Jelaskan pengelolaan keuangan yang Efektif

Memiliki keuangan yang teratur akan sangat membantu anda menyusun rencana masa depan dengan lebih baik, terutama bagi anda yang memiliki rencana keuangan jangka panjang yang ingin dicapai. Karena, pengelolaan yang baik akan membantu proyeksi masa depan anda menjadi lebih jelas. Oleh sebab itu, mari kita bahas lebih lanjut tentang langkah-langkah pengelolaan keuangan yang baik.

Selama ini, banyak orang berpikir bahwa pengelolaan keuangan yang baik hanya dibutuhkan saat kondisi sudah memiliki uang dalam jumlah besar. Pandangan ini membuat banyak orang tidak menerapkan pengelolaan uang yang baik sehingga menyebabkan masalah keuangan di masa mendatang.

Oleh sebab itu, pengelolaan keuangan yang baik merupakan hal yang sangat penting dan perlu diterapkan sedini mungkin untuk mempermudah membangun rencana keuangan jangka panjang.

Pengelolaan keuangan yang buruk menjadi salah satu faktor yang menyebabkan banyak orang mengalami kesulitan di kemudian hari. Hal ini bisa kita melalui berbagai hal banyak generasi muda yang lebih memilih menggunakan uang mereka untuk gaya hidup hedonisme dibandingkan menyiapkan dana darurat untuk masa depan mereka.

Gaya hidup konsumtif ini muncul karena berbagai hal seperti prinsip hidup YOLO (You Only Live Once) yang membuat mereka tidak begitu memikirkan masa depan atau perasaan** FOMO (Fear of Missing Out)** yang mendorong mereka menjadi konsumtif karena merasa takut ketinggalan. Karena itu, memahami bagaimana mengelola uang dengan baik merupakan hal penting agar hal seperti ini tidak terjadi.

Karena itu, mari kita bahas berbagai tips yang bisa anda jadikan langkah awal pengelolaan keuangan yang lebih baik.

Mengelola Keuangan dengan Baik

Mengelola keuangan adalah bagaimana anda mengatur uang yang anda miliki saat ini agar bisa mencapai tujuan finansial anda di masa mendatang. Oleh sebab itu, langkah awal dari mengelola uang dengan baik adalah menentukan tujuan finansial yang ingin anda capai dalam beberapa tahun ke depan. Jika tujuan sudah ditentukan dengan jelas di awal, maka proses menyusun strategi dapat dilakukan dengan lebih mudah.

Memiliki keuangan yang teratur akan sangat membantu anda menyusun rencana masa depan dengan lebih baik, terutama bagi anda yang memiliki rencana keuangan jangka panjang yang ingin dicapai. Karena, pengelolaan yang baik akan membantu proyeksi masa depan anda menjadi lebih jelas. Oleh sebab itu, mari kita bahas lebih lanjut tentang langkah-langkah pengelolaan keuangan yang baik.

Mengapa Pengelolaan Keuangan Itu Perlu

Dalam kehidupan sehari-hari, banyak orang yang tidak mengelola uang dengan baik karena mereka tidak paham bagaimana cara memulainya.

Padahal pengelolaan uang yang baik menjadi kunci dari kesehatan finansial jangka panjang yang harus mulai kita siapkan sedini mungkin. Apabila kamu tidak menerapkan pengelolaan uang yang baik dari sekarang maka hal ini akan memberikan pengaruh buruk terhadap keuangan jangka panjang.

Langkah Penting dalam Pengelolaan Keuangan

Apabila anda belum mengelola uang dengan baik tidak masalah, karena tidak ada kata terlambat untuk perubahan ke arah yang lebih baik. Berikut beberapa langkah penting yang harus anda lakukan dalam mengelola uang anda.

1. Menyusun Tujuan Finansial

Agar uang anda dikelola secara lebih optimal dan terarah, anda harus menentukan tujuan finansial yang ingin anda capai di awal. Jika diibaratkan dalam kehidupan sehari-hari, apabila sudah tau tujuan wisata yang ingin anda capai di awal anda tentu lebih mudah menentukan moda transportasi dan jalur mana yang akan dilewati tanpa harus tersesat terlebih dahulu.

Karena itu, anda harus menyusun rencana keuangan jangka panjang dan pendek agar bisa menyusun strategi pengelolaan yang optimal.

Hal paling mudah adalah dengan memproyeksikan kondisi seperti apa yang anda inginkan di 10 tahun mendatang sehingga anda tahu apa saja yang harus anda lakukan untuk mencapai hal tersebut.

Apabila ingin tinggal di rumah sendiri, anda harus menghitung berapa kira-kira dana yang harus anda siapkan untuk memiliki properti tersebut.

Apabila ingin paham lebih lanjut tentang tujuan finansial, yuk simak video di bawah ini dulu:

2. Mencatat Pemasukan dan Pengeluaran

Berikutnya, langkah awal untuk pengelolaan uang yang lebih baik adalah dengan mencatat setiap pengeluaran dan pemasukan sehingga kita bisa melacak pergerakan dari uang kita.

Hal ini ditujukan untuk melihat arus kas atau cash flow sehingga kita bisa menganalisis apakah kita sudah mengatur uang dengan baik atau belum. Dengan pencatatan yang baik, kita jadi paham hal-hal apa saja yang perlu kita optimalkan agar kondisi keuangan kita bisa menjadi lebih baik.

Artikel Terkait:

3. Menganalisis Sumber Pengeluaran

Menganalisa pengeluaran sangat penting agar kita bisa tahu hal apa saja yang bisa kita tekan sehingga kondisi keuangan kita menjadi lebih optimal. Langkah ini sangat penting terutama untuk anda yang sebelumnya sulit mengendalikan perilaku konsumtif saat berbelanja. Setelah paham apa saja hal tidak penting yang menjadi pengeluaran anda, anda bisa menjadi lebih bijak dalam mengambil keputusan di masa mendatang.

Selain itu, mencatat pengeluaran juga membantu kita menghitung berapa biaya pokok sebenarnya yang kita butuhkan dalam satu bulan agar kita tahu berapa dana darurat yang harus disiapkan.

4. Memulai Budgeting dan Skala Prioritas

Menyusun budgeting merupakan yang tidak boleh anda lupakan saat mulai mengatur keuangan dengan baik. Menyusun budgeting akan membantu mengatur alokasi dana yang anda miliki berdasarkan skala prioritas. Budgeting yang baik akan membuat kondisi keuangan anda menjadi lebih stabil dan terhindar dari berbagai hal tidak penting yang menyerap banyak uang anda.

Strategi budgeting pun beragam, salah satu yang populer adalah 50-30-20 di mana 50% penghasilan untuk kebutuhan pokok, 30% untuk investasi dan tabungan, dan sisanya 20% untuk hiburan. Akan tetapi, konsep ini akan berbeda-beda setiap orang sehingga anda harus menemukan formula sendiri yang sesuai dengan anda.

5. Membuat Beberapa Rekening Tabungan

Membuka beberapa rekening tabungan merupakan hal sangat penting yang bisa membuat pengelolaan keuangan anda menjadi lebih baik. Memisahkan uang ke dalam beberapa jenis tabungan sesuai tujuan akan mempermudah anda dalam mengelola keuangan karena pengelompokan uang menjadi lebih jelas.

Selain itu, strategi ini juga menghindari uang anda terpakai untuk hal yang tidak seharusnya. Karena, membuat tabungan terpisah akan sangat mempermudah anda mengatur uang yang anda miliki.

Memulai Investasi

Apabila anda sudah bisa mengelola uang dengan baik, anda tidak boleh lupa menyusun juga rencana investasi berdasarkan rencana finansial anda.

Apabila anda sudah berhasil menabung untuk dana darurat, maka anda harus mulai memilih instrumen investasi yang sesuai dengan profil risiko anda.

Karena saat ini tersedia banyak sekali instrumen investasi maka anda bisa harus melakukan analisis untuk menemukan instrumen terbaik untuk rencana jangka panjang dan pendek anda.

Investasi bisnis merupakan salah satu pilihan yang bisa anda coba karena investasi ini bisa memberikan anda passive income berupa dividen yang akan didapatkan sesuai keuntungan dari bisnis yang anda danai.

Hal ini akan membuat uang yang anda miliki bisa berkembang dengan lebih cepat. Apabila anda tertarik, anda bisa memilih berbagai bisnis dengan potensi menjanjikan dengan mengunjungi laman LandX.

Yuk Temukan Bisnis Menjanjikan dengan Keuntungan Terbaik di LandX

Yuk Follow Kami di Instagram @landx.id Untuk Berbagai Update Terbaru Seputar Investasi

#SekarangBisa

Meski begitu, kamu tidak boleh menyerah pada keadaan begitu saja karena masih semuanya masih bisa dicari solusinya. Salah satunya adalah dengan pengelolaan keuangan perusahaan yang lebih efektif sehingga tidak keluar anggaran yang sebenarnya tidak perlu. Lebih baik kamu mengalihkan beberapa pos yang kurang penting ke dalam budget lainnya seperti biaya promosi misalnya agar usaha semakin dikenal orang.

Tips dan Cara Efektif untuk Mengelola Keuangan Perusahaan

Kalau kamu hanya membayangkannya saja mungkin terlihat rumit dan sulit padahal tidak seperti itu. Kamu bisa mengelola keuangan usaha dengan cara yang cukup mudah dan sederhana, apalagi jika perusahaan masih skala UMKM. Nah, bagaimanakah caranya? Simak penjelasan berikut ini.

1. Pisahkan Uang Modal Usaha dan Pribadi


Kesalahan yang paling banyak dilakukan pengusaha pemula terutama skala kecil dan menengah adalah tidak memisahkan antara uang modal usaha dan dana pribadi. Pencampuran uang seperti ini akan membuat rancu jalannya perhitungan pada kas nantinya. Masalah yang kemudian muncul yaitu uang usaha yang seharusnya diputar lagi sebagai modal habis dipakai untuk biaya pribadi. Jika kondisi seperti ini yang terjadi jangankan usaha kamu bisa mendapatkan laba, kembali modal saja rasanya sulit dicapai.

2. Tentukan Besarnya Porsi Keuangan


Dari awal kamu harus sudah membuat perencanaan pembagian porsi keuangan yang akan digunakan dalam usaha. Tentukan biaya apa saja yang dibutuhkan dalam usaha tersebut dan berapa besarannya. Contohnya, biaya produksi 40%, gaji pegawai 25%, pembelian peralatan 25%, biaya promosi 10%.

Perhitungan seperti ini bertujuan agar kamu memiliki acuan keuangan dan biaya ketika menjalankan usaha tersebut dan tidak menghabiskan biaya pada pos yang tidak seharusnya.

3. Buatlah Pembukuan yang Rapi


Jangan sekali-kali menjalankan usaha tanpa adanya buku kas keuangan yang jelas dan rapi. Melalui buku kas semua transaksi keuangan yang masuk dan keluar akan tercatat secara jelas. Dengan adanya pembukuan yang rapi tersebut kamu juga lebih mudah melakukan pengecekan dan perhitungan laba.

Fungsi pembukuan yang lainnya adalah untuk mengetahui apakah ada penyelewengan dalam keuangan perusahaan atau tidak. Pembukuan sangat diperlukan, terutama saat kamu menjalankan usaha bersama orang lain, misalnya berkongsi dengan orang lain ataupun mempekerjakan pegawai.

4. Pelajari dan Pahami Risiko


Sejak awal pahami bahwa setiap usaha mengandung resiko terutama dalam hal finansial. Perhitungan risiko juga harus kamu pahami dengan benar jika akan mengajukan pinjaman modal usaha kepada bank. Tanpa perhitungan risiko kamu bahkan bisa terjebak hutang yang meluluhlantakkan usaha kamu tersebut.

5. Lakukan Kontrol pada Jalur Uang Kas


Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya bahwa setiap usaha profesional yang ingin sukses harus dilengkapi dengan pembukuan yang jelas dan rapi. Pembukuan tersebut harus diperiksa minimal sebulan sekali agar kamu mengetahui kemajuan ataupun masalah apa yang terjadi pada perusahaan.

Ketika kamu menemukan jalur uang kas yang tidak seharusnya, maka bisa dilakukan antisipasi secara tepat seawal mungkin sehingga tidak merugikan perusahaan. Kontrol uang kas usaha agar selalu berjalan dengan baik dan sebagainya mestinya.

Melalui cara mengelola keuangan perusahaan di atas setidaknya kamu bisa melakukan kontrol pada seluruh biaya yang harus dikeluarkan termasuk tujuan dan kepentingannya. Di masa resesi seperti ini, kita memang harus sangat berhati-hati dalam mengelola keuangan perusahaan agar bisa bertahan.

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA