Apakah radiasi bisa menyebabkan mata minus

Ilustrasi mata sensitif. ©2014 Merdeka.com/shutterstock/Kuttelvaserova Stuchelova

JATENG | 11 Desember 2021 11:45 Reporter : Jevi Nugraha

Merdeka.com - Sakit mata merupakan salah satu kondisi yang sering dialami banyak orang. Biasanya, kondisi ini ditandai dengan beberapa gejala seperti mata berwarna merah, perih, gatal, hingga berair. Dalam kondisi tertentu, sakit mata dapat menyebabkan kerusakan dan gangguan mata permanen.

Salah satu penyebab sakit mata yang paling sering dialami seseorang, yaitu terkena radiasi HP. Terlalu sering menatap HP atau gadget akan membuat mata sakit, mudah lelah, dan mengurangi kemampuan untuk berkonsentrasi. Biasanya, kondisi ini akan hilang setelah istirahat atau mengambil langkah untuk mengurangi ketidaknyamanan mata.

Adapun cara penanganan untuk sakit mata akibat radiasi HP dimulai dengan mengubah kebiasaan atau lingkungan sehari-hari. Selain itu, jika mengalami kondisi sakit mata akibat paparan radiasi HP, segera berkonsultasi dengan dokter. Lantas, apa saja ciri-ciri mata terkena radiasi HP dan bagaimana cara mengatasinya? Simak ulasannya yang dilansir dari Healthline:

2 dari 3 halaman

babycenter.com

Ada beberapa ciri-ciri mata terkena radiasi HP yang perlu diwaspadai, di antaranya sebagai berikut:

Mata Kering

Salah satu ciri-ciri mata terkena radiasi HP yang pertama, yaitu mata terlihat kering. Kondisi ini terjadi ketika air mata tidak mampu memberikan pelumas yang cukup untuk mata.

Kondisi mata kering menjadi ciri-ciri mata terkena radiasi yang perlu diwaspadai. Sebab, jika kondisi ini berkelanjutan akan menyebabkan kualitas mata semakin menurun. Untuk itu, ada baiknya segera berkonsultasi dengan ahli apabila pandangan mata menjadi buruk.

Sensitivitas Terhadap Cahaya Meningkat

Seseorang yang terkena radiasi HP, akan memiliki sensitivitas terhadap cahaya yang tinggi. Cahaya yang terlalu terang seperti layar HP atau sinar matahari bisa menyebabkan sensitivitas ekstrem dan menyakitkan mata.

Pandangan Kabur

Ciri-ciri mata terkena radiasi HP selanjutnya, yaitu pandangan menjadi kabur. Jika Anda mengalami kondisi seperti ini, pastikan untuk segara menemui dokter. Pasalnya, pandangan kabur bisa menjadi gejala penyakit mata seperti katarak, glukoma, dan mata minus.

Mudah Lelah

Tak hanya pandangan mata yang semakin kabur, merasa mudah lelah juga menjadi ciri-ciri mata terkena radiasi HP yang perlu diwaspadai. Paparan radiasi HP yang terlalu lama akan membuat mata menjadi mudah lelah. Pasalnya, mata terlalu banyak bekerja selama menatap layar ponsel.

3 dari 3 halaman

tabanmd.com

Sebagaimana kita tahu, sakit mata ringan bisa sembuh dengan sendirinya. Namun, jika mengalami sakit mata berat, segera ke dokter untuk melakukan perawatan intensif. Nantinya, dokter akan memberi obat sesuai dengan penyebab sakit mata tersebut.

Selain dengan pengobatan medis, ada beberapa cara mengatasi sakit mata akibat radiasi HP yang bisa dilakukan. Jika Anda sudah menjumpai ciri-ciri mata terkena radiasi yang disebutkan sebelumnya, cara mengatasinya berikut ini:

• Saat melihat layar HP, akan lebih nyaman jika Anda mengatur ruangan tetap terang.

• Tingkatkan kualitas udara ruangan seperti menggunakan pelembap udara, menyesuaikan termostat untuk mengurangi hembusan udara, dan menghindari asap.

• Obat tetes mata dipercaya dapat membantu mencegah dan meredakan mata sakit akibat kekeringan.

• Pilih kacamata yang tepat atau lensa kontak agar bisa bekerja di depan gadget, pertimbangkan untuk membelinya yang dirancang khusus untuk pekerjaan komputer.

• Batasi penggunaan gadget, terutama bagi anak-anak yang mungkin tidak menyadari keterkaitan antara penglihatan yang lama, kelelahan mata, dan sakit mata.

(mdk/jen)

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ini adalah eranya kita menghabiskan banyak waktu dengan memandangi layar komputer, termasuk gawai atau gadget.

Tetapi, tetaplah bijaksana mengatur waktu agar tidak sampai berlebihan. Bagian tubuh yang paling nyata terkena dampak dari kebiasaan itu adalah mata.

Baca: Hujan Turun di Fan Fest Moskow Tepat Setelah Gol Bunuh Diri Mario Mandzukic

Anda mungkin menyadari mata yang terasa lelah dan juga pusing setelah berjam-jam menatap layar komputer.

Para ahli menyebutnya dengan sindrom penglihatan komputer atau kelelahan mata digital.

Dilansir dari Huffingtonpost.com, selain durasi pemakaian yang lama, sindrom penglihatan komputer juga terjadi akibat penerangan yang buruk, cahaya yang menyilaukan dari layar, serta postur tubuh yang buruk.

Sindrom tersebut juga akan memicu mata kering. Menurut penelitian, kita berkedip 66% lebih sedikit saat sedang menatap layar gawai, sehingga mata pun kering atau seperti sensasi terbakar.

Walau gawai menyebabkan mata lelah, tetapi ternyata bukan pemicu gangguan penglihatan rabun jauh atau mata minus.

Memang saat ini jumlah orang yang menderita rabun jauh semakin banyak, termasuk anak-anak, tetapi para ahli belum yakin jika penyebabnya adalah penggunaan gawai.

Menurut Melanie A Schmitt, dokter spesialis mata dari Universitas Wisconsin, AS, saat mata kita bekerja melihat jarak dekat (misalnya membaca artikel di situs atau melihat Instagram), agar penglihatan fokus maka otot-otot kecil akan bekerja dengan mengubah lensa mata.

"Terlalu lama melakukan pekerjaan jarak dekat untuk mata dapat menyebabkan kelelahan pada mata. Tetapi apakah ini murni karena layar komputer masih belum jelas," kata Schmitt.

Rusaknya sel fotoreseptor bisa menyebabkan degenerasi makula (macular degeneration), yaitu penyebab kebutaan yang paling sering terjadi pada orang yang berusia 50 tahun atau lebih. Makula atau organ kecil dekat pusat retina yang mempertajam objek yang dilihat oleh mata. Makula ini dapat rusak seiring bertambahnya usia. Namun, akan terjadi lebih cepat salah satunya karena sinar biru dari smartphone, laptop, atau perangkat digital lainnya.

Degenerasi makula memang tidak menyebabkan orang buta secara total, bisa pada satu mata saja. Namun, penglihatan akan jadi kabur atau tidak seterang penglihatan normal. Kondisi ini bisa mengganggu aktivitas sehari-hari yang sederhana, seperti mengenali wajah seseorang, membaca, mengemudi, atau menulis.

Bagaimana caranya mengurangi radiasi sinar biru pada mata?

Mencegah memang lebih baik daripada mengobati, bukan? Agar Anda memperkecil risiko degenerasi makula akibat paparan sinar biru dari ponsel, laptop, dan perangkat digital lainnya, Anda harus mengurangi penggunaan benda-benda tersebut.

Misalnya, menghindari bermain ponsel sebelum tidur atau di waktu-waktu senggang. Jika Anda biasanya membaca e-book atau berita melalui ponsel, Anda bisa beralih ke koran atau buku yang dicetak.

Dr. Ajith Karunarathne, asisten dosen di Fakultas Kimian dan Biokimia di University of Toledo menyarankan untuk melindungi mata dari blue light dengan memakai kacamata hitam khusus, yang didesain untuk menyaring UV dan blue light.

Selain mengurangi paparan blue light, degenerasi makula dapat diperlambat perkembangannya dengan menerapkan gaya hidup sehat. Cobalah untuk berhenti dari kebiasaan merokok, mengonsumsi makanan bergizi, dan berolahraga secara teratur.

cara atasi mata minus terkena radiasi gadget /Pixabay/Foundry/

SRAGEN UPDATE – Cara mencegah mata minus akibat radiasi gadget akan dibahas di dalam artikel ini.

Cara mencegah mata minus akibat radiasi gadget yang akan dibahas dalam artikel ini dijelaskan oleh dr. Zaidul Akbar.

Radiasi dari gadget misalnya handphone, layar komputer atau laptop yang Anda tatap dalam waktu lama bisa menyebabkan sakit mata atau bahkan mata minus.

Dalam satu kesempatan, dr. Zaidul Akbar menjelaskan tentang cara mencegah mata minus akibat radiasi gadget ini.

Pada zaman sekarang ini, akibat pandemic Covid telah mengakibatkan anak bersekolah di rumah dan orang-orang bekerja dari rumah.

Baca Juga: Inilah Penyebab Shalat Tahajud Sia-Sia, Bisa Akibatkan Ibadah Rugi di Mata Allah

Hal itu memaksa kita semua untuk menatap layar gadget lebih lama dari biasanya.

Work from home atau WFH ini membuat Anda dan kita semua bekerja di rumah dengan menatap layar komputer atau laptop sepanjang hari.

Sumber: YouTube dr Zaidul Akbar Official

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA