Si kotak Ajaib tuliskan informasi yang kamu dapat dari bacaan diatas

Tema 3 Subtema 2 Kelas 6 – Kali ini akan dibahas untuk soal dan kunci jawaban buku Tematik Kurikulum 2013 Revisi 2018 kelas 6 tema 3 subtema 3 yang membahas tentang “Penemu dan Manfaatnya”. Jadi, siswa-siswi akan lebih mengehtahui tentang para penemu yang merubah kehidupan dunia sekarang ini. selain itu, anak juga akan diajarkan apakah manfaat dari penemuan tersebut.

Pembelajaran 1 : tema 3 Subtema 2 kelas 6

Halaman 66-68: Percobaan Membuat Rangkaian Paralel

Baca kembali daftar alat dan bahan yang telah kamu buat pada pembelajaran sebelumnya. Siapkan alat dan bahan yang telah kamu bawa hari ini untuk percobaan membuat rangkaian lampu paralel sederhana. Gambarlah rencana rangkaian lampu paralel yang akan kamu buat. Sesuaikan rancanganmu dengan bahan-bahan yang kamu miliki. Kamu dapat menambah jumlah lampu atau baterai, sehingga rangkaian lampu paralel yang dibuat teman-teman sekelas nanti akan beragam.

Berikut sedikit petunjuk tentang rangkaian lampu paralel sederhana.

Rangkaian Paralel

Berbeda dengan rangkaian seri yang disusun sebaris, rangkaian paralel adalah rangkaian listrik yang disusun berderet, di mana masing-masing lampu memiliki rangkaian tersendiri yang terhubung kepada sumber energi. Karena itu, apabila ada satu/lebih komponen yang rusak atau dicabut, maka komponen lainnya akan tetap berfungsi tanpa gangguan sama sekali.

Berikan rancanganmu kepada guru untuk diperiksa. Jika telah disetujui guru, sekarang kamu dapat membuat rangkaian lampu paralel berdasarkan rancangan tersebut!

Ikuti panduan keselamatan kerja pada pembelajaran sebelumnya, selama kamu melakukan percobaan!

Sekarang kamu akan menguji model lampu yang telah dibuat.

Cermati pertanyaan berikut!

  1. Apakah lampu pada rangkaian paralel menyala dengan baik?
  2. Jika ya, bandingkan terangnya lampu pada rangkaianmu dengan lampu milik teman yang lain. Analisis penyebab perbedaan tersebut.
  3. Jika lampu tidak menyala, bandingkan rangkaian lampumu dengan rangkaian milik teman yang menyala. Temukan kesalahannya dan perbaiki.
  4. Jika lampu mudah putus, amati jumlah baterai yang digunakan, kemudian temukan permasalahannya.

Membuat Laporan Percobaan

Buatlah laporan dari percobaan membuat rangkaian paralel sederhana yang kamu lakukan!

Nama Percobaan:

Membuat Rangkaian Paralel

Tujuan Percobaan:

Mengidentifikasi rangkaian listrik paralel sederhana

Alat dan bahan:

2 buah baterai 1,5 volt

Kabel sepanjang 100 cm

Lampu bohlam kecil dan fittingnya 3 buh

Saklar 3 buah

Gunting

Selotip/lakban

Langkah-langkah:

Langkah-langkah Percobaan:

  1. Siapkan alat dan bahan yang akan digunakan.
  2. Pasang baterai secara seri kemudian ikat/lilit dengan lakban.
  3. Potong kabel menjadi beberapa bagian, sambungkan kabel dengan saklar dan lampu.
  4. Lakukan pengujian apakah lampu bisa menyala atau tidak, jika belum menyala periksa kembali sambungan kabel.
  5. Jika sudah bisa menyala rekatkan kedua ujung kabel pada masing-masing kutub baterai.(perkuat dengan lakban)
  6. Lakukan pengujian kembali apakah lampu bisa menyala atau tidak, jika tidak perikasa kembali apakah kabel benar-benar menempel pada kutub baterai.

Hasil Percobaan:

Pada percobaan yang telah dilakukan terhadap rangkaian paralel sederhana, ketika kabel dihubungkan dengan baterai lampu menyala.

Kesimpulan:

Dari pengamatan percobaan yang telah dilakukuan dapat disimpulkan bahwa rangkaian paralel disusun berderet, di mana masing-masing lampu memiliki rangkaian tersendiri yang terhubung kepada sumber energi.

Setiap manusia diciptakan Tuhan dengan potensi (bakat) yang berbeda-beda. Salah satu cara mensyukuri potensi yang kita miliki adalah dengan cara mengembangkan secara maksimal agar dapat memberi manfaat untuk diri sendiri dan orang lain.

Halaman 65: Sikap Bertanggung jawab dalam Menggunakan Televisi

Renungkan sikapmu selama ini terhadap keberadaan televisi di rumah. Tuliskan rencana ke depan untuk memiliki sikap lebih bertanggung jawab dalam menggunakan pesawat televisi di rumah, sehingga akan memberikan manfaat positif bagi kehidupanmu!

Contoh jawaban:

Beberapa sikap yang bertanggungjawab manfaatkan televisi antara lain:

  • Menggunakan televisi sebagai fasilitas untuk Belajar dari Rumah TVRI.
  • Saya dapat belajar dan mengerjakan PR dahulu sebelum menonton TV.
  • Menyiapkan perlengkapan sekolah untuk esok hari lebih dulu sebelum menonton TV.
  • Membantu ibu untuk bersihkan rumah sebelum menonton TV.
  • Melaksanakan ibadah bersama dengan tertib tidak terganggu oleh TV.
  • Mematikan TV setelah digunakan.

Halaman 62-63: Si Kotak Ajaib

Baca teks eksplanasi ilmiah berikut dengan teliti!

Si Kotak Ajaib

John Logie Baird lahir di Skotlandia, 13 Agustus 1888. Ia adalah penemu yang pada kesempatan itu untuk pertama kalinya menunjukkan bahwa gambar hidup dapat ditransmisikan melalui pesawat yang sekarang dikenal sebagai televisi. Baird mendemonstrasikan televisi di depan para bapak-bapak dan ibu-ibu, di Royal Institute-London untuk pertama kalinya pada tahun 1925. Seiring dengan perkembangan teknologi, lalu televisi kemudian terus berkembang hingga menjadi semakin canggih seperti saat ini.

Prinsip kerja televisi secara umum adalah mengubah sinyal elektonik dan magnetik menjadi gambar dan suara. Sinyal tersebut berupa gelombang elektromagnetik, yaitu gelombang yang terdiri atas medan magnet dan medan listrik. Gelombang elektromagnet dapat merambat, dipantulkan, dan dibiaskan tanpa media perantara. Gambar yang kita lihat di layar televisi adalah hasil produksi dari sebuah kamera. Pada awalnya, objek gambar yang ditangkap kamera akan diubah menjadi sinyal gelombang elektromagnetik. Sinyal tersebut akan ditransmisikan oleh pemancar ke pesawat penerima pada televisi. Pesawat televisi akan mengubah sinyal yang diterima menjadi objek gambar yang utuh sesuai dengan objek yang ditranmisikan, dalam bentuk hitam putih atau berwarna.

Jadi, televisi adalah sebuah media telekomunikasi yang berfungsi sebagai penerima siaran gambar bergerak beserta suara. Kata “televisi” merupakan gabungan dari bahasa Yunani “tele” artinya jauh dan bahasa Latin “visio” artinya penglihatan. Sehingga televisi dapat diartikan sebagai “alat komunikasi jarak jauh yang menggunakan media visual/penglihatan”. Penemuan televisi juga dikategorikan sebagai penemuan besar yang mampu mengubah peradaban dunia.

Baca kembali teks tersebut dengan teliti, tuliskan informasi penting dalam setiap paragraf pada diagram berikut!

Paragraf 1: Topik Masalah

Penemuan televisi oleh John Logie Baird.

Paragraf 2: Deret Penjelas

Prinsip kerja televisi yaitu mengubah sinyal elektromagnetik menjadi gambar dan suara. Awalnya objek gambar yang ditangkap kamera diubah menjadi sinyal gelombang elektromagnetik. Sinyal tersebut akan ditransmisikan oleh pemancar ke pesawat penerima pada televisi. Pesawat televisi akan mengubah sinyal tersebut menjadi objek gambar yang utuh.

Paragraf 3: Deret Penjelas

Televisi berfungsi sebagai penerima siaran video dan audio dari jarak jauh. Oleh karena itu, penemuan televisi termasuk penemuan yang mengubah peradaban dunia.

Paragraf 4: Kesimpulan dan pesan/pendapat pribadi penulis

Penemuan televisi di kategorikan sebagai penemuan besar yang mampu mengubah peradaban dunia.

Perhatikan penggalan-penggalan kalimat bercetak miring pada teks tersebut. Tuliskan pada kolom berikut untuk didiskusikan pada pembelajaran berikutnya.

Halaman 64: Pengaruh Televisi Terhadap Kehidupan Masyarakat di Lingkunganku

Televisi adalah salah satu penemuan yang sangat penting. Ayo, kita bahas lebih lanjut tentang pengaruh televisi terhadap kehidupan masyarakat Indonesia!

Ayo Berdiskusi

Seiring dengan perkembangan teknologi, saat ini terdapat banyak stasiun televisi yang menayangkan berbagai acara setiap hari, bahkan hampir selama 24 jam penuh. Jenis acara yang ditayangkan sangat beragam, seperti berita, film anak-anak maupun film dewasa, talk show, sinetron, dan acara hiburan lainnya.

Bagaimana kalian menyikapi hal tersebut? Bagaimana dampak positif dan dampak negatif televisi terhadap kehidupan masyarakat?

Diskusikan hal tersebut bersama teman, dan tuliskan hasilnya dalam diagram berikut:

Pembelajaran 2 : tema 3 Subtema 2 kelas 6

Halaman 72-74: Jam, Membantu Siti Tepat Waktu

Jam, Membantu Siti Tepat Waktu

Siti selalu menggunakan jam untuk mengatur kegiatannya sehari-hari. Siti bangun pagi pukul 05.00. Setelah ibadah dan mandi, Siti sarapan pagi. Siti berangkat sekolah pukul 06.00. Siti berangkat sekolah dengan berjalan kaki karena jarak rumahnya yang tidak terlalu jauh. Siti menempuh perjalanan 20 menit. Bel masuk sekolah pukul 06.45. Siti hampir tidak pernah terlambat untuk datang ke sekolah. Ia berusaha untuk disiplin datang tepat waktu ke sekolah.

Siti pulang sekolah pukul 14.00. Ia langsung pulang ke rumah. Sesampainya di rumah, Siti istirahat. Pukul 16.00, Siti mandi. Setelah ibadah dan makan malam, Siti pun belajar. Ia belajar pukul 19.00-20.30. Ia mengerjakan PR, belajar untuk materi esok hari atau belajar untuk persiapan tes. Siti juga mengumpulkan tugas-tugasnya tepat waktu. Siti melakukan kegiatan sehari-harinya dengan teratur. Ia belajar menjadi pribadi yang disiplin terhadap waktu.

Berdasarkan cerita Siti di atas, jawablah pertanyaan berikut!

  1. Hal baik apa yang sudah dilakukan Siti?

Jawaban:

Siti sudah melakukan haknya yaitu mengatur kegiatannya dengan tepat waktu

  1. Apakah Siti mengatur waktunya dengan teratur?

Jawaban:

Ya, Siti telah mengatur waktunya dengan teratur.

  1. Mengapa Siti mengatur waktunya dengan teratur?

Jawaban:

Siti mengatur waktunya dengan teratur karena ia ingin menjadi pribadi yang disiplin terhadap waktu.

  1. Apa manfaat yang Siti dapatkan ketika ia mengatur waktunya dengan teratur

Jawaban:

Siti mengatur waktunya secara teratur sehingga ia tidak pernah terlambat datang ke sekolah maupun mengumpulkan tugas sekolah sehingga nilainya bisa meningkat.

  1. Menurutmu, apakah Siti adalah pelajar yang baik?

Jawaban:

Siti adalah pelajar yang baik, sebagai pelajar ia telah melaksanakan kewajiban dengan baik dan teratur.

  1. Apakah Siti melaksanakan kewajibannya sebagai pelajar? Mengapa?

Jawaban:

Siti melaksanakan kewajibannya dengan baik karena hal itu wajib demi mencapai cita-citanya. Contohnya mengerjakan PR, belajar untuk materi besok atau belajar untuk persiapan tes, serta mengumpulkan tugas tepat waktu.

Datang ke sekolah dan mengumpulkan tugas tepat waktu adalah kewajiban seorang pelajar. Mengapa hal tersebut merupakan kewajiban? Apa dampaknya ketika kita tidak melakukannya? Siapa saja yang akan kita rugikan?

Tulislah contoh-contoh kewajibanmu!

Apa itu kewajiban?

Jawaban:

Kewajiban adalah sesuatu yang harus dilakukan dengan penuh tanggung jawab.

Jam sangat membantu kita untuk mengatur waktu. Kita menjadi mudah untuk menentukan kegiatan sehari-hari.

Halaman 71: Penemuan Jam Mekanik

Penemuan Jam Mekanik

Manusia terus melakukan inovasi untuk memiliki penunjuk waktu yang semakin tepat dan dapat digunakan sesuai kebutuhan pribadi. Sekarang teknologi jam sudah jauh berkembang. Selain jam mekanik, ada pula jam elektronik, contohnya jam digital. Manusia kemudian dapat menggunakan berbagai pilihan teknologi penunjuk waktu sebagai pedoman waktu pribadi dalam melakukan kegiatannya dalam sehari-hari.

Ayo Berdiskusi

  1. Mengapa penemuan jam berkembang dari waktu ke waktu?

Jawaban:

Karena manusia terus melakukan inovasi untuk memiliki penunjuk waktu yang semakin tepat dan dapat digunakan sesuai kebutuhan pribadi.

  1. Apa manfaat jam dalam kehidupan sehari-hari?

Jawaban:

Jam digunakan untuk mengukur waktu.

Jam adalah pengukur waktu yang sangat erat dengan kehidupan manusia. Dengan adanya jam, kita dapat menentukan waktu untuk melakukan aktivitas. Dengan mengatur waktu yang baik, kita menjadi pribadi yang disiplin waktu.

Pembelajaran 3 : tema 3 Subtema 2 kelas 6

Halaman 88: Diskusi Tentang Rangkaian Listrik

Diskusikan apa yang telah kamu ketahui tentang rangkaian listrik dengan melengkapi bagan berikut.

Halaman 87: Membuat Lampu Lalu Lintas Sederhana

Membuat Lampu Lalu Lintas Sederhana

Bahan-bahan:

Amati bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat lampu lalu lintas sederhana dan bacalah dengan teliti petunjuk pembuatannya.

Laporan Kegiatan

Nama Percobaan:

Membuat Lampu Lalu Lintas Sederhana

Tujuan Percobaan:

  • Mengetahui sebab lampu lalu lintas tidak mati semua ketika salah satu/lebih mati
  • Mengenal rangkaian lampu lalu lintas sederhana
  • Melatih kreativitas

Alat-alat:

  • Gunting kecil
  • Isolasi plastik

Bahan-bahan:

  • Kardus bekas sepatu
  • 3 buah bola lampu kecil
  • 3 buah baterai tegangan 1,5v
  • 3 buah sakelar
  • 3 buah dudukan bola lampu
  • Kabel ukuran sedang, dengan panjang kurang lebih 2 meter
  • 1 buah kantong plastik atau kertas transparan warna merah, kuning dan hijau

Langkah Kerja:

  1. Siapkan kardus biarkan bagian belakang terbuka.
  2. Buat 3 lubang berbentuk lingkaran.
  3. Buat sekat pembatas antara setiap lubang (akan terdapat 2 sekat).
  4. Tutup lubang menggunakan kertas warna merah, kuning, dan hijau.
  5. Buat rangkaian listrik paralel menggunakan 3 bola lampu. Setiap lampu akan berada pada sekat di setiap satu lubang.
  6. Pastikan rangkaian telah bekerja baik, lampu telah menyala.
  7. Posisikan rangkaian baterai dan sakelar di dalam kardus, atau menggunakan tatakan di bagian luar kardus

Kesimpulan:

Rangkaian lampu lalu lintas terdiri dari 3 rangkaian yaitu rangkaian lampu 1 (merah), lampu 2 (kuning), dan lampu 3 (hijau). Ketiga rangkaian tersebut langsung terhubung dengan baterai sehingga jika salah satu/lebih rangkaian dimatikan atau rusak, tidak mempengaruhi rangkaian lain.

Halaman 84: Si Paralel Penyelamat Jalan

Ayo Membaca

Baca kembali teks tersebut dengan teliti, tuliskan informasi penting dalam setiap paragraf pada digram berikut!

Pembelajaran 4 : tema 3 Subtema 2 kelas 6

Halaman 94: Kalimat Efektif dan Kalimat Tidak Efektif

Pada pembelajaran 1 kamu telah membaca teks tentang “Si Kotak Ajaib”. Kamu telah menemukan kalimat tidak efektif pada teks tersebut. Apa itu kalimat efektif?

Kalimat Efektif dan Kalimat Tidak Efektif

Apa itu kalimat efektif?

Kalimat efektif adalah yang efektif mengungkapkan gagasan sehingga mudah dipahami.

Ciri-ciri kalimat efektif adalah hemat, tidak menuliskan kata yang bermakna sama .

Contoh kalimat tidak efektif: Para tamu-tamu duduk di kursi.

  1. Perhatikan kata “para”. Apa makna dari kata “para”?
  2. Perhatikan kata “tamu-tamu”. Apa makna dari kata “tamu-tamu”?
  3. Kata “para” menunjukkan banyak dan “tamu-tamu” juga menunjukkan tamu yang banyak.
  4. Kita dapat menghilangkan salah satu.
  5. Efektif: Tamu-tamu duduk di kursi.
  6. Efektif: Para tamu duduk di kursi.

Sekarang ubahlah kalimat tidak efektif yang kamu temukan pada teks “Si Kotak Ajaib” menjadi kalimat efektif.

Si Kotak Ajaib

John Logie Baird lahir di Skotlandia, 13 Agustus 1888. Ia adalah penemu yang pada kesempatan itu untuk pertama kalinya menunjukkan bahwa gambar hidup dapat ditransmisikan melalui pesawat yang sekarang dikenal sebagai televisi. Baird mendemonstrasikan televisi di depan para bapak-bapak dan ibu-ibu, di Royal Institute-London untuk pertama kalinya pada tahun 1925. Seiring dengan perkembangan teknologi, lalu televisi kemudian terus berkembang hingga menjadi semakin canggih seperti saat ini.

Prinsip kerja televisi secara umum adalah mengubah sinyal elektonik dan magnetik menjadi gambar dan suara. Sinyal tersebut berupa gelombang elektromagnetik, yaitu gelombang yang terdiri atas medan magnet dan medan listrik. Gelombang elektromagnet dapat merambat, dipantulkan, dan dibiaskan tanpa media perantara. Gambar yang kita lihat di layar televisi adalah hasil produksi dari sebuah kamera. Pada awalnya, objek gambar yang ditangkap kamera akan diubah menjadi sinyal gelombang elektromagnetik. Sinyal tersebut akan ditransmisikan oleh pemancar ke pesawat penerima pada televisi. Pesawat televisi akan mengubah sinyal yang diterima menjadi objek gambar yang utuh sesuai dengan objek yang ditranmisikan, dalam bentuk hitam putih atau berwarna.

Jadi, televisi adalah sebuah media telekomunikasi yang berfungsi sebagai penerima siaran gambar bergerak beserta suara. Kata “televisi” merupakan gabungan dari bahasa Yunani “tele” artinya jauh dan bahasa Latin “visio” artinya penglihatan. Sehingga televisi dapat diartikan sebagai “alat komunikasi jarak jauh yang menggunakan media visual/penglihatan”. Penemuan televisi juga dikategorikan sebagai penemuan besar yang mampu mengubah peradaban dunia.

Sekarang ubahlah kalimat tidak efektif yang kamu temukan pada teks “Si Kotak Ajaib” menjadi kalimat efektif.

Halaman 90, 91, 92: Kewajiban dan Tanggung Jawab Pelajar

Salah satu manfaat dari penemuan jam adalah membantu kita disiplin terhadap waktu. Bagaimana dengan kamu? Apakah kamu sudah disiplin waktu?

Ayo Menulis

Pernahkan kamu datang terlambat ke sekolah? (Jika tidak pernah, kamu dapat menceritakan pengalaman datang terlambat pada saat bertemu teman dan lain-lain). Tulislah pengalamanmu datang terlambat ke sekolah!

  1. Kapan kamu terlambat datang ke sekolah?

Jawaban:

Saya terlambat datang ke sekolah saat hujan lebat.

Jawaban:

Hujan lebat menyebabkan banjir sehingga lalu lintas macet

  1. Siapa saja yang kamu rugikan saat kamu terlambat?

Jawaban:

Jika saya terlambat orang yang dirugikan antara lain adalah diri saya sendiri, guru dan juga teman-teman.

  1. Ketika kamu terlambat, adakah dampaknya bagi kamu?

Jawaban:

Saat saya terlambat, sayaa menjadi pribadi yang tidak disiplin dan tidak menghargai waktu.

  1. Apakah ketika kamu terlambat, kamu sudah mengambil hak temanmu untuk belajar dengan nyaman?

Jawaban:

Ketika saya terlambat dan masuk ke dalam kelas, tentu konsentrasi belajar mereka sedikit banyak akan terganggu.

  1. Apakah ketika kamu terlambat, kamu sudah mengambil hak gurumu untuk mengajar dengan nyaman?

Jawaban:

Ketika saya terlambat, tentu saya sudah mengambil hak guru mengajar dengan baik karena guru harus mengulang kembali materi pelajaran.

  1. Apakah ketika kamu terlambat, kamu belum melaksanakan kewajiban untuk menjadi pelajar yang disiplin?

Jawaban:

Ketika saya terlambat sudah tentu saya gagal melaksanakan kewajiban sebagai pelajar yang disiplin.

  1. Apa yang menjadi rencanamu supaya kamu tidak terlambat lagi?

Jawaban:

Rencana saya agar tidak terlambat lagi adalah tidur lebih cepat, mempersiapkan semua peralatan sekolah di malam hari sebelum tidur, berangkat lebih awal agar terhindar macet dan lain sebagainya.

Datang tepat waktu ke sekolah adalah salah satu kewajiban kita sebagai pelajar. Ketika kita tidak melaksanakan kewajiban itu akan membuat orang di sekitar kita menjadi tidak nyaman. Ayo, laksanakan kewajibanmu dengan tanggung jawab ya.

Amatilah gambar-gambar berikut.

Apakah mereka sudah melaksanakan kewajibannya dengan tanggung jawab?

Apa dampak dari yang mereka lakukan?

Sekarang, tuliskan kewajibanmu yang lain sebagai pelajar! Apa dampaknya jika kamu tidak melaksanakan dengan tanggung jawab?

Jelaskan jawabanmu!

Melaksanakan kewajiban sebagai pelajar akan membantu kita mengikuti kegiatan belajar dengan baik.

Pembelajaran 5 : tema 3 Subtema 2 kelas 6

Halaman 103: Solmisasi Tangga Nada

Ayo Berkreasi

amu sudah menyanyikan lagu “Mariam Tomong”. Sekarang kita akan memainkan lagu tersebut dengan menggunakan alat musik.

Kamu dapat menggunakan alat musik bernada do re mi fa sol la si do. Alat musik yang dapat digunakan adalah pianika, angklung, kolintang atau alat musik lainnya.

Kita akan berlatih memainkan alat musik sesuai dengan interval nada. Awalnya kita akan berlatih memainkan solmisasi tangga nada berikut.

Nada-nada berikut berjarak 1 nada. Coba berlatihlah membunyikan nadanada berikut!

Do Re Mi Fa Sol La Si Do

Nada-nada berikut berjarak 1 nada. Coba berlatihlah membunyikan nadanada berikut!

Do – Re

Re – Mi

Fa – Sol

Sol – La

Nada-nada berikut berjarak ½ nada. Coba berlatihlah membunyikan nadanada berikut!

Mi – Fa

Si – La

Nada-nada berikut berjarak 2 nada. Coba berlatihlah membunyikan nadanada berikut!

Do – Mi

Fa – La

Nada-nada berikut berjarak 1 ½ nada. Coba berlatihlah membunyikan nadanada berikut!

Re – Fa

Mi – Sol

La – Do

Berlatihlah membunyikan nada-nada berikut!

Do – Re

Do – Mi

Do – Fa

Do – Sol

Do – La

Do – Si

Berlatihlah berkali-kali ya, supaya nada kamu tepat.

Halaman 101: Bereksplorasi untuk Menemukan Luas Lingkaran

Sekarang dengan meniru sikap para penemu, lakukan percobaan untuk menemukan luas lingkaran dengan cara yang berbeda.

Ayo Mencoba

Kamu sudah bereksplorasi untuk menemukan luas lingkaran dengan pendekatan persegi panjang. Ternyata banyak cara yang dapat dilakukan untuk menemukan luas lingkaran.

Lakukan kegiatan berikut ini secara individu.

  1. Pilihlah satu cara berbeda untuk menemukan luas lingkaran!
  2. Lakukan eksplorasi dengan menggunakan kertas bekas!
  3. Tunjukkan rumus lingkaran hasil eksplorasimu!
  4. Bandingkan hasil yang kamu peroleh dengan temanmu!

Halaman 99-100: Charles Babbage, Mengubah Dunia dengan Komputernya

Tahukah kamu penemu komputer? Apa manfaat komputer bagi kehidupan masyarakat?

Bacalah teks berikut!

Berdasarkan teks di atas, jawablah pertanyaan berikut!

  1. Apa yang dilakukan oleh Charles Babbage?

Jawaban:

Charles Babbage adalah penggagas utama dalam penemuan komputer.

  1. Apa dampak penemuannya bagi dunia?

Jawaban:

Dampak penemuan Chales Babbage bagi dunia adalah menekan kemungkinan kesalahan menghitung saat itu serta memberi gagasan kepada penemu lain untuk mengembangkan komputer hingga menjadi komputer seperti sekarang ini.

  1. Apakah kamu merasakan manfaat komputer saat ini? Manfaat apa yang kamu rasakan?

Jawaban:

Ya tentu saja saya sangat merasakan manfaat komputer, Dengan adanya komputer dapat mencari ilmu lebih luas lagi, mempermudah ketika menyusun tulisan, mengerjakan tugas menjadi lebih mudah.

Charles Babbage mengubah dunia dengan komputer. Mesin hitung ini bermanfaat untuk mengurangi kesalahan menghitung. Komputer yang ia temukan semakin berkembang dari waktu ke waktu. Tahukah kamu bagaimana perkembangan komputer saat ini?

  • Bagaimana perkembangan komputer? Jelaskan jawabanmu!

Jawaban:

Komputer pada awalnya hanya berupa alat untuk menghitung, kemudian berkembang menjadi komputer listrik, lalu komputer dengan mouse serta keyboardnya, kemudian home computer murah, lalu komputer dengan akses jaringan internet, hingga menjadi komputer multifungsi seperti sekarang.

  • Mengapa komputer terus berkembang?

Jawaban:

Komputer terus berkembang karena mengikuti perkembangan kebutuhan manusia yang semakin banyak dan beragam.

  • Apa dampak perkembangan komputer bagi manusia?

Dampak perkembangan komputer bagi manusia adalah memudahkan beberapa pekerjaan manusia seperti mengetik, mencari sesuatu di internet, sebagai alat transaksi, menyimpan dokumen-dokumen penting, dan sebagainya.

  • Apa yang terjadi jika komputer tidak ditemukan?

Jika komputer tidak ditemukan mungkin pekerjaan manusia tidak semudah ketika ada komputer karena pekerjaan dilakukan secara manual. Sehingga, kemungkinan terjadinya kesalahan pekerjaan lebih besar.

  • Apa dampak ditemukan komputer dalam bidang pendidikan?

Dampak komputer dalam bidang pendidikan antara lain memudahkan kegiatan belajar siswa, mengerjakan tugas sekolah menjadi lebih mudah, dan membantu guru melaksanakan tugasnya sebagai pengajar.

  • Apa dampak ditemukan komputer dalam bidang iptek?

Dampak ditemukannya komputer dalam bidang iptek antara lain iptek akan terus mengalami perkembangan. Dengan adanya komputer banyak teknologi baru yang dapat ditemukan.

Chales Babbage melakukan penelitian untuk menemukan komputer. Ia melakukan percobaan terus-menerus.

Pembelajaran 6 : tema 3 Subtema 2 kelas 6

Halaman 118: Proses Distribusi dalam Kegiatan Ekonomi

Ayo Berdiskusi

Proses Distribusi dalam Kegiatan Ekonomi

Amati proses distribusi dalam kegiatan ekonomi berikut ini:

Diskusikan pertanyaan berikut:

  1. Bagaimana pengaruh alat transportasi modern terhadap penyebaran barang-barang hasil produksi pertanian, perikanan, dan industri? Berikan beberapa contohnya!
  2. Apa yang akan terjadi pada kehidupan masyarakat, jika tidak terdapat beragam alat transportasi modern, seperti pesawat terbang, kapal laut, kereta api, dan truk kargo?

Tuliskan hasil diskusimu pada diagram berikut:

Amati kehidupan ekonomi di lingkungan sekitar sekolahmu. Buatlah cerita proses perjalanan satu benda yang dijual di lingkungan sekitar sekolah, yaitu dari benda tersebut dihasilkan, disebarkan hingga sampai pada dirimu. Ceritamu dapat dalam bentuk tulisan atau gambar. Buatlah dengan jelas, rapi, dan menarik.

Contoh:

Proses Distribusi Pulpen

Pulpen merupakan benda yang digunakan sehari-hari saat mengikuti pelajaran di sekolah. Dengan adanya pulpen kita dapat menulis pelajaran yang disampaikan oleh guru. Salah satu merek pulpen yang banyak digunakan adalah merek Pilot. Pulpen pilot diproduksi di Cikarang, Bekasi Jawa Barat.

Setelah melalui proses produksi pulpen siap diedarkan di pasar induk  (agen). Pulpen tersebut dibeli oleh pedagang eceran. Pedagang eceran menjual kembali di lingkungan sekitar sekolah sehingga murid bisa membeli pulpen tersebut. Dengan demikian produsen, agen dan pedagang eceran semua mendapatkan keuntungan

Halaman 107-108: Teks Explanasi “Pensil, si Kecil yang Amat Penting”

Untuk meningkatkan konsentrasi saat belajar, kita harus memelihara kesegaran jasmani. Dengan konsentrasi yang baik, banyak hal yang akan kita peroleh. Bahkan mungkin suatu hari nanti kita menjadi ilmuwan yang mampu mengubah dunia. Nah, sekarang mari kita olah tubuh dengan mengulang kembali latihan untuk menjaga kebugaran jasmani.

Sebelum berolahraga, baca informasi berikut untuk memperkaya pengetahuanmu tentang sejarah penemuan beberapa cabang olahraga.

Ayo Membaca

Baca teks eksplanasi ilmiah berikut dengan teliti!

Temukan informasi penting pada teks eksplanasi ilmiah tentang penemuan pensil tersebut. Tuliskan jawabanmu pada diagram berikut, sesuai dengan urutan paragrafnya:

Pensil menjadi benda yang penting banget hingga saat ini. Kalo gak ada pensil, kita bakal kesulitan waktu lagi belajar. Kita juga gak bisa bikin karya tulis, seperti cerita pendek, puisi, dan tulisan lainnya.

Cermati kembali teks tersebut!

Temukan kata-kata bercetak miring di dalamnya!

Tuliskan semua kata bercetak miring tersebut untuk pembelajaran berikutnya.

Gimana sih, Buat, Bikin, Hancurkan, Moderen, Sama, Jaman, Banget, Dipakai, Kalo gak ada, Gampang, Bakal, Terus, Waktu lagi, Dibikin, Gak bisa bikin, Ngembangkan

Sebagai pelajar, tentunya kita perlu memiliki sikap disiplin dan bertanggung jawab terhadap tugas-tugas kita. Bagaimana akibatnya jika kita tidak memiliki sikap tersebut?

Halaman 109, 111: Kewajiban dan Tanggung Jawab

Ayo Mengamati

Ingatkah kamu tentang kisah Ani, hak dan tanggung jawabnya? Ayo, kita cermati kembali cerita tersebut.

Jawablah pertanyaan berikut berdasarkan cerita tersebut!

  1. Sebutkan kewajiban Ani dalam cerita tersebut!

Jawaban:

Kewajiban Ani: Ani sangat bersyukur dengan perhatian ayah dan ibunya. Ia selalu mematuhi nasihat ayah dan ibu. Ani juga rajin sekolah, rajin belajar, dan mengerjakan tugas sekolah tanpa perlu diingatkan

  1. Apakah Ani telah menjalankan kewajibannya? Jelaskan dan berikan contoh!

Jawaban:

Ani sudah menjalankan kewajibannya , contohnya adalah dengan bersyukur dengan perhatian ayah dan ibu, mematuhi nasehat, dan rajin belajar serta mengerjakan tugas.

  1. Apa manfaat kewajiban tersebut bagi masa depan Ani?

Jawaban:

Ia akan menjadi orang yang berpendidikan dan sehat sehingga ketika dewasa ia dapat mencapai

cita-cita

  1. Apakah Ani telah bertanggung jawab terhadap kewajiban yang telah ia dapatkan? Jelaskan dan berikan contoh!

Jawaban:

Ya, Ani telah bertanggung jawab.

  1. Apa yang akan terjadi jika Ani tidak bertanggung jawab terhadap kewajibannya? Jelaskan dan berikan contoh!

Jawaban:

Ya, karena perhatian orang tuanya tidak ia sia-siakan. Hal tersebut tercermin dari sikapnya yaitu selalu mematuhi nasihat orang tua, rajin sekolah, rajin belajar, dan mengerjakan tugas.

Diskusikan dan tuliskan jawabanmu pada diagram berikut.

Bagaimana dengan dirimu sendiri? Apakah kamu telah bertanggung jawab terhadap kewajibanmu? Nah, sekarang saatnya untuk merenung dan memperbaiki diri!

Tuliskan pengalaman dirimu dalam menjalankan kewajiban, baik di rumah maupun di sekolah. Tulislah dalam diagram berikut.

Itulah pembahasan untuk kunci jawaban tema 3 kelas 6 pada buku Tematik 2013 Revisi 2018 beserta dengan penjelasannya. Semoga dapat membantu bagi para tenaga pengajar dan juga wali murid.

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA