Mengapa perbedaan penguasaan teknologi tergolong pada faktor pendorong perdagangan internasional?

Perdagangan internasional merupakan transaksi niaga antar negara. Sebuah strategi dagang untuk saling mencukupi kebutuhan masing-masing. Tentunya, proses ini berjalan karena faktor pendorong perdagangan internasional tertentu.

Untuk melakukan strategi semacam ini, dibutuhkan kesepakatan kedua belah pihak. Maka dari itu, awal melakukan perdagangan internasional ialah melakukan perundingan-perundingan. Hal ini terjadi karena adanya faktor pendorong perdagangan internasional. Faktor apa sajakah itu? Berikut adalah penjelasan lengkapnya.

Faktor Pendorong Perdagangan Internasional

1. Perbedaan Kekayaan SDA

Kondisi geografis setiap negara berbeda-beda. Itu artinya, sumber daya alam antar negara juga tidak sama. Karena kondisi ini, perdagangan internasional dilakukan untuk menyamaratakan produk hasil SDA.

Selain itu, sumber daya alam merupakan unsur produksi negara. Maka dari itu, produksi barang/ jasa di setiap negara berbeda-beda. Karena situasi inilah, pertukaran produk penting untuk dilakukan. Supaya negara yang tidak memiliki produk tertentu bisa membeli dari negara lain. Begitu juga sebaliknya.

2. Penguasaan Iptek

Negara dengan pertumbuhan sains dan teknologi yang kuat, tentu hasil produksinya lebih banyak dan berkualitas. Sebaliknya, negara dengan IPTEK rendah, produk dan barang yang dikeluarkan lebih sedikit dan mutunya kurang.

Selain itu, produksi barang menggunakan teknologi, modal usahanya lebih murah dibandingkan manual. Namun, hasilnya lebih bagus dan proses produksi lebih cepat.

Maka dari itu, negara dengan teknologi yang kuat, akan melakukan spesialisasi pada produknya. Sedangkan barang/ jasa yang tidak dimiliki akan mengimpor dari negara lain yang memilikinya.

3. Keinginan Memperluas Pasar

Perdagangan internasional dilakukan untuk memperluas pasar. Hal ini didasarkan pada teori bahwa memproduksi produk dalam skala besar dan dipasarkan di seluruh dunia bisa mendatangkan keuntungan yang juga besar. Tentu konsep ini berbeda dengan sistem perdagangan nasional. Yang mana, mereka menjual produk seminim mungkin agar tidak mengalami kerugian yang besar.

4. Kelebihan atau Kekurangan Produk Negara

Kelebihan dan kekurangan produk dalam suatu negara adalah faktor terjadinya perdagangan internasional. Negara yang kurang produk akan impor dari negara yang lebih. Sedangkan negara dengan produk lebih akan mengekspor kelebihannya pada negara yang kurang dan butuh produk tersebut. Karena transaksi ini, terjadilah hubungan kerjasama perdagangan antar negara. Yang melibatkan seluruh negara sesuai kesepakatan perundingan.

5. Perbedaan Iklim

Perbedaan iklim di satu negara, menjadi alasan sumber daya alam di suatu negara berbeda dengan negara lain. Karena, keberadaan SDA ditentukan oleh suhu, cuaca dan musim tertentu.

Atas dasar itulah, tidak semua produk/jasa bisa diproduksi oleh satu negara. Karena SDA setiap negara terbatas. Sehingga diperlukan perdagangan lintas negara untuk memenuhi kebutuhan produk yang tidak ada di negaranya.

6. Belanja Berdasarkan Gaya Hidup

Tren dan gaya hidup tergolong faktor pendorong perdagangan internasional. Tidak dipungkiri, style hidup di suatu negara tidak sama dengan negara lain. Sehingga hal ini akan menimbulkan kebutuhan akan gaya hidup tersebut bisa saling diperjualbelikan.

Salah satu contoh adalah kebutuhan fashion. Masyarakat di suatu negara menyukai baju merek luar negeri. Maka tidak boleh tidak, pemerintah harus impor baju tersebut dari negara penghasilnya. Lalu terjadilah perdagangan internasional.

7. Ekspansi Pasar

Faktor terjadinya perdagangan internasional yang terakhir adalah untuk melakukan ekspansi pasar. Ini didasari pada keinginan untuk mendapatkan keuntungan yang besar.

Semakin luas pasaran produk, tentu pembelinya semakin banyak. Maka dari itu, negara dengan produk tertentu, akan memperkenalkan barang/ jasa ke seluruh negara. Supaya pelanggan berlimpah, laba yang dikeruk juga berlipat ganda.

Sedangkan untuk tujuan perdagangan internasional, Anda dapat membacanya melalui artikel ini.

Kesimpulan

Perdagangan internasional sama dengan niaga konvensional, yaitu ada kompensasi untung rugi. Maka dari itu, untuk meraih kesuksesan transaksi, pemerintah harus menggandeng perusahaan, baik swasta maupun BUMN dengan manajemen yang bagus. Supaya faktor pendorong perdagangan internasional terpenuhi dengan baik.

Manajemen yang bagus dimulai dari budaya organisasi dan pembukuan yang baik. Tanpa dua hal tersebut bisnis akan sulit berkembang. Untuk proses pembukuan yang lebih terstruktur dan minim kesalahan, Anda bisa menggunakan software akuntansi seperti Accurate Online.

Accurate Online adalah software akuntansi berbasis cloud yang telah digunakan 300 ribu pengguna dan sudah dikembangkan sejak tahun 1999. Memilik fitur terlengkap dan harga yang paling terjangkau, menjadikan Accurate Online sebagai pilihan dalam software akuntansi di Indonesia. Ini semua terbukti dengan terpilihnya Accurate Online sebagai software akuntansi terbaik pada ajang Top Brand Award sejak tahun 2016 sampai 2019.

Anda bisa mencoba menggunakan Accurate Online gratis selama 30 hari melalui link ini.

Ingin mengetahui info lainnya seputar bisnis & keuangan? Silahkan baca artikel pilihan kami dibawah ini :

Pebisnis, sedang tertarik untuk memasuki perdagangan internasional? Jika iya, perkuatlah alasan Anda dengan mengetahui dahulu faktor pendorong perdagangan internasional yang biasanya digunakan.

Tidak dapat dipungkiri seiring berjalannya waktu serta mengikuti perkembangan zaman, beberapa negara cenderung mendapat manfaat dari faktor pendorong perdagangan internasional.

Apa saja itu? Mulai dari negara mampu menjaga harga pasar dan bisa dijadikan sebagai sumber devisa negara. Apalagi jika ekspor impor terus dikerjakan akan meningkatkan devisa negara.

Perdagangan internasional adalah sebuah aktivitas penting bagi setiap negara. Salah satu faktor pendorong perdagangan internasional ini juga dapat mempengaruhi hubungan kerja sama antara satu negara dengan negara lain.

Nah, bagi Anda yang ingin memahami lebih jelas mengenai apa saja faktor pendorong perdagangan internasional, berikut akan kami jelaskan dalam artikel yang sudah kami sediakan untuk Anda. Maka dari itu simak artikel berikut ini.

Secara umum, pengertian perdagangan internasional adalah perdagangan yang dilakukan oleh penduduk negara lain atas dasar kesepakatan bersama.

Namun adapun pengertian perdagangan internasional adalah sebuah proses tukar menukar yang berdasarkan atas kehendak dari masing-masing negara sukarela.

  1. Salah satu faktor pendorong perdagangan internasional bagi suatu negara adalah letak geografis setiap negara berbeda-beda. Maka dari itu, untuk memenuhi kebutuhan sumber daya alam suatu negara yang tidak dimiliki oleh negara tersebut maka dibutuhkanlah perdagangan internasional

    Contoh perdagangan internasional, Indonesia memiliki hasil bumi berlimpah seperti kopi, dan hasil bumi lainnya. sedangkan Australia terkenal dengan penghasil hewan ternak seperti sapi.
    Hal tersebut menjadi alasan perdagangan internasional antara Indonesia yang membutuhkan daging dan Australia membutuhkan hasil bumi.

  2. Faktor pendorong perdagangan antar negara adalah adanya keinginan untuk memperoleh dan meningkatkan income sebuah negara, maka banyak negara membuat kebijakan-kebijakan nasional dalam hal melakukan proses ekspor maupun impor barang.

    Contohnya setiap transaksi ekspor atau impor, negara juga akan menerima pendapatan lain berupa pajak barang. Selain itu, negara juga bisa melakukan ekspor barang hasil dari perusahaan BUMN.

  3. Salah satu faktor pendorong perdagangan internasional bagi suatu negara adalah untuk memperluas pasar. Hal ini didasarkan pada teori bahwa memproduksi produk dalam skala besar dan dipasarkan di seluruh dunia bisa mendatangkan keuntungan yang juga besar.

    Tentu konsep ini berbeda dengan sistem perdagangan nasional. Yang mana, mereka menjual produk seminim mungkin agar tidak mengalami kerugian yang besar.

    Baca Juga: Cara Mudah Menyusun Laporan Laba Rugi Perusahaan Dagang

  4. Faktor yang mempengaruhi perdagangan internasional lainnya adalah adanya perbedaan iklim antar negara. Perbedaan iklim di satu negara, menjadi alasan sumber daya alam di suatu negara berbeda dengan negara lain. Karena, keberadaan SDA ditentukan oleh suhu, cuaca dan musim tertentu.

    Atas dasar itulah, tidak semua produk/jasa bisa diproduksi oleh satu negara. Karena SDA setiap negara terbatas. Hal tersebutlah yang membuat faktor pendorong perdagangan antar negara dilakukan.

    Dengan adanya penyebab perdagangan internasional tersebut maka perdagangan lintas negara diperlukan untuk memenuhi kebutuhan produk yang tidak ada di negaranya.

    Contoh perdagangan internasional dengan kondisi iklim adalah Indonesia sebagai produsen tempe terbesar di dunia, sebab mayoritas masyarakatnya suka mengkonsumsi tempe.

    Namun dikarenakan Indonesia mempunyai kualitas kedelai yang kurang baik akibat iklim yang tidak cocok untuk kedelai. Maka untuk memenuhi kebutuhan tersebut, mereka harus mengimpor kedelai dari negara dengan kualitas kacang kedelai yang terbaik tentunya.

    Baca Juga : 3 Tahap Menghitung HPP Perusahaan Dagang Dengan Mudah

  5. Ketika persaingan kualitas di pasar bersaing, maka SDM (Sumber Daya Manusia) juga harus ikut ditingkatkan agar dapat bersaing untuk meningkatkan kualitas diri masing-masing sehingga tidak kalah dari berbagai kompetitornya.

    Jadi upaya untuk meningkat kualitas SDM untuk menjadi lebih baik juga menjadi sebuah faktor pendorong perdagangan antar negara, sehingga penduduk lokal bisa berkompetisi dengan layak.

    Contohnya, Indonesia melakukan pengiriman para cendikiawan dan mahasiswanya ke beberapa negara untuk meningkatkan knowledge dan kualitas SDM-nya.
  6. Dengan adanya perkembangan zaman dan teknologi yang semakin canggih dapat membuat alat transportasi yang mampu mencakup semua negara. Kehadiran dari transportasi ini membuat kegiatan strategi distribusi antar negara menjadi lebih mudah.

    Baik itu dimulai dari transportasi darat (kereta api, trucking,dll), udara (pesawat terbang), dan laut (kapal), dengan jangka waktu ekspor dan impor barang yang relatif lebih cepat.

    Transportasi inilah juga sebagai faktor pertukaran informasi, teknologi, dan menjadi faktor pendorong perdagangan antar negara yang sangat penting.

  7. Sebuah langkah yang sangat baik untuk meningkatkan produk lokal adalah dengan cara membentuk persaingan pasar, mempersiapkan pengusaha UKM domestic untuk go- ekspor dan selalu membiasakan diri dalam bersaing secara internasional.

    Selain itu, dengan masuknya produk luar ke dalam negeri akan memberi persaingan juga bagi para pengusaha dalam meningkatkan produk. Hal inilah sebagai pendorong perdagangan Internasional bagi sebuah negara.

    Namun apabila semakin meningkatnya permintaan produk, proses bisnis pun menjadi semakin kompleks. Dulu melakukan pemesanan pada suatu produk sangatlah mudah, namun kini kegiatan supply mulai sulit untuk dikelola. Maka dalam hal ini purchase order memiliki peran yang sangat penting untuk dilakukan.

  8. Faktor yang mempengaruhi perdagangan internasional adalah adanya rasa saling membutuhkan. Pada dasarnya sifat manusia adalah makhluk sosial yang saling ketergantungan satu dengan lainnya.

    Hal tersebut juga sama antara negara satu dengan negara lainnya untuk meningkatkan kualitas masyarakat, produk, atau jasa yang mana hal tersebut bertujuan untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi.

    Contoh perdagangan internasional seperti negara Turki meminta Indonesia menyuplai kopi untuk kebutuhan coffee shop yang ada di Turki.
    Sebaliknya juga Indonesia membutuhkan suplai anggur terbaik di Turki untuk kebutuhan konsumsi buah-buahan domestik, sehingga diperlukan kesadaran saling membutuhkan di sini.

  9. Faktor yang mempengaruhi perdagangan internasional adalah adanya hubungan diplomatik. Ini merupakan hubungan resmi yang dibangun antar negara dalam menjalin persahabatan.

    Nah, perdagangan Internasional tidak akan terjadi bila tidak ada hubungan diplomatik antar negara yang baik.

    Sehingga hubungan diplomatik menjadi faktor pendorong perdagangan Internasional yang paling penting dan harus diutamakan.

    Jika kondisi kedua negara sedang tidak baik, maka tentu akan berimbas dengan kegiatan perdagangan dan hubungan kerjasama antar negara tersebut.

  10. Masuk dalam era globalisasi atau pasar global membuat negara tidak bisa memenuhi kebutuhan hidup sendiri, dengan hal tersebut membuat setiap produsen bisa dengan bebas mengeluarkan atau memasukkan barang ke negara.

    Hal inilah yang menimbulkan konflik sosial saat perdagangan Internasional, sebab setiap memiliki rasa membutuhkan satu dengan lainnya.

    Kondisi pasar global memaksa setiap negara harus ikut serta didalamnya, sebab setiap negara pasti membutuhkan negara lain untuk memenuhi kebutuhannya, maka dari itu penyebab perdagangan internasional dapat terjadi antar negara.

  11. Selera dalam masyarakat tentu dapat menjadi sebuah faktor pendorong perdagangan Internasional. Adapun contoh perbedaan selera seperti masyarakat di negara A lebih suka mengkonsumsi daging sapi, sementara masyarakat negara B lebih suka buah dan sayuran.

    Dengan hal tersebut tentu menjadi sebuah pendorong perdagangan Internasional untuk memenuhi selera masyarakatnya. Hal tersebut tentu akan memberi keuntungan besar bagi kedua negara, sebab bahan makanan dikonsumsi secara keseluruhan.

Dalam menjalankan sesuatu pastinya ada yang namanya untung dan rugi, begitupun dengan kegiatan perdagangan internasional.

Nah, untuk menghindari kerugian, perusahaan perlu memastikan bahwa memiliki manajemen yang baik termasuk dalam hal keuangan.

Misalnya adanya sistem pencatatan keuangan yang rapi, dan terintegrasi. Harmony Accounting Software hadir sebagai solusi teknologi cloud based yang akan membantu dalam membuat laporan keuangan bisnisnya.

Tunggu apa lagi? Anda bisa daftarkan diri Anda di sini, dan dapatkan GRATIS 30 Hari penggunaannya sekarang. Dapatkan juga update informasi terbaru dari Harmony dengan mengikuti media sosialnya di Facebook, Instagram dan LinkedIn.

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA