Cara mengetahui admin fanpage facebook

Kadang kita merasa jengkel dengan sebuah Fanspage atau Facebook yang berupaya mengadu domba kita. Seperti sebelumnya saya posting tentang Cara Melaporkan Gerakan Anti Islam di Facebook. Sehingga kita penasaran untuk mengetahui siapa pengelola dari fanspage tersebut.

Untuk cara paling gampangnya adalah dengan melihat langsung kepada keterangan atau profil dari fanspage tersebut, namun jika sang admin fanspage tidak mencantumkan dirinya pada keterangan sebagai admin maka kita tidak bisa melihatnya. Biasanya hal ini terjadi pada fanspage-fanspage yang punya niatan tertentu seperti mengadu domba, memprovokasi, memposting gambar-gambar terlarang dan lain-lain.

Namun untuk hal ini bisa kita telusuri dengan mengecek ID dari fanspage tersebut. Meski hal ini bukan cara yang sudah pasti tepat tapi bisa jadi alternatif. Berikut Cara Mudah Mengetahui Admin Sebuah Fanspage;

1. Cek ID Fanspage,

ID fanspage ada 2 kategori,
Pertama, yang belum diubah contohnya seperti ini;

//www.facebook.com/profile.php?id=0934879039894894

Angka yang berwarna merah adalah ID dari fanspage tersebut.

Kedua, yang sudah dirubah seperti;

//www.facebook.com/programdietsehat

Maka cara mengetahuinya adalah;
Buka fanspage yang dituju.
Klik pada foto profil yang dipasang. Maka akan muncul seperti ini;

//www.facebook.com/programdietsehat/photos/a.594557687258563.1073741828.576051119109220/716379458409718/?type=1&theater

Yang saya cetak tebal berwarna adalah ID dari fanspage. Atau bisa juga menggunakan Facebook Graph. Caranya dengan meletakkan Username FP diujung URL Facebook Graph seperti dibawah ini:

//graph.facebook.com/programdietsehat

Yang tercetak tebal adalah Username FP. Berikut hasilnya;

ScreenShot Facebook Graph

Dari gambar diatas sudah bisa terlihat siapa pengelola dari FP tersebut, hanya saja jika tidak muncul keterangan lengkap seperti diatas maka langkah berikutnya;

2. Copy Lalu Pastekan ID FP pada Search Bar Facebook

Setelah paste pada search bar facebook dan menekan enter, maka akan muncul facebook pengelola FP. Namun jika yang muncul adalah tidak ditemukan maka sang admin sudah berpindah ke facebook lain dan mengganti adminnya.

Demikian Cara Mudah Mengetahui Admin Sebuah Fanspage. Baca juga Ini Dia Pembajak Foto Saya.

Pendapat atau Pertanyaan Anda?

comments

Seorang manusia fakir ilmu yang selalu berusaha belajar dan menjadi lebih baik agar bisa berbuat sebanyak-banyaknya untuk orang banyak. Menyukai dunia Desain Grafis, Blogging, Traveling, Online Marketing, Diet, Bisnis dan Ekonomi Islam

Facebook Admin ID (FB Admin ID) adalah identitas pemilik akun atau Admin Facebook. FB Admin ID biasanya digunakan untuk Sosial Meta Tag sebuah blog atau website. Banyak sekali blogger yang belum tahu bagaimana cara melihat FB Admin ID, padahal sangat mudah untuk mengetahuinya dengan aplikasi online yang bernama findmyfbid.

Selain menggunakan findmyfbid, Anda juga bisa melihat FB Admin ID di Facebook Fanspage. Namanya saja Facebook Fanspage berarti cuma untuk melihat ID Admin halaman Facebook, tidak bisa untuk profil Facebook. Di sini akan diulas kedua cara tersebut, jadi silahkan pilih cara yang paling mudah menurut Anda sendiri.

FB Admin ID berupa kode angka yang merupakan identitas Admin. Nantinya kode tersebut di pasang pada halaman blog tepatnya di bawah kode <head> dan sebelum </head>. Sosial Meta Tag terdapat di bagian bawah <head>, Sosial Meta Tag juga sangat berpengaruh untuk optimasi SEO blog. Jadi dengan memberikan meta tag ini, dapat mendapatkan peringkat lebih tinggi di mesin pencarian sehingga visitor makin banyak.

Baca: Domain .XYZ Ternyata Diciptakan Untuk Semua Kalangan

Untuk mendapatkan FB Admin ID pastikan Anda mempunyai akun Facebook aktif yang digunakan untuk share postingan blog. Selain profil Facebook, Anda juga bisa menempatkan FB Admin ID untuk halaman Facebook yang dibuat untuk blog (Facebook Fanspage).

Sosial Meta Tag

<meta content=’app_id’ property=’fb:app_id’/>
<meta content=’358571851238330‘ property=’fb:admins’/>

Silahkan perhatikan Sosial Meta Tag di atas, angka 358571851238330 merupakan identitas Admin Facebook. Selain FB Admin ID ada juga FB App ID seperti yang tercantum pada Sosial Meta Tag di atas. Untuk mengetahui FB App ID akan diulas pada postingan berikutnya.

Cara Mengetahui Facebook Admin ID Dengan Findmyfbid

1. Login ke akun Facebook Anda
2. Silahkan buka findmyfbid
3. Copy alamat Profil Facebook dan atau Facebook Fanspage, alamat ini bisa Anda temukan di address bar browser
4. Kemudian pilih Find Numerik ID
5. Lihat hasilnya, ditampilkan FB Admin ID berupa angka.

Cara Mengetahui Facebook Admin ID Dengan Lihat Langsung di Facebook Fanpage

1. Login ke akun Facebook, kemudian bukan Facebook Fanspage
2. Masuk ke menu Edit Page Info
3. Edit your detail > pilih General > See All Information
4. Temukan Page ID, itulah FB Admin ID.

Note: Cara yang ke-2 ini hanya untuk mengetahui FB Admin ID Facebook Fanspage.

Demikian informasi cara mengetahui atau melihat Facebook Admin ID untuk profil Facebook dan halaman Fanspage. Bila ada yang kurang jelas dan perlu ditanyakan silahkan tinggalkan pesan pada kolom komentar.

Bagaimana cara mengambil alih halaman facebook?

Langkah-langkah untuk meminta akses ke Halaman dari Pengelola Bisnis:.
Buka Pengaturan Bisnis..
Di bawah Akun, klik Halaman..
Klik tombol menu pilihan Tambahkan berwarna biru..
Pilih Minta Akses ke Halaman..
Masukkan nama Halaman Facebook atau URL..
Gunakan tombol untuk memilih izin yang Anda perlukan..
Klik Minta Akses..

Dimana pengaturan halaman facebook?

Ketuk di kanan atas Facebook. Ketuk Halaman. Buka Halaman lalu ketuk Lainnya. Ketuk Edit Pengaturan, lalu ketuk Peran Halaman.

Kenapa facebook saya kok bisa hilang?

Anda mungkin kehilangan akses ke Halaman Anda karena salah satu sebab berikut: Seseorang yang membantu mengelola Halaman Anda menghapus Anda atau mengubah peran Anda. Nama Halaman Anda bersifat terlalu umum. Anda bukan merupakan perwakilan resmi dari subjek atau konten Halaman.

Mengapa Halaman tidak muncul di pencarian facebook?

Jika Halaman Anda tidak muncul di hasil pencarian Facebook, pastikan: Halaman Anda tidak memiliki batasan usia atau negara. Halaman Anda telah diterbitkan. Halaman Anda memiliki foto profil, foto sampul, dan tombol tindakan.

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA