamu yang menggeluti bisnis bidang kuliner.

4. Internet Wireless

Merupakan layanan internet tanpa kabel dan tanpa adanya biaya telepon. Biaya yang dikenakan yaitu hanya biaya penggunaan internet saja.

5. Internet Mobile Acces

Jenis layanan ini merupakan layanan ISP untuk pengguna perangkat mobile atau smartphone sehingga pengguna bisa mengakses internet melalui perangkat perangkat yang mereka gunakan. ISP jenis ini merupakan yang paling banyak digunakan untuk mengakses internet di smartphone yang mendukung jaringan GSM dan juga CDMA.

Itulah jenis-jenis ISP (Internet Service Provider).

Kembali ke Menu Pembahasan ↑

Sebutkan beberapa contoh ISP di Indonesia? Beberapa contoh Internet Service Provider di Indonesia adalah sebagai berikut ini:

1. Indihome – Telkom Speedy

Merupakan ISP yang termasuk anak perusahaan BUMN (Badan Usaha Milik Negara) bidang telekomunikasi, yaitu PT. Telkom Indonesia. Di kalangan pengguna internet ISP ini menjadi ISP favorit karena menghadirkan koneksi internet yang stabil.

2. Acces Service Dedicated to Internet

ISP ini disebut Astinet yang juga berasal dari PT. Telkom Indonesia yang digunakan untuk koneksi internet dalam skala yang besar.

3. IM2

Jenis produk ISP ini berasal dari PT. Indosat M2 yang menyediakan layanan jasa penyewaan domain dan hosting.

4. Centrin

Produk ISP yang berasal dari PT. Centrin Online yang memberikan layanan akses internet yang dilengkapi dengan infrastruktur yang sangat canggih.

5. Provider Seluler

Merupakan ISP yang banyak digunakan masyarakat di mana saat ini semua provider sudah menyediakan jasa ISP yang berbasis kuota internet. Umumnya ISP ini digunakan untuk ponsel.

Kembali ke Menu Pembahasan ↑

Seperti itulah penjelasan yang bisa kami tulis tentang pengertian ISP (Internet Service Provider). Semoga apa yang kami tulis dalam blog temukan pengertian bisa membantu teman-taman semua.

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA