Apa itu cv dalam bahasa inggris

CV dalam bahasa Inggris– Biasanya, CV ada dua versi bahasa, pertama menggunakan bahasa Indonesia, kedua CV dalam bahasa Inggris. Penggunaan CV bahasa Inggris ini punya beberapa keuntungan, salah satunya HRD bisa menilai bahwa kamu memiliki penguasaan bahasa Inggris yang baik. Beberapa perusahaan juga mewajibkan para pelamarnya untuk melampirkan CV berbahasa Inggris.

Namun, masih banyak dijumpai para pencari kerja yang kebingungan dalam pembuatan CV bahasa Inggris. Agar kamu tidak salah dan punya CV bahasa Inggris yang profesional, simak penjelasan lengkap mengenai tips dan contohnya di bawah ini!

Keuntungan Menggunakan CV Bahasa Inggris

Ada banyak sekali keuntungan yang akan kamu dapatkan dengan membuat CV dalam bahasa Inggris. Ini karena banyak perusahaan yang lebih menyukai CV bahasa Inggris. Banyak perusahaan yang merasa jika kandidat yang membuat CV bahasa Inggris lebih menunjukan semangat, menjual diri dan menunjukkan kemampuan.

Selain itu, semenjak adanya RUU Cipta Kerja, semakin banyak perusahaan asing yang masuk dan berinvestasi di Indonesia. Ini artinya semakin banyak lapangan kerja yang membutuhkan kemampuan bahasa Inggris. Dengan CV bahasa Inggris yang kamu buat, ini membuktikan kemampuan bahasa Inggris kamu kepada perusahaan yang kamu lamar. 

Tips Membuat CV dalam Bahasa Inggris

Apa itu cv dalam bahasa inggris

Membuat CV bahasa Inggris tidaklah sesulit yang kamu bayangkan. Jika ini pengalaman pertamamu dalam membuat CV dalam bahasa Inggris, coba perhatikan beberapa tips berikut ini.

1. Perhatikan Ketepatan dalam Penggunaan Tata Bahasa

Sebagian dari kita mungkin merasa kebingungan  dan kesulitan dalam membuat CV  berbahasa Inggris karena penggunaan tata bahasa. 

Memang berbeda dari bahasa Indonesia yang setiap hari kita gunakan, bahasa Inggris mengenal 3 pola kalimat yaitu present tense, past tense, dan future tense. 

Saat membuat CV, biasanya kita menggunakan pola kalimat past tense untuk pendidikan, kegiatan, atau pengalaman kerja yang kamu miliki. Lalu kamu menggunakan present tense untuk pekerjaan yang kamu kerjakan saat ini.

Selain itu, cobalah gunakan kata kepemilikan seperti my/mine dan hers/his.

2. Penggunaan Tanda Baca dan Ejaan

Dalam membuat CV bahasa Inggris, pastikan kamu selalu mengecek kata yang kamu gunakan di kamus apakah sudah tepat atau belum.

Selain memerhatikan ejaan, penggunaan tanda baca juga jangan sampai kamu abaikan. Hal ini agar tidak terjadi kesalahpahaman.

3. Buat Layout yang Terstruktur dan Mudah Dibaca

Layout CV adalah hal vital dalam keberhasilan kamu menarik perhatian HRD. Saat kamu membuat CV dalam bahasa Inggris, pastikan struktur dan layout yang kamu gunakan jelas dan mudah dibaca.

Jangan asal menarik namun justru membuat HRD kebingungan dan jadi mengabaikan CV-mu.  

Perhatikan format dan ukuran font dapat terbaca walau hanya dilihat sekilas. Pastikan format CV konsisten. Buat semua penjelasan to the point. 

4. Masukkan Data Diri dan Skill yang Dibutuhkan

 CV menjadi first impression kita. Jadi, pastikan kamu memasukkan  skill dan prestasi yang dapat yang penting dan terkait dengan pekerjaan yang kamu lamar. 

Data diri jadi penting untuk kamu cantumkan, tapi  tidak semua informasi perlu kamu masukkan ke dalam CV. Misalnya, mengenai tinggi dan berat badan. 

5. Cantumkan Pengalaman Kerja yang Sesuai

Tidak semua pengalaman kerja yang kamu miliki harus dimasukkan ke dalam CV. Cantumkan saja pengalaman kerja yang berkaitan dengan pekerjaan yang kamu lamar.

BACA JUGA: Cara Membuat Portofolio Lamaran Kerja yang Benar & Efektif

Struktur Penulisan CV dalam Bahasa Inggris

Apa itu cv dalam bahasa inggris

Struktur CV bahasa Inggris yang baik akan memperbesar peluangmu untuk dapat dilirik HRD. Bagi kamu yang belum tahu, berikut ini struktur penulisan CV bahasa Inggris yang umum digunakan.

1. Personal Details

Struktur yang wajib kamu cantumkan dalam CV bahasa Inggris adalah personal details atau identitas diri. Dibagian ini kamu wajib mencantumkan nama lengkap, tempat tanggal lahir, alamat rumah, kontak yang bisa dihubungi. Cantumkanlah informasi ini sedetail mungkin, agar perusahaan bisa lebih mengenalmu.

2. Educations Details

Kedua, kamu harus mencantumkan informasi detail tentang riwayat pendidikan kamu. Tapi tidak perlu mencantumkan dari mulai sekolah dasar, cukup dari riwayat pendidikanmu yang terakhir.

Tuliskan juga jurusan, tahun lulus, dan nilai akhirmu. Informasi ini sendiri membantu perusahaan untuk mengetahui apakah riwayat pendidikanmu sesuai dengan kualifikasi yang mereka butuhkan atau tidak.

3. Job Experiences

Selain pendidikan, perusahaan akan mencari pelamar yang memiliki job experiences yang mumpuni. Oleh karena itu, saat kamu membuat CV bahasa Inggris, jangan lupa masukkan pengalaman kerja lengkap dengan deskripsinya. 

4. Personality

Kamu juga perlu memperkenalkan diri dalam CV. Hal ini agar perusahaan bisa lebih mengenal kamu secara pribadi lewat penjabaran yang kamu berikan. Dengan begitu, perusahaan juga dapat tahu apakah kamu sesuai dengan posisi yang kamu lamar atau tidak.

Contoh CV dalam Bahasa Inggris untuk Dijadikan Referensi

Untuk mempermudah kamu, berikut ini beberapa contoh CV lamaran kerja bahasa Inggris yang bisa kamu jadikan referensi.

Apa itu cv dalam bahasa inggris
Apa itu cv dalam bahasa inggris

Begitulah cara membuat dan contoh CV dalam bahasa Inggris, semoga dengan membaca artikel ini kamu mendapatkan titik cerah dalam pembuatan CV. 

Setelah CV-mu siap, segera cari peluang karier di platform KitaLulus. Di KitaLulus, kamu bisa menemukan ribuan pekerjaan dari berbagai industri yang tersebar di Jabodetabek, Bandung, Medan, Semarang, Surabaya, Makassar, dan Gowa. Lamaran kamu juga kan disambungkan langsung dengan WhatsApp HRD perusahaan, sehingga memudahkanmu untuk follow up lamaran. Yuk, temukan pekerjaan impian di KitaLulus!

Apa saja isi CV dalam bahasa Inggris?

Berikut struktur penulisan CV bahasa Inggris..
Contact Information (Info Alamat)..
Personal Information (Biodata Diri)..
Work Experience (Pengalaman Kerja)..
Education (Riwayat pendidikan)..
Training and Courses (Pelatihan dan Kursus)..
Professional Qualifications (Keterampilan dan Keahlian)..
Awards (Prestasi)..

CV dari bahasa apa?

CV atau curriculum vitae yang berasal dari bahasa latin yang berarti 'jalan hidup'. Itulah sebabnya di contoh CV yang benar, sebaiknya kamu tidak menuliskan riwayat atau perjalanan hidup secara panjang lebar atau bertele-tele.

Bagaimana cara membuat CV dalam bahasa Inggris?

Contoh CV Bahasa Inggris dan Cara Membuatnya dengan Baik.
Pilih Format yang Tepat. ... .
Tulis Informasi Pribadi. ... .
Tuliskan Objektif yang Jelas. ... .
Tuliskan Pencapaian. ... .
Deskripsikan Pekerjaan Kamu. ... .
Gunakan Grammar yang Benar. ... .
Tinjau Ulang Penulisan. ... .
Contoh Format CV Bahasa Inggris..

Apakah CV pakai bahasa Inggris?

Saat melamar kerja, kamu tentu membutuhkan CV alias curriculum vitae. Kamu bisa menuliskan CV dalam bahasa Indonesia atau bahasa Inggris.